Villaggio Outlets: Premium Outlets Pertama di Indonesia dengan Konsep Autentik

Selasa, 10 Oktober 2023 03:18

Reporter : Tim Digo.id

top-news

Pusat Belanja di Karawang Timur Usung Konsep Ala Jepang Foto: (istimewa)

Karawang, DIGO.id -- Indonesia sekarang tidak perlu lagi pergi jauh-jauh ke Jepang untuk berbelanja di pusat ritel dengan konsep premium seperti di Gotemba, Jepang. Di Karawang, telah dibangun sebuah premium outlets bernama Villaggio Outlets yang mengusung konsep autentik yang pertama kali hadir di Indonesia.


Pusat ritel ini dikembangkan oleh Summarecon Agung Tbk di kawasan Summarecon Emerald Karawang. Villaggio Outlets menghadirkan konsep yang sama seperti premium outlets yang telah ada di negara-negara seperti Jepang, Malaysia, Thailand, dan Korea.


Presiden Direktur Summarecon, Adrianto P. Adhi, menjelaskan, "Kehadiran Villaggio memang dikonsep berbeda dibandingkan pusat perbelanjaan yang telah kami kelola sebelumnya dan ini tentunya melengkapi portofolio bisnis khususnya unit investment property. Konsep ini kami hadirkan seiring perkembangan wilayah Karawang bagian timur yang sangat pesat dan sudah saatnya memiliki mal seperti ini."


Villaggio Outlets menempati area seluas 88.120 m2 dengan luas area penyewaan seluas 14.600 m2 pada tahap pertama. Pusat ritel ini dirancang dengan desain ritel satu lantai dan ruang terbuka, mirip dengan konsep di Gotemba, Jepang. Villaggio Outlets menyediakan ratusan merek internasional terkemuka di berbagai kategori ritel seperti fashion, aksesoris, sepatu, perlengkapan olahraga, lifestyle, dan lainnya.


Adrianto menjelaskan bahwa Indonesia telah terbukti bisa bertahan di tengah situasi krisis global dengan pertumbuhan positif di atas 5 persen, yang juga berdampak positif pada sektor ritel. Hal ini memberikan keyakinan untuk membawa konsep autentik outlet ini ke Karawang, terlebih lagi tingkat upah minimum wilayah Karawang adalah yang tertinggi di Indonesia.


Sejumlah merek lokal dan internasional telah bergabung di Villaggio Outlets, termasuk Aigner, Bonia, Braun Buffel, Calvin Klein, Furla, Lacoste, Tommy Hilfiger, Swarovski, Giordano, Levi's, Mango, Marks & Spencer, Staccato, Steve Madden, The Palace, Wacoal, Adidas, Converse, Kipling, New Balance, The North Face, Puma, Reebok, Vans, dan banyak lagi.


Kehadiran merek-merek internasional ini mencerminkan minat masyarakat Indonesia yang terus meningkat untuk barang bermerek. Menurut survei Globallpsos, konsumen Indonesia menempati peringkat kelima di dunia untuk kesediaannya mengeluarkan uang lebih banyak demi barang bermerek.


Adrianto menambahkan, "Summarecon Villaggio Outlets ini menjawab pilihan masyarakat untuk berbelanja barang outlet tanpa harus keluar negeri sehingga bisa semakin efisien dalam menekan biaya perjalanan dan bisa berbelanja lebih banyak. Berlokasi di kawasan premium Summarecon Emerald Karawang, tentunya fasilitas ini akan menjadi magnet yang melengkapi fasilitas maupun nilai tambah kawasan dan mendorong tingkat kunjungan ke kota ini."



UC/KHN

Redaktur :

TOP NEWS

Berita Terkait


gagal-konser-berujung-panggung-dibakar-ketua-panitia-tng-lenfest-2024-diburu

Gagal Konser Berujung Panggung Dibakar, Ketua Panitia TNG Lenfest 2024 Diburu

Polisi lagi gencar memburu ketua panitia Tangerang Lentera Festival (TNG Lenfest) 2024 yang diduga n...

kai-buka-lowongan-kerja-dimulai-dari-lulusan-sma-cek-persyaratannya-sekarang

KAI Buka Lowongan Kerja Dimulai Dari Lulusan SMA, Cek Persyaratannya Sekarang!

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI lagi buka lowongan kerja eksternal nih buat lulusan SMA/s...

udara-jakarta-tetap-tak-sehat-meski-saat-hari-libur-penyebabnya-apa

Udara Jakarta Tetap Tak Sehat Meski Saat Hari Libur, Penyebabnya Apa?

Belakangan ini kualitas udara di Jakarta lagi jelek banget, terutama selama libur Idul Adha

debatin-aja-x-meet-the-politician-live-ngobrolin-ruu-penyiaran-bareng-komedian-bikin-lo-nggak-culun

Debatin Aja! x Meet The Politician Live! Ngobrolin RUU Penyiaran Bareng Komedian, Bikin Lo Nggak Culun?

Acara ini gak cuma diskusi biasa, tapi juga unik dan segar. Dengan tema “Ngobrolin Politik Bar-bar a...

workout-berujung-hilang-nyawa-berikut-sederet-fakta-wanita-jatuh-dari-lantai-3

Workout Berujung Hilang Nyawa, Berikut Sederet Fakta Wanita Jatuh Dari Lantai 3

Kisah tragis wanita inisial FN berusia 22 tahun di Pontianak yang terjun dari lantai 3

citarum-kembali-penuh-sampah-setelah-3-hari-dibersihkan-pandawara-pemerintah-ngapain

Citarum Kembali Penuh Sampah Setelah 3 Hari Dibersihkan Pandawara, Pemerintah Ngapain?

Sungai Citarum sudah bersihin oleh Pandawara Group tapi baru tiga hari dibersihin, sampahnya udah ba...

ep-yang-bisa-bikin-kawula-muda-terjebak-imajinasi-berbeda-dari-karya-stereowall-sebelumnya

EP Yang Bisa Bikin Kawula Muda “Terjebak Imajinasi”, Berbeda Dari Karya Stereowall Sebelumnya?

Stereowall, band alternative rock yang sudah ngebuktiin eksistensinya sejak 2012, baru aja ngeluarin...

lamunan-di-kota-itu-lagu-akustik-yang-enak-didengar-di-telinga-manusia-terindukan

“Lamunan di Kota Itu”, Lagu Akustik Yang Enak Didengar di Telinga Manusia Terindukan

Difki Khalif, singer-songwriter asal Jakarta baru aja ngerilis single terbarunya yang berjudul “Lamu...

italia-obral-rumah-seharga-rp50-ribuan-tertarik-untuk-pindah-negara

Italia Obral Rumah Seharga Rp50 Ribuan, Tertarik Untuk Pindah Negara?

Upaya pemerintah Italia untuk menghidupkan kota-kota kecilnya dengan menjual rumah dengan harga mula...