Bawaslu Purworejo Sosialisasikan Pengawasan Pemilu

Jumat, 07 Oktober 2022 09:40

Reporter : Antara

top-news

(Foto: ant)

Magelang - Bawaslu Kabupaten Purworejo, Provinsi Jawa Tengah menyosialisasikan pengawasan pemilu partisipatif di daerah itu guna mewujudkan pesta demokrasi yang bermartabat dan memperoleh pemimpin berintegritas.

"Semua masyarakat pengguna hak pilih diharapkan untuk turut berpartisipasi mengawasi semua tahapan pemilu," kata Anggota Bawaslu Purworejo Anik Ratnawati dalam keterangan tertulis diterima di Magelang, Jumat 07 Oktober 2022.

Kegiatan yang berlangsung di salah satu hotel di Kabupaten Purworejo, Kamis 06 Oktober 2022, mengundang para camat, tokoh agama, pegiat organisasi kemasyarakatan, dan pemangku kepentingan terkait lainnya. Dalam kegiatan itu, bawasalu setempat juga menghadirkan narasumber Anggota Bawaslu Provinsi Jawa Tengah (2017-2022) Sri Wahyu Ananingsih.

Bawaslu Purworejo mengajak masyarakat setempat ikut mewujudkan pemilu yang demokratis pada Pemilu 2024 di salah satu daerah selatan Jateng itu.

Anik menjelaskan pengawasan pemilu partisipatif menyangkut semua tahapan pemilu, mulai dari pemutakhiran data pemilih hingga tahap pemungutan dan penghitungan suara yang rentan terjadi pelanggaran.

Terhadap warga yang bukan peserta pemilu, kata dia, mereka bisa menjadi pengawas partisipatif dengan menjadi penyelenggara pemilu atau menjadi pemilih yang cerdas dan bijak, demi mendapatkan pemimpin berintegritas dan demokrasi bermartabat.

Masyarakat, kata dia, juga bisa melaporkan kepada pengawas jika terjadi dugaan pelanggaran di setiap tahapan pemilu, baik pelanggaran dilakukan peserta pemilu, pemilih, maupun penyelenggara pemilu.

Ananingsih menjelaskan tentang risiko yang terjadi ketika masyarakat tidak terlibat dalam pemilu.

"Yakni melemahnya kepercayaan masyarakat terhadap demokrasi dan melemahnya kapasitas pemimpin yang dihasilkan," kata dia.

Ketua Bawaslu Purworejo Nur Kholiq mengatakan sosialisasi pengawasan pemilu partisipatif bagian dari pelaksanaan tugas konstitusional bawaslu.

"Kegiatan ini untuk mengembangkan pengawasan partisipatif dan mendorong peningkatan peran masyarakat dalam pemilu serentak 2024," kata dia.
(ant)

Redaktur : Admin

TOP NEWS

Berita Terkait


pks-dan-nasdem-kompak-tinggalkan-anies-benarkah-tak-lagi-layak-pimpin-jakarta

PKS dan Nasdem Kompak Tinggalkan Anies, Benarkah Tak Lagi Layak Pimpin Jakarta?

Bakal calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mulai ditinggal partai pengusungnya saat Pilpres 2...

nikita-mirzani-tolak-marshel-jadi-calon-wakil-walikota-tangsel-berikut-sederet-kontroversinya

Nikita Mirzani Tolak Marshel Jadi Calon Wakil Walikota Tangsel, Berikut Sederet Kontroversinya

Dari beli konten porno Dea Onlyfans hingga masalah attitude, bikin komika Marshel Widianto ditolak o...

dilema-pks-di-pilkada-jakarta-antara-kursi-cawagub-atau-setia-dibelakang-anies-baswedan

Dilema PKS di Pilkada Jakarta, Antara Kursi Cawagub Atau Setia Dibelakang Anies Baswedan?

PKS baru-baru ini mengakui bahwa mereka ditawari posisi cawagub di Pilkada Jakarta 2024 dari Koalisi...

pdip-kelabakan-lapor-komnas-ham-hingga-bareskrim-imbas-disitanya-dokumen-partai

PDIP Kelabakan Lapor Komnas HAM Hingga Bareskrim Imbas Disitanya Dokumen Partai

Tim Hukum DPP PDIP bakal melaporkan penyidik KPK ke Bareskrim Polri setelah sebelumnya juga telah me...

duet-anies-kaesang-dapat-lampu-hijau-dari-gibran-anies-sendiri-tidak-menolak

Duet Anies-Kaesang Dapat Lampu Hijau Dari Gibran, Anies Sendiri Tidak Menolak!

Kaesang Pangarep, Anies Baswedan dan Gibran akhirnya buka suara soal kemungkinan dia berduet dengan...

grace-natalie-dapat-jatah-komisaris-sebagai-bentuk-tradisi-politik-gajinya-berapa-ya

Grace Natalie Dapat Jatah Komisaris Sebagai Bentuk Tradisi Politik, Gajinya Berapa Ya?

Penunjukan Grace Natalie dari PSI, Fuad Bawazier, dan Simon Aloysius Mantiri dari Gerindra menduduki...

hasto-kedinginan-hingga-lapor-balik-ke-dewas-kpk-karena-hp-disita

Hasto Kedinginan Hingga Lapor Balik ke Dewas KPK Karena HP Disita

Kusnadi melaporkan dugaan ketidakprofesionalan dan pelanggaran etik yang dilakukan oleh penyidik KPK...

daftar-borok-syl-peras-kementan-untuk-keluarga-dan-biduan-tercinta

Daftar Borok SYL: Peras Kementan Untuk Keluarga dan Biduan Tercinta

Aliran dana kasus korupsi SYL, dari partai, keluarga, hingga biduan Nayunda serta kelakuan istri yan...

pandji-pragiwaksono-heran-arie-putra-sebut-dinasti-politik-itu-human-rights-emang-iya

Pandji Pragiwaksono Heran Arie Putra Sebut Dinasti Politik Itu Human Rights, Emang Iya?

Arie Putra podcast bareng Pandji Pragiwaksono sebut kalau dinasti politik itu human right, begini pe...