Psikolog: Main Lato-Lato Harus Sesuai Umur

Senin, 02 Januari 2023 23:05

Reporter : Nadiana Tsamratul Fuadah

top-news

Pedagang Lato-Lato. Dok. ant

BANDUNG -- Pedagang lato-lato laris manis akhir-akhir ini karena permainan ini kini tengah digandrungi di masyarakat luas, mulai dari anak-anak hingga dewasa memainkan permainan ini.


Psikolog Stephani Raihana memberikan tanggapannya terhadap lato-lato yang dimainkan oleh anak-anak. Menurut Stephani pada prinsipnya permainan anak itu jika disesuaikan dengan usianya memang bisa memberikan stimulasi perkembangan.


Permainan anakpun tidak hanya untuk sifat motorik, namun bisa juga untuk kemampuan kognitif, kemampuan berfikir, juga untuk perkembangan sosial emosi anak.


Namun, menurutnya dalam permainan lato-lato ini tetap perlu mempertimbangkan kordinasi motorik anak.


"Nah terkait dengan permainan yang terbaru ini, saya juga melihatnya ini mah tren aja. Tapi kalo dilihat dari kegiatannya, perlu dipertimbangkan misalnya apakah anak usia tertentu sudah bisa memainkan alat tersebut atau tidak, kordinasi motorik khususnya visual motornya sudah matang belum misalnya kaya gitu," kata Stephanie kepada digo id pada Senin, 2 Januari 2023.


Ia mencontohkan kemampuan anak TK dan anak SMP berbeda dalam mengendalikan tangannya, setiap permainan harus disesuaikan dengan usianya.


"Sebagai contoh, anak Paud atau TK itu kemampuan untuk mengendalikan tangannya kan mungkin tidak sematang kalau anaknya sudah SD atau mungkin sudah SMP. Jadi mungkin tergantung dari apakah ini sesuai usianya, sesuai dengan kemampuan usianya ataukah tidak," kata Stephanie.


Stephanie menambahkan jika anak diberi permainan yang tidak sesuai usianya belum tentu baik, malah bisa membahayakan anak tersebut.


"Dikasih permainan tapi tidak sesuai usianya belum tentu jadi bagus, belum tentu jadi baik, tapi bisa jadi malah membahayakan, misalnya tadi koordinasi tangannya belum baik, motoriknya belum matang yang ada misalnya jadi kejedot karena dia tidak bisa mengendalikan alat permainannya," kata Stephanie.


Ia menegaskan bahwa permainan tersebut tetap harus disesuaikan dengan kemampuan anak.


"Tapi harus hati-hati tadi, apakah secara motorik itu sudah sesuai dengan kemampuan anak atau belum," tutup Stephanie.

Redaktur : Hartifiany Praisra

TOP NEWS

Berita Terkait


gagal-konser-berujung-panggung-dibakar-ketua-panitia-tng-lenfest-2024-diburu

Gagal Konser Berujung Panggung Dibakar, Ketua Panitia TNG Lenfest 2024 Diburu

Polisi lagi gencar memburu ketua panitia Tangerang Lentera Festival (TNG Lenfest) 2024 yang diduga n...

kai-buka-lowongan-kerja-dimulai-dari-lulusan-sma-cek-persyaratannya-sekarang

KAI Buka Lowongan Kerja Dimulai Dari Lulusan SMA, Cek Persyaratannya Sekarang!

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI lagi buka lowongan kerja eksternal nih buat lulusan SMA/s...

udara-jakarta-tetap-tak-sehat-meski-saat-hari-libur-penyebabnya-apa

Udara Jakarta Tetap Tak Sehat Meski Saat Hari Libur, Penyebabnya Apa?

Belakangan ini kualitas udara di Jakarta lagi jelek banget, terutama selama libur Idul Adha

debatin-aja-x-meet-the-politician-live-ngobrolin-ruu-penyiaran-bareng-komedian-bikin-lo-nggak-culun

Debatin Aja! x Meet The Politician Live! Ngobrolin RUU Penyiaran Bareng Komedian, Bikin Lo Nggak Culun?

Acara ini gak cuma diskusi biasa, tapi juga unik dan segar. Dengan tema “Ngobrolin Politik Bar-bar a...

workout-berujung-hilang-nyawa-berikut-sederet-fakta-wanita-jatuh-dari-lantai-3

Workout Berujung Hilang Nyawa, Berikut Sederet Fakta Wanita Jatuh Dari Lantai 3

Kisah tragis wanita inisial FN berusia 22 tahun di Pontianak yang terjun dari lantai 3

citarum-kembali-penuh-sampah-setelah-3-hari-dibersihkan-pandawara-pemerintah-ngapain

Citarum Kembali Penuh Sampah Setelah 3 Hari Dibersihkan Pandawara, Pemerintah Ngapain?

Sungai Citarum sudah bersihin oleh Pandawara Group tapi baru tiga hari dibersihin, sampahnya udah ba...

ep-yang-bisa-bikin-kawula-muda-terjebak-imajinasi-berbeda-dari-karya-stereowall-sebelumnya

EP Yang Bisa Bikin Kawula Muda “Terjebak Imajinasi”, Berbeda Dari Karya Stereowall Sebelumnya?

Stereowall, band alternative rock yang sudah ngebuktiin eksistensinya sejak 2012, baru aja ngeluarin...

lamunan-di-kota-itu-lagu-akustik-yang-enak-didengar-di-telinga-manusia-terindukan

“Lamunan di Kota Itu”, Lagu Akustik Yang Enak Didengar di Telinga Manusia Terindukan

Difki Khalif, singer-songwriter asal Jakarta baru aja ngerilis single terbarunya yang berjudul “Lamu...

italia-obral-rumah-seharga-rp50-ribuan-tertarik-untuk-pindah-negara

Italia Obral Rumah Seharga Rp50 Ribuan, Tertarik Untuk Pindah Negara?

Upaya pemerintah Italia untuk menghidupkan kota-kota kecilnya dengan menjual rumah dengan harga mula...