Drama Keajaiban Jersey Erspo, Nama Pangeran Jaksel dan Anak Erick Thohir Mencuat

Senin, 01 April 2024 14:49

Reporter : Tim Digo.id

top-news

Ilustrasi Ranggaz Ananta Laksmana Disebut Dalam Kasus Tender Jersey Timnas Indonesia/TimDigo.id

 

Jakarta, DigoID-Guys, dunia maya, khususnya Warganet X alias Twitter, lagi heboh banget nih. Drama soal jersey timnas Indonesia masuk babak baru. Dari hastag Boikot Erspo hingga misteri bagaimana Erspo muncul secara ajaib jadi apparel resmi timnas Indonesia. Benarkah ada campur tangan Erick Thohir lewat ‘Pangeran Jaksel’ dalam drama ini?

 

Seruan Boikot Erspo

Seruan boikot merek pakaian olahraga lokal, Erspo, yang lagi ramai banget nih diomongin di sosial media. Ini terjadi gara-gara desainer Erspo dianggap "anti kritik" soal kualitas jersey Timnas Indonesia yang mereka produksi. Kayaknya ini emang lagi jadi perbincangan panas, guys.

Dari pantauan tim Digo.id, Senin, 1 April 2024, tagar #BoikotErspo masih jadi perbincangan sengit di jagad maya. Dan yang bikin tambah rame, kontroversi soal kepemilikan Erspo juga kembali mencuat, loh.

Kronologi Hastag Boikot Erspo

Nah, gimana sih kronologinya sampe munculnya seruan boikot Erspo ini? Begini rangkumannya, guys.

Awalnya, tagar #BoikotErspo muncul saat komentator sepak bola yang akrab disapa Coach Justin atau Justinus Lhaksana ngasih kritik pedas soal desain jersey terbaru Timnas Indonesia yang diproduksi sama Erspo di salah satu kanal YouTube. Coach Justin ini ngerasa bahwa jersey terbaru Timnas itu terlihat kurang eksklusif, guys.

"Logo ini (Garuda) kesannya ditempel doang. Enggak ada eksklusif-eksklusifnya sama sekali," ujar Coach Justin, seperti yang dikutip Senin, 1 April 2024.

Trus, Coach Justin lebih lanjut lagi bilang kalo logo Garuda di sisi dada jersey itu terlihat "murahan". Bahkan, dia bilang harga jersey Timnas yang baru itu, mulai dari Rp599 ribu sampe Rp1,2 juta buat yang player issued, terlalu mahal menurut dia.

"Gue objektif, kerahnya lumayan. Paling kelihatan murah logonya. Kelihatan murahan banget," kritik Coach Justin. Nah, gitu nih, guys. Kabarnya, Coach Justin ini kan orang yang lumayan vokal soal sepak bola, jadi kalo dia kritik begini, pasti pada heboh, deh.

Ernanda Putra, yang kesel sama kritikan Coach Justin, akhirnya ngasih tanggapan juga, nih, lewat X. Nah, ini dia tanggapannya yang bikin warganet putusin buat memboikot Erspo.

"Justin yang gue tahu cuman Justin Hubner, Timberlake, dan Bieber. Siapalah dia tiba-tiba jadi ngomongin desain. Sudah, lah, om. Lo urus saja hidupmu sendiri," tulis Ernanda (@ernandaputra).

"Namanya juga komentator. Kerjaannya, ya, cari panggung. Kalau enggak, enggak makan, dong, besok," tambahnya dalam twit yang udah dihapus.

Nah, reaksi Ernanda ini bikin warganet pada emosi karena dianggap anti kritik. Jadi, deh, tagar #BoikotErspo mulai menyebar di media sosial. Apalagi, tampilan jersey yang didesain sama Ernanda dinilai mirip banget sama jersey klub Liga Inggris (Premier League), Liverpool FC.

"Gak kebayang di gue @ernandaputra dididik di lingkungan seperti apa sampe gak mau sama sekali menerima kritik dan pendapat orang lain yang berbeda sama dia," komentar salah satu warganet X.

"Sebenarnya gaada masalah yang apa-apa banget sama jersey-nya, memakluminya sekali karena mereka baru di ranah 'sport' khususnya jersey, tapi tanggapan dari @ernandaputra yang merasa dirinya sudah sangat sempurna membuat yang melakukan boikot kepada Erspo," tulis warganet lainnya sambil ngasih tagar dan foto #BoikorErspo.

Ernanda Minta Maaf

Nah, setelah liat respons warganet atas sikapnya, Ernanda akhirnya minta maaf, guys, lewat pernyataan resmi yang dia unggah di media sosial.

