Viral Kembali Kopi Sianida Berujung Maut
Senin, 09 Oktober 2023 17:43
Reporter : Ekadyana N. Fauzi

Ice Cold: Murder, Coffee, and Jessica Wongso/istimewa
Jakarta, DigoID--Kemunculan film dokumenter dari Netflix yang berjudul Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso menjadi awal mula kasus Kopi Sianida kembali menjadi perbincangan publik.
Film Dokumenter ini menceritakan kembali tentang kasus yang telah selesai pada 27 Oktober 2016 lalu yang menjadikan Jessica Kumala Wongso menjadi terdakwa dan divonis hukuman 20 tahun penjara. Setelah menjalani kurang lebih 7 tahun masa tahanannya, kita diperlihatkan kembali Jessica dan kronologis kejadian serta kesaksian orang-orang yang terlibat dalam pengadilan tersebut.
Film Dokumenter yang dirilis pada 28 September 2023 ini disutradarai oleh Rob Sixsmith yang juga menjadi sutradara dari Film Dokumenter asal korea yang berjudul "The Raincoat Killer: Chasing a Predator in Korea". Film Dokumenter Netflix Ice Cold: Murder, Coffee and Jessica Wongso berdurasi 86 menit ini berhasil kembali menghebohkan warganet.
Banyak sekali komentar beragam muncul, baik yang berupa dukungan terhadap Jessica Wongso maupun berupa pernyataan bahwa dia memang bersalah. Salah satunya komentar dari akun twitter @CakKhum “Bisa enggak kasus ini disidik ulang? Karena begitu banyak kejanggalan dan tidak ada bukti kuat bahwa Jessica yang membunuh sahabatnya Mirna.”.
Setelah film ini naik dan ditonton banyak orang, tidak sedikit pula nama-nama bermunculan mulai dari Kepala Divisi Hubungan Internasional Polri. Krishna Murti, sampai ke mantan perwira tinggi Polri Ferdy Sambo.
Bagaimanapun, perkara ini sudah inkrah. Film di Netflix itu cuma menghebohkan suasana. Sangat tepat buat promosi film. Tidak bisa mengubah perkara yang sudah berkekuatan hukum tetap.
Walaupun, adagium hukum mengatakan: Lebih baik membebaskan seribu orang yang bersalah, daripada menghukum satu orang yang tidak bersalah. Adagium ini muncul ketika penegak hukum ragu menghukum seseorang, karena bukti hukum lemah.