Sepuluh Destinasi Unggulan di Aceh Jaya DIkembangkan

Senin, 16 Januari 2023 07:00

Reporter : Dery Fitriadi Ginanjar

top-news

Foto: Net

BANDA ACEH - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Jaya akan memilih dan mengembangkan sepuluh destinasi wisata unggulan guna meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.

 

“Pemilihan destinasi unggulan ini mengacu pada beberapa indikator yang telah ditetapkan,” kata Kepala Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif, Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Aceh Jaya, Juanda di Calang, Sabtu 14 Januari 2023.

 

Ia menjelaskan beberapa hal yang menjadi penilaian destinasi wisata yaitu susunan pengurus, kondisi destinasi wisata, nilai jual destinasi wisata, dukungan masyarakat dan jangka waktu.

 

Sedangkan beberapa hal yang wajib ada pada destinasi wisata tersebut yaitu pemandu wisata, paket wisata, tujuan, fasilitas, akses jalan dan akses internet.

 

Untuk itu pihaknya menggelar Forum Diskusi Group (FGD) bersama kelompok sadar pariwisata (Pokdarwis) untuk memperkuat kelompok sadar wisata dalam pengelolaan destinasi wisata. 

 

“Kabupaten Aceh Jaya memiliki banyak potensi sumber daya yang masih belum dimanfaatkan atau belum diolah secara baik, terutama pada sektor wisata, di mana sektor pariwisata merupakan salah satu sumber penghasilan yang mampu memberikan sumbangan yang sangat baik untuk kemandirian gampong,” katanya.

 

Pj Bupati Aceh Jaya Nurdin mengatakan kabupaten yang dipimpinnya mempunyai banyak destinasi wisata dengan berbagai kelebihan dan kekurangan.

 

Menurutnya, untuk membangun ekonomi di bidang pariwisata perlu sentuhan dan ada empat hal yang harus diperhatikan ketika membangun ekonomi, antara lain memperbanyak produksi, memperbaiki produk, memperbaiki pelaku, serta menghubungkan produk dan pelaku dengan pasar.

 

“Selama ini kita kurang kuat untuk menjangkau pasar sehingga terhambat untuk berkembang. Oleh karenanya kita harus berpikir dan belajar tentang bisnis dengan skema bisnis, kita bisa meminta pembiayaan dari pihak perbankan maupun sumber pendanaan yang lainnya, sehingga destinasi wisata tersebut bisa berkembang secara mandiri,” kata Nurdin. (ant)

Redaktur : Fadlan Aulia

TOP NEWS

Berita Terkait


gagal-konser-berujung-panggung-dibakar-ketua-panitia-tng-lenfest-2024-diburu

Gagal Konser Berujung Panggung Dibakar, Ketua Panitia TNG Lenfest 2024 Diburu

Polisi lagi gencar memburu ketua panitia Tangerang Lentera Festival (TNG Lenfest) 2024 yang diduga n...

kai-buka-lowongan-kerja-dimulai-dari-lulusan-sma-cek-persyaratannya-sekarang

KAI Buka Lowongan Kerja Dimulai Dari Lulusan SMA, Cek Persyaratannya Sekarang!

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI lagi buka lowongan kerja eksternal nih buat lulusan SMA/s...

udara-jakarta-tetap-tak-sehat-meski-saat-hari-libur-penyebabnya-apa

Udara Jakarta Tetap Tak Sehat Meski Saat Hari Libur, Penyebabnya Apa?

Belakangan ini kualitas udara di Jakarta lagi jelek banget, terutama selama libur Idul Adha

debatin-aja-x-meet-the-politician-live-ngobrolin-ruu-penyiaran-bareng-komedian-bikin-lo-nggak-culun

Debatin Aja! x Meet The Politician Live! Ngobrolin RUU Penyiaran Bareng Komedian, Bikin Lo Nggak Culun?

Acara ini gak cuma diskusi biasa, tapi juga unik dan segar. Dengan tema “Ngobrolin Politik Bar-bar a...

workout-berujung-hilang-nyawa-berikut-sederet-fakta-wanita-jatuh-dari-lantai-3

Workout Berujung Hilang Nyawa, Berikut Sederet Fakta Wanita Jatuh Dari Lantai 3

Kisah tragis wanita inisial FN berusia 22 tahun di Pontianak yang terjun dari lantai 3

citarum-kembali-penuh-sampah-setelah-3-hari-dibersihkan-pandawara-pemerintah-ngapain

Citarum Kembali Penuh Sampah Setelah 3 Hari Dibersihkan Pandawara, Pemerintah Ngapain?

Sungai Citarum sudah bersihin oleh Pandawara Group tapi baru tiga hari dibersihin, sampahnya udah ba...

ep-yang-bisa-bikin-kawula-muda-terjebak-imajinasi-berbeda-dari-karya-stereowall-sebelumnya

EP Yang Bisa Bikin Kawula Muda “Terjebak Imajinasi”, Berbeda Dari Karya Stereowall Sebelumnya?

Stereowall, band alternative rock yang sudah ngebuktiin eksistensinya sejak 2012, baru aja ngeluarin...

lamunan-di-kota-itu-lagu-akustik-yang-enak-didengar-di-telinga-manusia-terindukan

“Lamunan di Kota Itu”, Lagu Akustik Yang Enak Didengar di Telinga Manusia Terindukan

Difki Khalif, singer-songwriter asal Jakarta baru aja ngerilis single terbarunya yang berjudul “Lamu...

italia-obral-rumah-seharga-rp50-ribuan-tertarik-untuk-pindah-negara

Italia Obral Rumah Seharga Rp50 Ribuan, Tertarik Untuk Pindah Negara?

Upaya pemerintah Italia untuk menghidupkan kota-kota kecilnya dengan menjual rumah dengan harga mula...