Persiapkan Pemilu 2024, PSI Gelar Sekolah Kader

Rabu, 15 Februari 2023 22:20

Reporter : Antara

top-news

Kader Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Dok ant.

JAKARTA -- Partai Solidaritas Indonesia (PSI) resmi menggelar Sekolah Kader Solidaritas Indonesia Angkatan ke-4 guna persiapan menjelang Pemilihan Umum 2024.


“Ada sejumlah keterampilan yang mesti dikuasai dan wawasan yang dimiliki. Dengan semakin banyak kader yang kompeten dan berintegritas, kami siap menang di 2024,” kata Ketua DPP PSI sekaligus Kepala Sekolah Kader Solidaritas Indonesia Isyana Bagoes Oka dalam keterangan resminya, Rabu, 15 Februari 2023.


Sebagai informasi, Sekolah Kader Solidaritas Indonesia ini diikuti para pengurus PSI di berbagai level, baik yang di tanah air maupun di luar negeri, serta bakal calon anggota legislatif PSI.


“Metode online membuat seluruh peserta bisa mengikuti pembelajaran dari mana saja dan kapan saja, sesuai waktu masing-masing dan tidak perlu hadir di satu tempat secara fisik,” ujar Isyana.


Satu jam sebelum pembukaan Sekolah Kader, digelar juga acara pembekalan teknis e-learning “Politik Cerdas Berintegritas” bersama KPK untuk para kader, anggota DPRD, dan calon anggota legislatif (caleg) PSI.


“PSI punya dua DNA, yaitu kebajikan dan keragaman. Kebajikan diterjemahkan dalam anti-korupsi, keragaman dalam anti-intoleransi. Sejak awal, dua hal itu yang menjadi jiwa perjuangan PSI. Acara ini merupakan salah satu wujud komitmen PSI dalam perjuangan anti-korupsi. Untuk para caleg, hasil e-learning ini akan menjadi salah satu pertimbangan dalam penentuan nomor urut caleg di Pemilu 2024,” jelasnya.


Untuk Sekolah Kader Angkatan ke-4, terdapat sekitar 1.200 peserta yang terlibat mulai 15 Februari 2023 sampai 19 Maret 2023. Pada akhir periode pembelajaran, peserta akan mengikuti webinar yang juga digelar secara daring. (ant)

Redaktur : Anggun N.K Putri

TOP NEWS

Berita Terkait


pks-dan-nasdem-kompak-tinggalkan-anies-benarkah-tak-lagi-layak-pimpin-jakarta

PKS dan Nasdem Kompak Tinggalkan Anies, Benarkah Tak Lagi Layak Pimpin Jakarta?

Bakal calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mulai ditinggal partai pengusungnya saat Pilpres 2...

nikita-mirzani-tolak-marshel-jadi-calon-wakil-walikota-tangsel-berikut-sederet-kontroversinya

Nikita Mirzani Tolak Marshel Jadi Calon Wakil Walikota Tangsel, Berikut Sederet Kontroversinya

Dari beli konten porno Dea Onlyfans hingga masalah attitude, bikin komika Marshel Widianto ditolak o...

dilema-pks-di-pilkada-jakarta-antara-kursi-cawagub-atau-setia-dibelakang-anies-baswedan

Dilema PKS di Pilkada Jakarta, Antara Kursi Cawagub Atau Setia Dibelakang Anies Baswedan?

PKS baru-baru ini mengakui bahwa mereka ditawari posisi cawagub di Pilkada Jakarta 2024 dari Koalisi...

pdip-kelabakan-lapor-komnas-ham-hingga-bareskrim-imbas-disitanya-dokumen-partai

PDIP Kelabakan Lapor Komnas HAM Hingga Bareskrim Imbas Disitanya Dokumen Partai

Tim Hukum DPP PDIP bakal melaporkan penyidik KPK ke Bareskrim Polri setelah sebelumnya juga telah me...

duet-anies-kaesang-dapat-lampu-hijau-dari-gibran-anies-sendiri-tidak-menolak

Duet Anies-Kaesang Dapat Lampu Hijau Dari Gibran, Anies Sendiri Tidak Menolak!

Kaesang Pangarep, Anies Baswedan dan Gibran akhirnya buka suara soal kemungkinan dia berduet dengan...

grace-natalie-dapat-jatah-komisaris-sebagai-bentuk-tradisi-politik-gajinya-berapa-ya

Grace Natalie Dapat Jatah Komisaris Sebagai Bentuk Tradisi Politik, Gajinya Berapa Ya?

Penunjukan Grace Natalie dari PSI, Fuad Bawazier, dan Simon Aloysius Mantiri dari Gerindra menduduki...

hasto-kedinginan-hingga-lapor-balik-ke-dewas-kpk-karena-hp-disita

Hasto Kedinginan Hingga Lapor Balik ke Dewas KPK Karena HP Disita

Kusnadi melaporkan dugaan ketidakprofesionalan dan pelanggaran etik yang dilakukan oleh penyidik KPK...

daftar-borok-syl-peras-kementan-untuk-keluarga-dan-biduan-tercinta

Daftar Borok SYL: Peras Kementan Untuk Keluarga dan Biduan Tercinta

Aliran dana kasus korupsi SYL, dari partai, keluarga, hingga biduan Nayunda serta kelakuan istri yan...

pandji-pragiwaksono-heran-arie-putra-sebut-dinasti-politik-itu-human-rights-emang-iya

Pandji Pragiwaksono Heran Arie Putra Sebut Dinasti Politik Itu Human Rights, Emang Iya?

Arie Putra podcast bareng Pandji Pragiwaksono sebut kalau dinasti politik itu human right, begini pe...