"Saya minta maaf atas kegaduhan yang terjadi, ya, teman-teman.." tulis Ernanda lewat X. "Dan terima kasih atas kritik juga sarannya. Semoga ke depannya saya dan @makna bisa berkontribusi lebih baik lagi," tambahnya.

Fyi, Ernanda ini designer jersey timnas Indonesia guys. Dia dapet tender dari Erspo lewat perusahaannya, makna. Banyak komentar-komentarnya yang dinilai anti kritik jadi pemicu awal kenapa muncul drama ini.

Erspo Bukan Bagian Dari Erigo?

Setelah #BoikotErspo heboh di media sosial X, cerita seputar timnas Indonesia masih terus bergulir, nih. Kali ini, kabar muncul bahwa Erspo bukan bagian dari Erigo, loh. Padahal, sebelumnya PSSI udah umumin kalo Erigo jadi pemenang tender untuk aparel timnas Indonesia periode 2024-2025. "Selamat kepada Erigo dan Bocorocco yang secara resmi terpilih sebagai mitra official fashion apparel dan official footwear tim nasional sepak bola Indonesia untuk 2024-2025 melalui proses tender terbuka," begitu pernyataan PSSI pada Oktober 2023.

Tapi, waktu berlalu, timnas Indonesia malah luncurin jersey terbaru pada 18 Maret 2024 dengan apparel Erspo. Nah, seiring dengan polemik jersey timnas Indonesia yang bikin sang desainer, Ernanda Putra, cukup reaktif nanggepin netizen, muncul kabar kalo Erspo sebenernya bukan bagian dari Erigo.

Kabar ini disebarkan sama akun twitter @indonesans pada Minggu, 31 Maret 2024 yang bilang, "Kok pada nyerang Erigo yah? Itu udah beda perusahaan.. si om yang erspo itu kan udah keluar dari erigo," gitu tulisnya. "Makanya erigo diem-diem aja di kegaduhan ini. Namanya juga dimiripin," tambahnya.

Jadi, dari cuitan di atas, kita bisa paham kalo Muhammad Sadad, owner Erigo, sebenernya yang menang tender buat aparel timnas Indonesia

Tapi, kayaknya karena masalah tertentu, Sadad udah keluar dan nggak lagi jadi bagian dari Erigo. Lalu gak tau gimana, dia langsung diriin perusahaan apparel bernama erspo.

Kabar awal bilang kalau apparel Erspo itu singkatan dari Erigo Sport, sub-brand dari Erigo yang spesialis nggarap pakaian olahraga timnas Indonesia. Tapi ngeliat postingan instagram Muhammad Sadad pada tanggal 23 Januari 2024, ternyata Erspo itu singkatan dari Ergonomic Sporty Outfit. Loh yang bener yang mana nih?

Nama Ranggaz, Sang Pangeran Jaksel Mencuat

Beberapa netizen juga lagi ngecek gimana brand Erspo bisa tiba-tiba jadi apparel timnas Indonesia padahal pemenang tendernya itu brand Erigo, loh. Trus, nama Ranggaz Ananta Laksmana juga ikutan disebut-sebut dalam drama ini. Gini nih ceritanya.

Awalnya, nama Rangga muncul dalam drama ini dari salah satu akun @MGPradana yang bilang "clear" sambil nampilin tangkapan layar profil instagram Ranggaz di postingan @PartaiSocmed yang lagi bahas drama ini. Nah, terus, siapa sih sebenernya Ranggaz?

Nah, dia tuh disebut-sebut sebagai Pangeran Jaksel, guyss, pemilik belasan unit usaha yang fokus di bidang gaya hidup, kayak Swillhouse, Billions Jakarta, Wa Chu Want, Vol, dan Kilo Jakarta. Nama-nama itu semuanya di bawah satu grup bernama Swillfam, dan kebanyakan ada di area Gunawarman sampai SCBD, Jakarta Selatan.

Selain itu, Ranggaz juga punya bisnis di bidang makanan, kayak Sliced Pizza dan ON-MEE Mie Bakar yang dia kelola bareng Joshua Suherman. Di luar makanan, dia juga punya usaha retail bareng Jefri Nichol yang fokus di personal care, namanya Pede Everyday.

Terus, Ranggaz juga bisnis bareng komedian Andre Taulany buat proyek media alternatif di YouTube TaulanyTV dan Muse Media. Bareng Andre juga, dia mengelola usaha pakaian bernama Kabain. Bahkan, dia juga punya jasa cuci dan membenarkan sepatu-tas, loh, namanya Fa8ric yang ada di Pondok Indah Mall dan Senopati.

