Sukabumi Gaet Unpad untuk Kembangkan Pertanian
Selasa, 17 Januari 2023 09:24
Reporter : Antara
Dok. ant
SUKABUMI -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukabumi menggandeng Universitas Padjajaran (Unpad) dalam upaya mengembangkan sektor pertanian di Kabupaten Sukabumi. Kerja sama menjadi akhir dari pertemuan Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri dan Guru Besar Unpad Profesor Agung Karuniawan di Pendopo Kabupaten Sukabumi pada Senin, 16 Januari 2023.
"Kerja sama antara Pemkab Sukabumi dengan Unpad ini tujuannya untuk memajukan dunia pertanian di daerah kami ini," kata Iyos.
Menurut Iyos, seperti diketahui Kabupaten Sukabumi mempunyai lahan pertanian yang luas dan tentunya potensi ini harus dimanfaatkan sebaik mungkin khususnya untuk menjaga ketersediaan pangan berkelanjutan.
Dengan adanya kerjasama ini diharapkan hasil produk pertanian dari kabupaten yang memiliki garis pantai sepanjang 117 km tersebut meningkat baik dari sisi kualitas maupun kuantitas.
Selain itu, pihaknya pun menginginkan terciptanya hasil pertanian unggulan dan khas Kabupaten Sukabumi, seperti menciptakan benih berkualitas yang memiliki produktivitas tinggi. Iyos optimistis kolaborasi antara Pemkab Sukabumi dengan Unpad bisa membantu memajukan sektor pertanian serta potensi alam lainnya.
"Tidak hanya pada sektor pertanian, kami pun berharap dengan adanya kerjasama ini juga bisa mengembangkan sekaligus memajukan sektor perikanan, peternakan, perkebunan hingga pariwisata," tambahnya.
Guru Besar Unpad Profesor Agung Karuniawan mengatakan Kabupaten Sukabumi memiliki sumber daya alam yang lengkap baik dari sisi pertanian, perikanan, perkebunan, peternakan hingga pariwisata.
Pihaknya pun merasa takjub dengan kabupaten terluas kedua di Pulau Jawa dan Bali ini karena memiliki sumber daya alam yang luar biasa, namun demikian potensi yang dimiliki ini harus dikelola dan dimanfaatkan sebaik mungkin.
"Semua ada di Kabupaten Sukabumi, tinggal bagaimana pemerintah dan warga mengelolanya agar bisa dimanfaatkan secara maksimal. Kami pun siap membantu Pemkab Sukabumi yang ingin memajukan berbagai sektor sumber daya alamnya," kata Prof Agung.
Prof Agung mengatakan untuk mempercepat aksi, ia pun telah menyiapkan dan menyusun rancangan induk atau grand design pengembangan Kabupaten Sukabumi. Bahkan pihaknya pun siap menjadi akselerator Pemkab Sukabumi karena Unpad memiliki semua pakar yang dibutuhkan daerah tersebut.