Yana Pastikan Jalan Amblas di Cibolerang Segera Diperbaiki

Selasa, 06 Desember 2022 11:00

Reporter : Hartifiany Praisra

top-news

Wali Kota Bandung, Yana Mulyana. Dok Humas Pemkot Bandung

BANDUNG -- Wali Kota Bandung, Yana Mulyana memastikan Jalan Cibolerang, Kelurahan Margahayu Utara, Kecamatan Babakan Ciparay yang sempat amblas beberapa hari yang lalu, akan segera mendapatkan proses perbaikan.


Dia mengatakan bahwa jalan tersebut bisa segera kembali dilalui kendaraan bermotor.


"Mudah-mudahan dalam waktu dekat bisa diperbaiki," kata Yana di sela-sela meninjau perbaikan Jalan Cibolerang, Senin, 5 Desember 2022.


Dia menyebutkan bahwa akses jalan tersebut merupakan akses vital masyarakat. Apalagi jalan ini menuju salah satu kawasan sentra ekonomi. 


"Karena akses vital warga. Daerah ini juga sentra ekonomi. Mudah-mudahan bisa segera (selesai)," ujar Yana.


Yama menjelaskan, untuk sementara ini, apabila yang rampung hanya satu jalur. Maka bisa dimanfaatkan terlebih dahulu, yang terpenting jalan bisa dilalui untuk masyarakat.


"Sementara ini kalau bongkar (jalan) 2 hari. Kalau ternyata itu (selesai) satu jalur dulu bisa dicoba," ucapnya.


Di kesempatan, Kepala Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga Kota Bandung, Didi Ruswandi menyebut amblasnya jalan akibat abrasi sehingga mempengaruhi pondasi. 


"Ini abrasi tergerak pondasinya, sehingga roboh. Akibatnya platnya miring, tetapi tidak patah," ungkap Didi.


Bicara soal perbaikan jalan, Didi mengaku berusaha untuk bisa selesai kurang dari sebulan.


"Kalau target sebulan. Kita ingin ada percepatan. Jika materialnya tersedia, hitungannya bisa seminggu (perbaikan). Tinggal pasang, itu bisa lebih cepat. Kalau tidak harus order dulu (barang)," pungkasnya.

Redaktur : Anggun N.K Putri

Berita Terkait


peringati-hari-bumi-fkpdas-kota-tasikmalaya-gelar-aksi-tanam-pohon-serentak-bersama-walikota-tasikmalaya

Peringati Hari Bumi, FKPDAS Kota Tasikmalaya Gelar Aksi Tanam Pohon Serentak Bersama Walikota Tasikmalaya

Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada 22 April, Forum Koordinasi Pengelolaan Daerah Al...

rangkaian-program-csr-pik-2-mendukung-generasi-emas-indonesia

Rangkaian Program CSR PIK 2: Mendukung Generasi Emas Indonesia

PT Pantai Indah Kapuk Dua, Tbk (PIK 2) kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung pembangunan m...

csr-pik-2-dorong-ketahanan-pangan-lewat-budidaya-ikan-teluknaga

CSR PIK 2 Dorong Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Ikan Teluknaga

Teluknaga, Tangerang – Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Re...

jalan-dakwah-bersama-ustaz-hilman-fauzi-di-masjid-al-khairiyah-menara-syariah-pik-2

Jalan Dakwah Bersama Ustaz Hilman Fauzi di Masjid Al-Khairiyah, Menara Syariah PIK 2

Tangerang, Banten – PIK 2 kembali menjadi pusat perhatian dengan diselenggarakannya acara Jalan Dakw...

pik-2-gelar-pelatihan-pik-craft-class-untuk-tingkatkan-keterampilan-ibu-ibu-di-teluknaga

PIK 2 Gelar Pelatihan PIK-Craft Class untuk Tingkatkan Keterampilan Ibu-Ibu di Teluknaga

Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan memberdayakan masyarakat sekitar, Community Development PI...

satrio-sugeng-prayitno-maestro-pembuat-jalan-di-perbatasan-indonesia

Satrio Sugeng Prayitno, Maestro Pembuat Jalan di Perbatasan Indonesia

Semasa mengabdi untuk negara di Kementerian PUPR, hampir semua waktu Ir. Satrio Sugeng Prayitno, M.M...

pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63