Wajib Coba! Kuliner Sate dari Seluruh Indonesia ada di Bandung
Senin, 23 Januari 2023 11:11
Reporter : Fitri Sekar Putri

Dok. Instagram @bang.sate.bang
BANDUNG — Kota Bandung yang memiliki julukan Kota Kembang kini juga identik dengan kota wisata dan juga kuliner.
Tidak jarang, banyak pengunjung yang sengaja datang hanya untuk berburu kuliner yang ada di Kota Bandung.
Salah satu tempat yang wajib untuk dikunjungi ketika sedang bertandang ke Bandung ialah Restoran Bang Sate Bang yang terletak di Jalan Burangrang nomor 38 A, Kota Bandung.
Tempat ini menjadi rekomendasi terutama bagi kalian pecinta sate.
Dengan konsep parasmanan, Restauran Bang Sate Bang ini menyediakan 17 jenis sate dari seluruh Indonesia dan pengunjungnya dapat bebas memilih sate mana saja yang ia inginkan.
Tarindra Raditya, Founder Bang Sate Bang menyebutkan jika restauran miliknya ini berbeda dengan tempat-tempat penjual sate lainnya.
Sebab di Bang Sate Bang para pengunjung dapat menyesuaikan pilihan sate dengan budget yang dimilikinya.
“Di Bang Sate Bang ini kita ingin memberikan inovasi bagi pengunjung untuk mendapatkan pengalaman ketika menikmati sate, customer di Bang Sate Bang itu bisa memesan sendiri satenya ,mengambil sesukanya,” ujar Tarindra, Jum’at, 19 Januari 2023.
“Customer disini itu bisa mengambil satenya sesuai budget mereka gitu loh,” tambahnya.
Di Bang Sate Bang, pengunjung dapat menikmati berbagai macam sate dengan harga satuan mulai dari 3.000 hingga 5.000 rupiah saja.
Tarindra menyebutkan jika Bang Sate Bang ini menyajikan 17 macam jenis sate yang terdiri dari Sate Maranggi Purwakarta, Sate Ayam Asin Pedas Bandung, Sate Jando Bandung, Sate Solo, Sate Ayam Madura, Sate Kambing Tegal.
Selain itu juga Bang Sate Bang ini menyediakan sate-sate jeroan seperti sate babat, paru, usus, kikil, ati, kulit, telur puyuh.
“Dan kedepannya juga kita masih akan mengeluarkan sate-sate khas dari daerah Indonesia lain seperti Sate Padang, Sate Lilit dari bali, Sate klopp dari Surabaya dan masih banyak sate lainnya,” jelas Tarindra.
Terdapat satu menu yang mencuri perhatian, menu tersebut ialah sate buntel.
Tarindra menjelaskan jika sate buntel ini merupakan sate khas Solo yang terbuat dari daging cincang sapi lalu dibalut oleh lemak kambing dan dilumuri oleh bumbu bumbu rempah khas Bang Sate Bang.
“Best seller disini masih sate maranggi lalu ada sate gempal, sate solo lalu ada sate asin pedas yang ditaburi bumbu koya,” ujar Tarindra.
Jangan khawatir sebab tidak hanya menu sate saja yang tersedia disini.
Tarindra menyebutkan jika ada beberapa menu lain yang akan memanjakan lidah pengunjung tanpa harus menguras dompet.
“Disini itu kita ada menu entry level kita nyebutnya jadi ada nasi kuah campur sop soto ayam, itu cuman 16 ribu aja. Dan juga ada nasi kuah campur gule, daginya bisa milih ada ayam, ada sapi, ada kambing, itu cuman 19 ribu aja,” ujar Tarindra.
Dengan budget 20 ribu saja, pengunjung sudah dapat menikmati makanan dengan rasa yang juara, daging yang empuk, bumbu yang khas serta porsi yang pas.
Tarindra menambahkan jika menu tongseng menjadi menu unggulan di Bang Sate Bang ini.
Tidak ketinggalan berbagai minuman seperti es teleh, lemon tea, jeruk murni, es campur dan lain lainnya akan menyegarkan tenggorokan para pengunjung usai makan di Bang Sate Bang.
Bang Sate Bang ini memiliki tempat yang luas, sehingga cocok untuk dikunjungi bersama keluarga besar ataupun untuk acara-acara lainnya.
Bukan hanya itu, Bang Sate Bang pun memiliki fasilitas berupa mushola, toilet dan parkiran yang luas.
Bagi para pengunjung yang sedang mencari tempat makan unik di Bandung, Bang Sate Bang ini dapat menjadi salah satu opsi kuliner yang patut di kunjungi.
Pengunjung yang tertarik, bisa langsung mencari informasi lebih lanjut terkait menu dan fasilitas Bang Sate Bang melalu Instagramnya di @bang.sate.bang dan di akun Tiktoknya di @bangsatebang8.