Tak Ada Lagi Polisi dalam Stadion Saat Persib vs Persija
Selasa, 10 Januari 2023 02:30
Reporter : Rubby Jovan Primananda
Dok Humas Polda Jabar.
BANDUNG -- Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat terus melakukan persiapan keamanan jelang pertandingan tunda antara Persib Bandung yang akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, pada Rabu, 11 Januari 2023.
Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Ibrahim Tompo, mengungkapkan pada pengamanan pertandingan nanti, pihaknya akan melakukan pengamanan berbeda dari sebelumnya, yakni dengan menyesuaikan Perpol nomor 10 tahun 2022.
Adapun peraturan tersebut, dia menjelaskan tidak akan ada pihak kepolisian yang akan berjaga pada ring 1. Melainkan pihak dari Safety Steward Officer (SSO) atau petugas keselamatan dan kemanaan yang akan mengatur terkait masalah kemanan tersebut.
“Di mana dalam Perpol tersebut, zona 1 itu dilaksanakan otoritas kewenangan penuh oleh panitia pelaksana,” ujar Ibrahim pada Senin, 9 Januari 2023.
Ibrahim memastikan tidak akan ada lagi petugas kepolisian yang akan berjaga di dalam stadion.
“Sehingga tidak adalagi polisi yang berjaga di dalam zona 1. Nah kemudian di zona 2 baru ada keamanan oleh petugas kepolisian. Ini yang agak berbeda,” ungkapnya.
Meski begitu, pada pelaksanaanya nanti apabila terjadi insiden yang harus membutuhkan anggota kepolisian, akan terjadi ambil alih kewenangan sesuai koordinasi dari para steward dengan anggota kepolisian di ring 1.
“Sehingga ada pengambilalihan atau penyampaian terlebih dahulu dari steward kepada petugas kepolisian untuk meminta bantuan. Kemudian petugas kepolisian akan menindaklanjuti sesuai dengan permintaan steward tersebut,” ujarnya.