Hubungan Ranggaz dan Erick Thohir

Dari bio instagramnya, Ranggaz juga bagian dari Erspo dan katanya dia juga bawahi creativeintel.id yang dugaannya adalah bagian dari Mahaka Media. Nah, Mahaka Media atau MahakaX disinyalir bagian dari Mahaka Group, punyanya itu Erick Thohir, sang ketua PSSI sekarang.

Fyi, Mahendra Agakhan Thohir, anak Erick Thohir dari tahun 2022 hingga saat ini masih tercatat sebagai Komisaris Utama Mahaka X, loh. Nah, dari sinilah muncul segala spekulasi publik tentang isu Erspo yang tiba-tiba jadi apparel timnas Indonesia, bukan Erigo.

Beberapa netizen juga langsung pada komen atas drama ini, apalagi setelah nama Ranggaz mencuat. Salah satunya akun @FandomID yang bilang, "Wah bionya komplit. Menjawab juga kenapa kemarin launching pakai Taulany TV hehehe."

Sampai sekarang, belum ada tanggapan resmi dari PSSI tentang drama ini. (wd)

Redaktur : seno

TOP NEWS

Berita Terkait


uang-palsu-semakin-menggila-hingga-tersedia-di-marketplace-bi-berharap-masyarakat-tetap-tenang

Uang Palsu Semakin Menggila Hingga Tersedia di Marketplace, BI Berharap Masyarakat Tetap Tenang

Peredaran uang palsu masih jadi mimpi buruk yang menghantui masyarakat kita, bahkan sudah terang-ter...

rumah-dengan-njop-dibawah-rp2-miliar-tak-lagi-bebas-pajak-di-jakarta-efek-pindah-ibukota

Rumah Dengan NJOP Dibawah Rp2 Miliar Tak Lagi Bebas Pajak di Jakarta, Efek Pindah Ibukota?

Mulai sekarang, rumah dengan harga dibawah Rp2 miliar juga kena pajak, Heru Budi bilang masyarakat b...

tokopedia-bakal-phk-450-karyawannya-mulai-hari-ini-korbannya-dapet-apa-aja

Tokopedia Bakal PHK 450 Karyawannya Mulai Hari Ini, Korbannya Dapet Apa Aja?

Perusahaan induk TikTok, yaitu ByteDance, kabarnya bakal melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) te...

anggaran-bkpm-diturunin-bahlil-kebakaran-jenggot-hingga-ancam-turunkan-investasi-2025

Anggaran BKPM Diturunin, Bahlil Kebakaran Jenggot Hingga Ancam Turunkan Investasi 2025

Menteri Investasi sekaligus Kepala BKPM, Bahlil Lahadalia, ngegas nih gara-gara target investasi 202...

ikn-belum-juga-dilirik-investor-asing-lagi-lagi-jadi-beban-apbn

IKN Belum Juga Dilirik Investor Asing, Lagi-lagi Jadi Beban APBN?

Bahlil Lahadalia ngejelasin jika hingga saat ini belum ada investasi asing ke IKN, menunggu setelah...

terlilit-pinjol-hingga-fraud-akankah-kiprah-indofarma-akan-berakhir

Terlilit Pinjol Hingga Fraud, Akankah Kiprah Indofarma Akan Berakhir?

Erick Thohir angkat bicara soal masalah yang sedang mendera PT Indofarma, perusahaan farmasi yang su...

rekor-20204-cadangan-devisa-ri-naik-jadi-us-139-miliar-karena-penerimaan-pajak

Rekor 20204: Cadangan Devisa RI Naik Jadi US$ 139 Miliar, Karena Penerimaan Pajak

Bank Indonesia beberkan kenaikan cadangan devisa RI yang menyentuh angka US$ 139 Miliar setelah sebe...

keponakan-jokowi-lulusan-s1-itb-yang-kini-jadi-manager-pertamina

Keponakan Jokowi: Lulusan S1 ITB Yang Kini Jadi Manager Pertamina

Sebelum menjadi Manager Pertamina, ternyata keponakan Jokowi pernah menjabat sebagai Vice President...

defisit-apbn-era-transisi-ke-prabowo-tertinggi-dalam-sejarah-kata-sri-mulyani-sudah-dipertimbangkan

Defisit APBN Era Transisi ke Prabowo Tertinggi Dalam Sejarah, Kata Sri Mulyani Sudah Dipertimbangkan!

DPR pertanyakan defisit APBN era transisi ke Prabowo tertinggi dalam sejarah dan jawaban Sri Mulyani