Yana: Ruang Publik Bisa Tingkatkan Indeks Kebahagiaan Warga

Jumat, 23 Desember 2022 23:00

Reporter : Siti Ninu Nugraha

top-news

Area Cikapundung Kolot. Dok Siti Ninu.

BANDUNG -- Wali Kota Bandung Yana Mulyana, meresmikan area ruang publik Cikapundung Kolot (Ciko) 2 dan 3 di Jalan Binong Jati, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Jumat, 23 Desember 2022. Pemkot Bandung meminta kerja sama dari masyarakat untuk menjaga dan memelihara area ruang publik yang sudah disediakan.


Yana Mulyana mengucapkan terima kasih atas kolaborasi dari berbagai pihak untuk terus menciptakan ruang publik, yakni Cikapundung Kolot 2 dan Cikapundung Kolot 3.


“Saya atas nama pemerintah kota Bandung mengucapkan terima kasih atas kolaborasi yang terus kita lakukan. Hari ini hadir lagi ruang publik yaitu Ciko 2 dan Ciko 3 yang berada di Bantaran Cikapundung Kolot,” ujar Yana.


Yana mengatakan, Cikapundung Kolot merupkan salah satu anak sungai yang melintas di Kota Bandung. Cikapundung Kolot nantinya bermuara di Sungai Citarum.


Menurut Yana, hulu sungainya memang tidak berada di Kota Bandung. Tetapi Kota Bandung terdampak karena terlewati sungai Citarum.


“Hulunya itu memang tidak berada di wilayah kota Bandung Tapi tentunya kita terdampak,” lanjut Yana.


Yana berharap, masyarakat bisa turut membantu menjaga lingkungan di sekitar sungai. Sebab masyarakat Kota Bandung juga diuntungkan dengan penataan lingkungan yang baik.


“Oleh karena itu, mudah-mudahan lewat komunikasi juga dengan teman-teman dari sektor yang lain, kita bisa jaga sungai ini. Kita bisa jaga lingkungan ini sehingga masyarakat kota Bandung yang diuntungkan dengan penataan lingkungan yang kita lakukan seperti ini,” ujarnya.


Wali Kota Bandung juga mengimbau kepada masyarakat jika terjadi hujan yang besar untuk tidak membuang sampah besar, seperti kasur, bed cover, bahkan kursi. Sehingga menyebabkan saluran pembuangan tersumbat dan menimbulkan banjir. 


“Kemudian, perilaku warga juga harus berubah, pada saat musim hujan atau hujan besar, budaya sebagian masyarakat itu justru itu jadi tempat buang sampah raksasa,” ujar Yana.


Selain itu, Yana juga berharap berharap kualitas lingkungan Kota Bandung semakin baik. Salah satu caranya dengan memperbanyak ruang publik seperti ini. Menurut Yana, indeks kebahagiaan masyarakat juga akan meningkat.


“Dengan harapan tadi mudah-mudahan kualitas lingkungan Bandung semakin baik. Kemudian semakin banyaknya ruang ruang publik seperti ini, indeks kebahagiaan warga juga terus meningkat,” tutupnya.

Redaktur : Anggun N.K Putri

TOP NEWS

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...