Selamat, IU dan Lee Jong Suk Resmi Berpacaran

Sabtu, 31 Desember 2022 22:40

Reporter : Hartifiany Praisra

top-news

Dok Instagram @koreandispatch.

SEOUL -- Di penghujung tahun ini, rumor hubungan percintaan kembali terdengar dari dunia hiburan Korea Selatan. Aktris sekaligus penyanyi IU, dikabarkan berpacaran dengan aktor Lee Jong Suk. Dilaporkan keduanya telah berkencan selama empat bulan belakangan.


Media hiburan Dispatch telah menangkap momen saat keduanya akan menikmati momen Natal bersama di sebuah resor mewah di Nagoya, Jepang. IU dan Lee Jong Suk dikabarkan menghabiskan waktu bersama selama 2 hari 3 malam.


Disebutkan juga bahwa keduanya telah berteman sejak 10 tahun lalu ketika sama-sama menjadi MC acara SBS Inkigayo. Hingga keduanya semakin dekat dan akhirnya memutuskan untuk pacaran.


Kabar Lee Jong Suk telah berpacaran bermula dari sambutan kemenangannya di MBC Drama Award 2022. Pada saat itu, dia mengisyaratkan ada seseorang yang banyak membantunya dari ketakutan, kekhawatiran, dan mendampinginya dari setiap permasalahan. Publik pun menduga bahwa aktor Big Mouth itu telah memiliki seorang kekasih.


Sampai kemudian warganet pun mengaitkannya dengan IU dan terbukti ketika kabar dari Dispatch dirilis.


Sebagaimana diketahui, sangat jarang bagi artis Korea untuk mengumbar kehidupan pribadi mereka, termasuk hubungan asmaranya. 


Manajemen Lee Jong Suk pun mengonfirmasi soal kabar ini. Pihak manajemen pun membenarkan adanya kedekatan antara artisnya dengan penyanyi IU.


"Halo ini High Zium Studio. Ini adalah pernyataan resmi mengenai artikel eksklusif soal Lee Jong Suk. Hubungan Lee Jong Suk dan Iu belum lama ini berkembang dari teman dekat ke pasangan dan mereka menjalaninya dengan serius. Mohon dukungan untuk keduanya agar bisa melanjutkan hubungan yang indah," begitu bunyi keterangan resmi dari manajemen.


Redaktur : Anggun N.K Putri

TOP NEWS

Berita Terkait


gagal-konser-berujung-panggung-dibakar-ketua-panitia-tng-lenfest-2024-diburu

Gagal Konser Berujung Panggung Dibakar, Ketua Panitia TNG Lenfest 2024 Diburu

Polisi lagi gencar memburu ketua panitia Tangerang Lentera Festival (TNG Lenfest) 2024 yang diduga n...

kai-buka-lowongan-kerja-dimulai-dari-lulusan-sma-cek-persyaratannya-sekarang

KAI Buka Lowongan Kerja Dimulai Dari Lulusan SMA, Cek Persyaratannya Sekarang!

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI lagi buka lowongan kerja eksternal nih buat lulusan SMA/s...

udara-jakarta-tetap-tak-sehat-meski-saat-hari-libur-penyebabnya-apa

Udara Jakarta Tetap Tak Sehat Meski Saat Hari Libur, Penyebabnya Apa?

Belakangan ini kualitas udara di Jakarta lagi jelek banget, terutama selama libur Idul Adha

debatin-aja-x-meet-the-politician-live-ngobrolin-ruu-penyiaran-bareng-komedian-bikin-lo-nggak-culun

Debatin Aja! x Meet The Politician Live! Ngobrolin RUU Penyiaran Bareng Komedian, Bikin Lo Nggak Culun?

Acara ini gak cuma diskusi biasa, tapi juga unik dan segar. Dengan tema “Ngobrolin Politik Bar-bar a...

workout-berujung-hilang-nyawa-berikut-sederet-fakta-wanita-jatuh-dari-lantai-3

Workout Berujung Hilang Nyawa, Berikut Sederet Fakta Wanita Jatuh Dari Lantai 3

Kisah tragis wanita inisial FN berusia 22 tahun di Pontianak yang terjun dari lantai 3

citarum-kembali-penuh-sampah-setelah-3-hari-dibersihkan-pandawara-pemerintah-ngapain

Citarum Kembali Penuh Sampah Setelah 3 Hari Dibersihkan Pandawara, Pemerintah Ngapain?

Sungai Citarum sudah bersihin oleh Pandawara Group tapi baru tiga hari dibersihin, sampahnya udah ba...

ep-yang-bisa-bikin-kawula-muda-terjebak-imajinasi-berbeda-dari-karya-stereowall-sebelumnya

EP Yang Bisa Bikin Kawula Muda “Terjebak Imajinasi”, Berbeda Dari Karya Stereowall Sebelumnya?

Stereowall, band alternative rock yang sudah ngebuktiin eksistensinya sejak 2012, baru aja ngeluarin...

lamunan-di-kota-itu-lagu-akustik-yang-enak-didengar-di-telinga-manusia-terindukan

“Lamunan di Kota Itu”, Lagu Akustik Yang Enak Didengar di Telinga Manusia Terindukan

Difki Khalif, singer-songwriter asal Jakarta baru aja ngerilis single terbarunya yang berjudul “Lamu...

italia-obral-rumah-seharga-rp50-ribuan-tertarik-untuk-pindah-negara

Italia Obral Rumah Seharga Rp50 Ribuan, Tertarik Untuk Pindah Negara?

Upaya pemerintah Italia untuk menghidupkan kota-kota kecilnya dengan menjual rumah dengan harga mula...