Atalia Maju Pilwalkot Bandung, Pengamat: Ada Peluang Meski Tidak Mudah

Jumat, 03 Februari 2023 12:16

Reporter : Rubby Jovan Primananda

top-news

Atalia Kamil. Dok Instagram @atalipr.

BANDUNG --Istri Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Atalia Pratya, masuk dalam bursa Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Bandung 2024.


Hal itu berdasarkan survei calon Wali Kota Bandung yang dilakukan oleh survei Indonesian Politics Research & Consulting (IPRC) pada periode survei 20-28 November 2022. Berdasarkan hasil survei itu, nampak elektabilitas Atalia tertinggi kedua setelah petahana Yana Mulyana di posisi puncak.


Hasil survei tersebut membuat nama Atalia mempunyai peluang besar untuk melaju menjadi Pilwalkot Bandung. Bahkan, kabarnya sang suami, Ridwan Kamil pun sudah memberi lampu hijau untuk Atalia mengikuti langkahnya sebagai Wali Kota Bandung.


Menurut pengamat politik, Dedi Kurnia Syah menilai, situasi politik di Kota Bandung yang cenderung cair dan tidak dipengaruhi oleh kekuatan keluarga, membuat pencalonan Atalia menurutnya hal yang wajar dan tak perlu dipersoalkan.


Meskipun sebagai istri gubernur, Dedi mengatakan bukan hal yang mudah apabila Atalia ikut dalam bursa Pilwalkot Bandung.“Tetapi tidak lantas mendapat kemudahan akses publik meskipun ia istri Gubernur Jawa Barat, pernah memimpin Bandung juga,” ujar Dedi saat dihubungi digo id, Kamis, 2 Februari 2023.


Namun apabila akhirnya wanita yang akrab disapa Bu Cinta itu ikut dalam Pilwalkot Bandung, Dedi mengatakan bahwa Atalia sebaiknya tidak memilih langkah Ridwan Kamil masuk Golkar. Sebab, ia menilai sudah dua periode ini, partai berlogo pohon beringin itu gagal dalam pancalonan Wali Kota Bandung.


“Jika merujuk peta politik partai, Atalia justru sebaiknya tidak ikuti langkah Ridwan Kamil dengan masuk ke Golkar. Sebab, terbukti Golkar gagal di Kota Bandung,” ungkapnya.


Lebih lanjut, Dedi menuturkan jika mengikuti jejak Ridwan Kamil di Pilwakot Bandung, maka pilihan partai yang mempunyai peluang besar untuk bisa memenangkan Atalia, yakni Gerindra dan PKS. Di mana terbukti kedua partai ini selalu mempunyai suara yang besar di Kota Bandung.


“Pilihan baiknya tentu PKS, Gerindra, dan berturut ke partai lain jika gagal masuk ke partai prioritas,” katanya.


Ketika akhirnya Ridwan Kamil memilih untuk melaju dua periode sebagai Gubernur Jawa Barat. Dedi mengungkapkan, peluang Atalia maju jadi orang nomor satu di Bandung itu masih tetap terbuka.


Dia mencontohkan pasangan suami istri yang berhasil menjadi pemenang pemikilihan kepala daerah yakni Wakil Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Marlin Agustina dan suaminya yang menjabat sebagai Wali Kota Batam, Muhammad Rudi. 


“Peluang itu tetap terbuka meskipun Ridwan Kamil maju kembali di periode kedua, dan ada contoh yang berhasil, Wakil Gubernur Kepri adalah istri dari Wali Kota Batam,” pungkasnya.

Redaktur : Anggun N.K Putri

TOP NEWS

Berita Terkait


pks-dan-nasdem-kompak-tinggalkan-anies-benarkah-tak-lagi-layak-pimpin-jakarta

PKS dan Nasdem Kompak Tinggalkan Anies, Benarkah Tak Lagi Layak Pimpin Jakarta?

Bakal calon Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, mulai ditinggal partai pengusungnya saat Pilpres 2...

nikita-mirzani-tolak-marshel-jadi-calon-wakil-walikota-tangsel-berikut-sederet-kontroversinya

Nikita Mirzani Tolak Marshel Jadi Calon Wakil Walikota Tangsel, Berikut Sederet Kontroversinya

Dari beli konten porno Dea Onlyfans hingga masalah attitude, bikin komika Marshel Widianto ditolak o...

dilema-pks-di-pilkada-jakarta-antara-kursi-cawagub-atau-setia-dibelakang-anies-baswedan

Dilema PKS di Pilkada Jakarta, Antara Kursi Cawagub Atau Setia Dibelakang Anies Baswedan?

PKS baru-baru ini mengakui bahwa mereka ditawari posisi cawagub di Pilkada Jakarta 2024 dari Koalisi...

pdip-kelabakan-lapor-komnas-ham-hingga-bareskrim-imbas-disitanya-dokumen-partai

PDIP Kelabakan Lapor Komnas HAM Hingga Bareskrim Imbas Disitanya Dokumen Partai

Tim Hukum DPP PDIP bakal melaporkan penyidik KPK ke Bareskrim Polri setelah sebelumnya juga telah me...

duet-anies-kaesang-dapat-lampu-hijau-dari-gibran-anies-sendiri-tidak-menolak

Duet Anies-Kaesang Dapat Lampu Hijau Dari Gibran, Anies Sendiri Tidak Menolak!

Kaesang Pangarep, Anies Baswedan dan Gibran akhirnya buka suara soal kemungkinan dia berduet dengan...

grace-natalie-dapat-jatah-komisaris-sebagai-bentuk-tradisi-politik-gajinya-berapa-ya

Grace Natalie Dapat Jatah Komisaris Sebagai Bentuk Tradisi Politik, Gajinya Berapa Ya?

Penunjukan Grace Natalie dari PSI, Fuad Bawazier, dan Simon Aloysius Mantiri dari Gerindra menduduki...

hasto-kedinginan-hingga-lapor-balik-ke-dewas-kpk-karena-hp-disita

Hasto Kedinginan Hingga Lapor Balik ke Dewas KPK Karena HP Disita

Kusnadi melaporkan dugaan ketidakprofesionalan dan pelanggaran etik yang dilakukan oleh penyidik KPK...

daftar-borok-syl-peras-kementan-untuk-keluarga-dan-biduan-tercinta

Daftar Borok SYL: Peras Kementan Untuk Keluarga dan Biduan Tercinta

Aliran dana kasus korupsi SYL, dari partai, keluarga, hingga biduan Nayunda serta kelakuan istri yan...

pandji-pragiwaksono-heran-arie-putra-sebut-dinasti-politik-itu-human-rights-emang-iya

Pandji Pragiwaksono Heran Arie Putra Sebut Dinasti Politik Itu Human Rights, Emang Iya?

Arie Putra podcast bareng Pandji Pragiwaksono sebut kalau dinasti politik itu human right, begini pe...