Yana: TPA Sarimukti Menjadi Alasan Penumpukan Sampah Sekitar Kota Bandung

Rabu, 15 Februari 2023 19:40

Reporter : Nadiana Tsamratul Fuadah

top-news

Ilustrasi sampah.

BANDUNG -- Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sarimukti yang berada di Cipatat, Kabupaten Bandung Barat menjadi tempat pembuangan akhir sejumlah daerah Bandung Raya, termasuk Kota Bandung. Kini TPA Sarimukti dikabarkan kondisinya telah melebihi kapasistas. Persoalan sampah ini pun masih belum menemukan jalan keluarnya.


Hal tersebut juga berimbas dengan terkendalanya pengangkutan sampah di Kota Bandung. Sampah-sampah tersebut dibiarkan menumpuk dibeberapa TPS atau jalan, termasuk di Jalan Rajamantri.


Wali Kota Bandung, Yana Mulyana mengatakan penumpukan tersebut karena TPA Sarimukti yang terkendala. Jalanan rusak dan tidak adanya alat berat pun mengakibatkan proses menjadi lambat.


Ritase truk sampah dari Kota Bandung yang biasa mencapai 126 rit, kini hanya bisa mencapai 100 ritase. Hal ini tentu berdampak pada penumpukan sampah.


"Biasanya ritase truk sampah kita bisa 126 kali per hari. Tapi karena di sana antre. Kita jadi paling bisa hanya 100 ritase saja per hari dan ini tentu berdampak pada penumpukan sampah," kata Yana di Bandung pada Rabu, 15 Februari 2023.


Yana mengungkapkan upaya yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Bandung sejauh ini menyelesaikan masalah sampah langsung dari akarnya melalui pengolahan di TPS.


Selain itu program Kang Pisman (Kurangi, Pisahkan, Manfaatkan sampah) bisa terus digencarkan karena dapat mengurangi sampah terutama sampah organik.


"Kita coba selesaikan di kewilayahan termasuk mengupayakan penyelesaian masalah sampah langsung dari akarnya melalui pengolahan sampah di TPS dan Kang Pisman," ujar Yana.


Pengelolaan sampah di TPS terus diperbanyak, kata Yana. Kemudia metode penyelesaian sampah paling efektif sejauh ini adalah pembakaran.


"Metode penyelesaian sampah yang paling efektif sejauh ini ada pembakaran. Walaupun memang masih ada tanggapan kalau metode itu akan mencemarkan udara. Tapi pasti sudah ada pertimbangan untuk pembuangan asapnya dari Kementerian Lingkungan Hidup," kata Yana.


Kemudian, Ketua Komisi C DPRD Kota Bandung, Yudi Cahyadi mengatakan permasalahan mengenai sampah ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah, tapi juga masyarakat Kota Bandung.


Minimal, kata Yudi, menjaga, mengurangi produksi sampah, dan mengelola sampah dengan baik.


"Minimal yang bisa kita lakukan adalah menjaga, mengurangi produksi sampah kita. Kemudian sampah kita juga dikelola dengan baik. Kalaupun harus dibuang, buang ke tempat yang sudah disiapkan, jangan dibuang ke sembarang tempat," tutup Yudi.

Redaktur : Anggun N.K Putri

TOP NEWS

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...