Satgas Covid-19 Bandung Minta Tak Ada CFN Malam Tahun Baru
Kamis, 29 Desember 2022 22:38
Reporter : Rubby Jovan Primananda
Ilustrasi Tahun Baru. Dok. Digo ID
BANDUNG -- Perayaan malam tahun baru 2023 di Kota Bandung diprediksi akan meningkat seiring dengan turunnya kasus Covid-19 di Kota Bandung. Ketua Satgas Harian Covid-19 Kota Bandung, Asep Gufron, menyarankan untuk meniadakan Car Free Night (CFN) di sepanjang Jalan Asia-Afrika, Kota Bandung.
"Kami dari satgas tetap tidak merekomendasikan adanya kegiatan (CFN)," kata Asep.
Asep mengatakan pihaknya masih khawatir apabila diadakan CFN pada malam tahun baru. Dia khawatir CFN menyebabkan kasus Covid-19 di Kota Bandung naik akibat kerumunan warga dalam malam perayaan tersebut.
"Kami tetap yang CFN itu (tidak menyarankan) karena akan berpotensi terjadi kerumunan, terus juga dari segi ketentraman dan ketertiban juga perlu diwaspadai. Tanpa CFN aja kan orang kan akan penuh, apalagi dibuka," kata Asep.
Oleh karena itu, Asep mengatakan pihaknya telah mengirimkan surat rekomendasi ke Polrestabes Kota Bandung agar CFN ditiadakan pada malam pergantian tahun nanti.
"Kemarin kita sudah ngirim surat ke pak Kapolres kaitan mengenai hasil rapat terhadap pelaksanaan CFN. Jadi kami untuk CFN tidak dilaksanakan," ujarnya.
Kendati demikian, Asep mengatakan masyarakat masih bisa untuk merayakan tahun baru dengan menjaga protokol kesehatan dan menghindari kerumunan massa.
"Ya minimal kita terus menginformasikan kepada masyarakat untuk tidak berkerumun, apalagi tidak berprokes. Kita juga sampai hari ini baru level 1," ungkapnya.