Warga Kabupaten Bandung Kesal dengan Banjir Tahunan
Kamis, 08 Desember 2022 21:53
Reporter : Fitri Sekar Putri
Banjir di Jalan Raya Sapan. Dok. Fitri Sekar Putri
KABUPATEN BANDUNG -- Luapan air terjadi di Jalan Raya Sapan, Tegalluar, Bojongsoang, Kabupaten Bandung sejak Senin, 05 Desember 2022. Banjir ini mengakibatkan terganggunya aktivitas warga dan perjalanan pengendara yang melewati jalan tersebut.
Salah seorang pengendara, Ibaddilah Nurodin Fauzan merasakan dampak terjadinya banjir ini. Dia mengatakan jika banyak orang yang aktivitasnya terganggu karena banjir tersebut.
"Yang pasti kesal, sudah (banjir) tahunan dan masih begitu-begitu saja dan itu jalur utama yang menghubungkan Kabupaten-Kota Bandung, jadi kebayang kan ada berapa banyak orang yang aktivitasnya terganggu karna banjir itu," tutur Ibad, sapaan akrabnya pada digo id, Kamis 8 Desember 2022.
Ibad menjelaskan jika jalur lain yang bisa dilewati ketika banjir datang, tidak jauh lebih baik.
"Kalau tidak memutar ke Bojongsoang ya harus ke Ciluncat, yang mana kedua jalan itu juga tidak ada sama sekali yang lebih baik," ucapnya.
Banjir tidak hanya membuat arus lalu lintas melambat, banjir tersebut juga berpotensi menjadi sarang penyakit. Hal tersebut karena genangan air banjir yang bercampur dengan limbah pabrik.