Sarah Sechan Sindir Kelakuan "Sultan" yang Teriak-teriak di Luar Negeri
Minggu, 10 Desember 2023 19:11
Reporter : Tim Digo.id
Sarah Sechan diduga sindir Nagita Slavina yang baru-baru ini teriak-teriak di Singaura (Foto: Instagram/sarsehshoku)
Jakarta, DIGO.ID – Sarah Sechan, artis dan presenter, baru-baru ini mengungkapkan ketidaknyamanannya terhadap kelakuan seorang publik figur yang dianggap sebagai "sultan" saat berada di luar negeri. Melalui Instagram Story-nya, Sarah Sechan mengkritik orang yang terlihat berteriak-teriak di pusat perbelanjaan saat memanggil temannya.
Dalam unggahan tersebut, Sarah Sechan mengaku merasa miris dengan kelakuan orang yang dianggap sebagai "sultan" di negaranya sendiri, namun ketika berada di luar negeri, terlihat seenaknya berteriak-teriak di pusat perbelanjaan. Ia menyoroti bahwa kelakuan tersebut mungkin membuat orang lokal di negara tersebut merasa bahwa turis tersebut tidak memiliki tata krama.
"Kebiasaan dianggap 'sultan' di negara sendiri, pas di negara orang berasa bisa seenaknya di mall teriak-teriak panggil temannya, dengan bangga, padahal orang lokal lihatnya mungkin, 'Nih turis nggak punya manners'," tulis Sarah Sechan.
Sarah Sechan memberikan sedikit tips tentang bagaimana seharusnya orang mencari temannya di tempat ramai, terutama di pusat perbelanjaan. Ia menyarankan untuk menggunakan telepon dan memberikan petunjuk secara jelas daripada berteriak-teriak di tempat umum.
"Waktu kamu tidak berada di hutan atau di lapangan, kamu cukup menelepon temanmu melalui telepon dan berkata 'Aku di lantai ini, dekat toko ini, dekat pintu masuk ini', uang benar-benar tidak bisa membeli kelasmu," tambahnya.
Sarah Sechan diduga menyindir kelakuan Nagita Slavina yang baru-baru ini terlihat berteriak-teriak di Singapura, terpisah dari rombongan dan kesulitan memanggil temannya, Nia Ramadhani.
Unggahan Sarah Sechan menuai tanggapan dari netizen yang banyak setuju dengan pandangannya, merasa bahwa tata krama tetap perlu dijaga, terlepas dari status sosial atau kekayaan seseorang.
(uc/khn).