Waspadai Gangguan Pendengaran pada Anak

Senin, 31 Oktober 2022 22:23

Reporter : Hartifiany Praisra

top-news

Ilustrasi anak-anak

JAKARTA -- Dokter Spesialis Telinga Hidung Tenggorokan Kepala Leher (THT KL) Rangga Rayendra Saleh mengingatkan para orang tua agar mewaspadai potensi gangguan pendengaran. Rangga menyebut potensi gangguan ini datang jika balita belum bisa berbicara pada usia setahun.


"Kalau setahun belum bicara sebenarnya sudah terlambat tapi biasanya orang tua masih menganggap tidak apa-apa dan datang ke kita sudah pada 2 tahun dan 3 tahun sehingga sebenarnya sudah banyak waktu yang terbuang," kata Rangga Senin 31 Oktober 2022.


Rangga menjelaskan bahwa salah satu penyebab gangguan pendengaran adalah akibat gangguan saraf atau sensorineural hearing loss. Pada anak, gangguan tersebut dapat mengganggu tumbuh kembang karena fungsi pendengaran dan bicaranya terganggu.


"Fungsi pendengaran sebagai input, kalau terganggu outcome-nya akan terjadi gangguan komunikasi dan gangguan bicara. Sehingga tentunya ingin menjadi hambatan bagi anak-anak untuk kita berkontribusi atau bisa memberikan performa yang optimal pada kehidupan ke depannya," kata Rangga.


Guna mengetahui fungsi pendengaran pada anak, ia menyarankan orang tua untuk melakukan skrining di rumah sakit pada usia anak 3 bulan.


Jika terdapat gangguan pendengaran, habilitasi dapat sesegera mungkin dilakukan pada usia 6 bulan. Namun jika habilitasi terlambat dilakukan maka berpotensi besar anak tidak mampu berkomunikasi.


Lebih lanjut ia menuturkan bahwa penanganan pada anak yang mengalami gangguan pendengaran akibat gangguan saraf dapat direhabilitasi dengan menggunakan alat bantu dengar konvensional maupun implan koklea.


Pemasangan implan koklea hanya bisa digunakan jika pasien yang mengalami gangguan pendengaran sensorineural dengan derajat yang berat atau sangat berat dan tidak mendapatkan manfaat dari pemberian alan bantu dengar yang konvensional.


"Biasanya kita lakukan dulu trial dengan alat bantu konvensional. Kalau misalnya tidak ada benefit, tidak ada perbaikan ataupun tidak ada manfaat yang didapatkan dari pasien maka kita bisa sarankan untuk melakukan implantasi koklea," kata Rangga.


Kendati demikian, tidak semua penderita gangguan pendengaran dapat dipasang implan koklea karena pasien harus melewati proses kandidasi. Dokter akan menganalisa aspek radiologi dan aspek anatomi pada pasien terlebih dahulu sebelum memasang implan.


"Misalnya pada pasien anak dengan kelainan kongenital atau kelainan saraf bawaan yang menyebabkan misalnya kokleanya tidak terbentuk atau misalnya tidak ada saraf penyambung antara koklea dengan otaknya, pemasangan implan koklea menjadi lebih sulit atau tidak memungkinkan," kata Rangga.(ant)

Redaktur : Hartifiany Praisra

TOP NEWS

Berita Terkait


gagal-konser-berujung-panggung-dibakar-ketua-panitia-tng-lenfest-2024-diburu

Gagal Konser Berujung Panggung Dibakar, Ketua Panitia TNG Lenfest 2024 Diburu

Polisi lagi gencar memburu ketua panitia Tangerang Lentera Festival (TNG Lenfest) 2024 yang diduga n...

kai-buka-lowongan-kerja-dimulai-dari-lulusan-sma-cek-persyaratannya-sekarang

KAI Buka Lowongan Kerja Dimulai Dari Lulusan SMA, Cek Persyaratannya Sekarang!

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI lagi buka lowongan kerja eksternal nih buat lulusan SMA/s...

udara-jakarta-tetap-tak-sehat-meski-saat-hari-libur-penyebabnya-apa

Udara Jakarta Tetap Tak Sehat Meski Saat Hari Libur, Penyebabnya Apa?

Belakangan ini kualitas udara di Jakarta lagi jelek banget, terutama selama libur Idul Adha

debatin-aja-x-meet-the-politician-live-ngobrolin-ruu-penyiaran-bareng-komedian-bikin-lo-nggak-culun

Debatin Aja! x Meet The Politician Live! Ngobrolin RUU Penyiaran Bareng Komedian, Bikin Lo Nggak Culun?

Acara ini gak cuma diskusi biasa, tapi juga unik dan segar. Dengan tema “Ngobrolin Politik Bar-bar a...

workout-berujung-hilang-nyawa-berikut-sederet-fakta-wanita-jatuh-dari-lantai-3

Workout Berujung Hilang Nyawa, Berikut Sederet Fakta Wanita Jatuh Dari Lantai 3

Kisah tragis wanita inisial FN berusia 22 tahun di Pontianak yang terjun dari lantai 3

citarum-kembali-penuh-sampah-setelah-3-hari-dibersihkan-pandawara-pemerintah-ngapain

Citarum Kembali Penuh Sampah Setelah 3 Hari Dibersihkan Pandawara, Pemerintah Ngapain?

Sungai Citarum sudah bersihin oleh Pandawara Group tapi baru tiga hari dibersihin, sampahnya udah ba...

ep-yang-bisa-bikin-kawula-muda-terjebak-imajinasi-berbeda-dari-karya-stereowall-sebelumnya

EP Yang Bisa Bikin Kawula Muda “Terjebak Imajinasi”, Berbeda Dari Karya Stereowall Sebelumnya?

Stereowall, band alternative rock yang sudah ngebuktiin eksistensinya sejak 2012, baru aja ngeluarin...

lamunan-di-kota-itu-lagu-akustik-yang-enak-didengar-di-telinga-manusia-terindukan

“Lamunan di Kota Itu”, Lagu Akustik Yang Enak Didengar di Telinga Manusia Terindukan

Difki Khalif, singer-songwriter asal Jakarta baru aja ngerilis single terbarunya yang berjudul “Lamu...

italia-obral-rumah-seharga-rp50-ribuan-tertarik-untuk-pindah-negara

Italia Obral Rumah Seharga Rp50 Ribuan, Tertarik Untuk Pindah Negara?

Upaya pemerintah Italia untuk menghidupkan kota-kota kecilnya dengan menjual rumah dengan harga mula...