Ulang Tahun, Lee Seunggi Donasikan 6 M dari Konflik Agensi

Sabtu, 14 Januari 2023 22:55

Reporter : Nadiana Tsamratul Fuadah

top-news

Lee Seunggi

SEOUL -- Dalam rangka merayakan ulang tahunnya, penyanyi sekaligus aktor Lee Seung-gi menyumbang 550 juta won atau setara dengan 6 miliar rupiah. Donasi untuk ulang tahunnya yang ke-36 ini diberikan kepada Palang Merah Korea.


Dilansir dari Korean JongA Daily, donasi yang diberikan oleh Lee Seung-gi akan digunakan untuk meningkatkan fasilitas sarana Palang Merah Korea. Baik itu berupa mobil pendistribusi darah dan juga bus yang biasa mendistribusikan  makanan gratis di seluruh negeri.


"Saya memutuskan untuk memberikan donasi dengan harapan dapat membantu dan menghibur hati orang-orang yang menderita akibat bencana di seluruh negeri," ujar Lee Seung-gi.


"Saya merasa bangga dapat membalas kebaikan yang saya terima dari orang-orang. Secara khusus saya telah melihat darah yang disumbangkan oleh para tim medis dan berharap bus tersebut dapat membantu lebih banyak orang untuk menyumbangkan darah," tambahnya.


Lee Seunggi dikenal dengan kedermawanannya yang konsisten melakukan donasi. Ia pun sudah menjadi anggota kehormatan Palang Merah Korea. 


Diketahui akhir-akhir ini Lee juga sudah menyumbangkan sekitar 24 miliar rupiah ke Rumah Sakit Anak Universitas Nasional Seoul. Ia pun turut berkontribusi menjadi pekerja sukarela untuk anak-anak selama bertahun-tahun. 


Namun pada bulan Desember 2022, Lee telah memutuskan untuk mengakhiri kontrak eksklusifnya bersama Hook Entertaiment karena penyelewangan pembayaran oleh agensi.


Lee Seunggi memulai debutnya sejak tahun 2004 dan menjadi penyanyi populer hingga saat ini. Dalam kurun waktu 18 tahun, ia telah berhasil merilis 137 lagu. Lee mengaku jika dirinya belum menerima pembayaran apapun untuk streaming digital atau unduhan lagu-lagunya.


Pihak Hook Entertaiment pun mengakui kesalahan mereka dan akhirnya pada 16 Desember 2022 pihaknya telah membayar Lee sebesar 5,4 miliar won atau setara dengan 65 miliar rupiah.


Uang yang dia perjuangkan itu pun tidak dia gunakan untuk kebutuhan pribadinya. Lee Seunggi memastikan seluruh uang tersebut dia sumbangkan untuk kegiatan amal. Meski sudah dibayarkan, Lee Seunggi tetap mengajukan gugatan ke pengadilan atas kasus penipuan.

Redaktur : Hartifiany Praisra

TOP NEWS

Berita Terkait


gagal-konser-berujung-panggung-dibakar-ketua-panitia-tng-lenfest-2024-diburu

Gagal Konser Berujung Panggung Dibakar, Ketua Panitia TNG Lenfest 2024 Diburu

Polisi lagi gencar memburu ketua panitia Tangerang Lentera Festival (TNG Lenfest) 2024 yang diduga n...

kai-buka-lowongan-kerja-dimulai-dari-lulusan-sma-cek-persyaratannya-sekarang

KAI Buka Lowongan Kerja Dimulai Dari Lulusan SMA, Cek Persyaratannya Sekarang!

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI lagi buka lowongan kerja eksternal nih buat lulusan SMA/s...

udara-jakarta-tetap-tak-sehat-meski-saat-hari-libur-penyebabnya-apa

Udara Jakarta Tetap Tak Sehat Meski Saat Hari Libur, Penyebabnya Apa?

Belakangan ini kualitas udara di Jakarta lagi jelek banget, terutama selama libur Idul Adha

debatin-aja-x-meet-the-politician-live-ngobrolin-ruu-penyiaran-bareng-komedian-bikin-lo-nggak-culun

Debatin Aja! x Meet The Politician Live! Ngobrolin RUU Penyiaran Bareng Komedian, Bikin Lo Nggak Culun?

Acara ini gak cuma diskusi biasa, tapi juga unik dan segar. Dengan tema “Ngobrolin Politik Bar-bar a...

workout-berujung-hilang-nyawa-berikut-sederet-fakta-wanita-jatuh-dari-lantai-3

Workout Berujung Hilang Nyawa, Berikut Sederet Fakta Wanita Jatuh Dari Lantai 3

Kisah tragis wanita inisial FN berusia 22 tahun di Pontianak yang terjun dari lantai 3

citarum-kembali-penuh-sampah-setelah-3-hari-dibersihkan-pandawara-pemerintah-ngapain

Citarum Kembali Penuh Sampah Setelah 3 Hari Dibersihkan Pandawara, Pemerintah Ngapain?

Sungai Citarum sudah bersihin oleh Pandawara Group tapi baru tiga hari dibersihin, sampahnya udah ba...

ep-yang-bisa-bikin-kawula-muda-terjebak-imajinasi-berbeda-dari-karya-stereowall-sebelumnya

EP Yang Bisa Bikin Kawula Muda “Terjebak Imajinasi”, Berbeda Dari Karya Stereowall Sebelumnya?

Stereowall, band alternative rock yang sudah ngebuktiin eksistensinya sejak 2012, baru aja ngeluarin...

lamunan-di-kota-itu-lagu-akustik-yang-enak-didengar-di-telinga-manusia-terindukan

“Lamunan di Kota Itu”, Lagu Akustik Yang Enak Didengar di Telinga Manusia Terindukan

Difki Khalif, singer-songwriter asal Jakarta baru aja ngerilis single terbarunya yang berjudul “Lamu...

italia-obral-rumah-seharga-rp50-ribuan-tertarik-untuk-pindah-negara

Italia Obral Rumah Seharga Rp50 Ribuan, Tertarik Untuk Pindah Negara?

Upaya pemerintah Italia untuk menghidupkan kota-kota kecilnya dengan menjual rumah dengan harga mula...