Ramai Emil vs Netizen: Argumentasi Sesuai Substansi

Kamis, 05 Januari 2023 22:39

Reporter : Anggun Putri

top-news

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil. Dok. Ist

BANDUNG -- Gubernur Ridwan Kamil menjadi sorotan usai menjawab kritikan netizen di media sosial pada Rabu, 4 Januari 2022. Kang Emil, sapaan Ridwan Kamil, menjawab kritikan soal Masjid Raya Al Jabbar yang didanai oleh Anggaran Pendapat Belanja Daerah (APBD). 


Kang Emil mengaku tidak perlu meributkan lebih jauh soal jawabannya di media sosial. Menurutnya, apa yang dijawabnya sudah sesuai dengan substansinya sebagai kepala daerah. 


"Saya tanya, apa sih ramainya? Apa yang menjadi substansinya sudah dijawab. Jadi biasakan berargumentasi dengan substansi, jangan membahas sentiment-sentimen sekunder," kata Kang Emil di Gedung Pakuan, Kota Bandung, Kamis, 5 Januari 2023. 


Kang Emil menyebut di media sosial itu membahas hal-hal yang sekunder seperti gaya bahasa dan cara, bukan substansinya. Sehingga Kang Emil membahas kritikan yang ditujukan padanya sesuai dengan substansinya. 


"Jawaban saya jelas, kewajiban warga negara adalah membayar pajak. Membelanjakannya kewenangan penyelenggara negara. Prosesnya demokratis, dimulai dari bawah. Kenapa tidak diajak? Kan tidak bisa semua satu-satu diajak. Namanya referendum itu," kata Kang Emil. 


"Demokrasi kita sistem perwakilan. saya fokus di situ aja, bahwa dia tidak setuju, ya di pembangunan ini mah tidak ada yang 100 persen setuju. Cuma, mayoritas yang setuju kan tidak bersuara. Kalau disuruh, pasti bersuara. Jadi bagi saya, Ridwan Kamil mah pemimpin yang terbiasa berdialog," kata Kang Emil. 


Kang Emil tentu memiliki hak untuk diam atas kritikan tersebut. Namun dengan pilihan jawab yang diambilnya tentu akan mendapatkan berbagai respon dari netizen. 


"Saya punya pilihan diem kan seperti yang lain-lain. Tidak ada riak-riak dinamika. Itu sebuah pilihan. Lalu saya jawab, di dalam jawaban pasti ada kepuasan, ketidakpuasan. Sayanya biasa saja," kata Kang Emil. 

Redaktur : Hartifiany Praisra

TOP NEWS

Berita Terkait


pks-dan-nasdem-kompak-tinggalkan-anies-benarkah-tak-lagi-layak-pimpin-jakarta

PKS dan Nasdem Kompak Tinggalkan Anies, Benarkah Tak Lagi Layak Pimpin Jakarta?

Bakal calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mulai ditinggal partai pengusungnya saat Pilpres 2...

nikita-mirzani-tolak-marshel-jadi-calon-wakil-walikota-tangsel-berikut-sederet-kontroversinya

Nikita Mirzani Tolak Marshel Jadi Calon Wakil Walikota Tangsel, Berikut Sederet Kontroversinya

Dari beli konten porno Dea Onlyfans hingga masalah attitude, bikin komika Marshel Widianto ditolak o...

dilema-pks-di-pilkada-jakarta-antara-kursi-cawagub-atau-setia-dibelakang-anies-baswedan

Dilema PKS di Pilkada Jakarta, Antara Kursi Cawagub Atau Setia Dibelakang Anies Baswedan?

PKS baru-baru ini mengakui bahwa mereka ditawari posisi cawagub di Pilkada Jakarta 2024 dari Koalisi...

pdip-kelabakan-lapor-komnas-ham-hingga-bareskrim-imbas-disitanya-dokumen-partai

PDIP Kelabakan Lapor Komnas HAM Hingga Bareskrim Imbas Disitanya Dokumen Partai

Tim Hukum DPP PDIP bakal melaporkan penyidik KPK ke Bareskrim Polri setelah sebelumnya juga telah me...

duet-anies-kaesang-dapat-lampu-hijau-dari-gibran-anies-sendiri-tidak-menolak

Duet Anies-Kaesang Dapat Lampu Hijau Dari Gibran, Anies Sendiri Tidak Menolak!

Kaesang Pangarep, Anies Baswedan dan Gibran akhirnya buka suara soal kemungkinan dia berduet dengan...

grace-natalie-dapat-jatah-komisaris-sebagai-bentuk-tradisi-politik-gajinya-berapa-ya

Grace Natalie Dapat Jatah Komisaris Sebagai Bentuk Tradisi Politik, Gajinya Berapa Ya?

Penunjukan Grace Natalie dari PSI, Fuad Bawazier, dan Simon Aloysius Mantiri dari Gerindra menduduki...

hasto-kedinginan-hingga-lapor-balik-ke-dewas-kpk-karena-hp-disita

Hasto Kedinginan Hingga Lapor Balik ke Dewas KPK Karena HP Disita

Kusnadi melaporkan dugaan ketidakprofesionalan dan pelanggaran etik yang dilakukan oleh penyidik KPK...

daftar-borok-syl-peras-kementan-untuk-keluarga-dan-biduan-tercinta

Daftar Borok SYL: Peras Kementan Untuk Keluarga dan Biduan Tercinta

Aliran dana kasus korupsi SYL, dari partai, keluarga, hingga biduan Nayunda serta kelakuan istri yan...

pandji-pragiwaksono-heran-arie-putra-sebut-dinasti-politik-itu-human-rights-emang-iya

Pandji Pragiwaksono Heran Arie Putra Sebut Dinasti Politik Itu Human Rights, Emang Iya?

Arie Putra podcast bareng Pandji Pragiwaksono sebut kalau dinasti politik itu human right, begini pe...