Kedatangan Capres Prabowo Subianto di Banten Disambut Antusias Ribuan Warga
Jumat, 08 Desember 2023 17:36
Reporter : Tim Digo.id
Foto eksklusive Digo
Banten, DIGO.ID – Kedatangan Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto ke Provinsi Banten pada hari Minggu, 3 Desember 2023, menjadi sorotan utama dengan ribuan warga yang antusias menyambutnya di sekitar Masjid Agung Banten, Kasemen.
Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Dr. Ir. Laskda Eko Djalmo Asmadi, dan Sekjen BRP O8 Sudiarto SH MH turut menyambut kedatangan Prabowo di Hellypad Kasemen, sebelah Mesjid Agung Sultan Maulana Hasanudin Banten.
Prabowo tiba di Masjid Agung Banten sekitar pukul 10.25 WIB, dimana dia berencana untuk berziarah ke makam Syekh Sultan Maulana Hasanuddin Banten. Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kampanye Prabowo di wilayah Provinsi Banten.
Selain mengunjungi Masjid Agung Banten, Prabowo memiliki jadwal kunjungan ke beberapa titik lainnya di Banten, termasuk bersilaturahmi dengan Abuya Muhtadi dan Murtado di Cidahu, Cadasari, Pandeglang. Di sana, Prabowo juga berencana untuk berziarah ke makam Abuya Dimyati.
Rencananya, Prabowo akan menghadiri doa bersama dengan ribuan kiai di rumah mantan Bupati Lebak, Mulyadi Jaya Baya, Kecamatan Warunggunung, Kabupaten Lebak. Kedatangan Prabowo ini mendapatkan sambutan hangat dari banyak pihak, khususnya para relawan pendukung dari Koalisi Indonesia Maju (KIM).
Momen ini menandai komitmen Prabowo untuk mendekatkan diri dengan masyarakat Banten dan memperkuat dukungan dari berbagai elemen di wilayah tersebut dalam rangka mendukung perjalanannya sebagai calon presiden.
(uc/khn).