Tim SAR Akhirnya Temukan Pasutri yang Terserat Arus Sungai di Cianjur
Senin, 20 Februari 2023 20:31
Reporter : Rubby Jovan Primananda
Korban mengambang di sungai dengan jarak lurus 4.22 Km dari LKP (Last Known Position). (Dok : Kantor SAR Bandung)
KAB. CIANJUR — Tim SAR Gabungan kembali menemukan korban tenggelam di Sungai Cibojong Kabupaten Cianjur, Senin, 20 Februari 2023.
Pencarian korban hilang atas nama Judin (70) warga merupakan Desa Ciburial, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Cianjur akhirnya ditemukan pada pukul 14.30 WIB.
"Setelah sebelumnya, Tim SAR Gabungan telah menemukan terlebih dahulu istri dari korban Hindun (56) pada Sabtu, 18 Februari 2023," ujar Komandan Tim Rescue Kantor SAR Bandung, Syahrir, dalam keterangannya, Senin, 20 Februari 2023.
Pada pencarian kali ini, Tim SAR menemukan jenazah suaminya dalam kondisi sudah tidak bernyawa setelah empat hari pencarian.
Menurut Komandan Tim Rescue Kantor SAR Bandung, Syahrir menuturkan Tim SAR Gabungan mendapatkan informasi hilangnya korban akibat terbawa arus di Sungai Cibojong, Kabupaten Cianjur.
Syahrir mengatakan pada saat pencarian, pihaknya berhasil menemukan korban dengan mengambang pada aliran sungai sejauh 4 kilometer dari posisi terakhir hilang.
"Korban mengambang di sungai dengan jarak lurus 4.22 Km dari LKP (Last Known Position),” ujar Syahrir.
Kemudian Tim SAR Gabungan melakukan evakuasi kepada korban untuk dibawa menuju menuju rumah duka menggunakan Ambulance untuk diserah terimakan dengan pihak keluarga korban.
Kantor SAR Bandung menyatakan, dengan ditemukannya dua korban yang hilang di Sungai Ciburial, maka dilaksanakan penghentian pelaksanaan operasi pencarian dan pertolongan.
Diberitakan sebelumnya, Tim SAR Gabungan mencari sepasang suami istri yakni Hindun dan Judin dikabarkan hilang.
Diduga korban terjatuh dari jembatan yang mereka lalui rubuh saat hendak melewati aliran sungai tersebut pada Kamis, 16 Februari 2023.