Pertama Sejak Oktober, Pogba Berlatih Lagi Bareng Juventus

Rabu, 11 Januari 2023 19:00

Reporter : Dery Fitriadi Ginanjar

top-news

Foto: Ant

JAKARTA - Pemain tengah Prancis Paul Pogba, yang absen pada Piala Dunia 2022 di Qatar setelah menjalani operasi lutut pada awal September, kembali berlatih pada Selasa bersama rekan setimnya di Juventus untuk pertama kalinya sejak Oktober.


Klub Juventus melalui laman resminya, seperti dikutip AFP, memposting sesi latihan timnya, dimana terlihat pemain berusia 29 tahun itu bersama sebuah bola di tengah-tengah rekan-rekannya.


Pogba belum bermain untuk Bianconeri sejak kembali bergabung dengan klub liga Italia itu setelah pindah dari Manchester United pada musim panas lalu. Ia mengalami cedera meniskus di lutut kanannya pada bulan Juli.


Dia awalnya memilih untuk tidak melakukan operasi dalam upaya untuk bisa tampil pada Piala Dunia Qatar, tetapi kemudian berubah pikiran.


Pogba mungkin bisa kembali bermain di kompetisi pada akhir Januari meskipun La Gazzetta dello Sport mengatakan Juventus berharap Pogba sudah dalam performa terbaiknya untuk dapat diandalkan pada laga play-off Liga Europa melawan Nantes pada 16 dan 23 Februari.


Kembalinya Pogba musim panas lalu sempat memunculkan antusiasme yang besar di kalangan suporter Juventus, yang senang melihat kembalinya pemain yang dalam periode pertamanya di klub (2012-2016) diwarnai dengan empat gelar liga.


Namun, beberapa orang mengkritik pemulihannya yang lambat, terutama keputusannya untuk pergi berlibur ke pegunungan pada akhir tahun 2022 ketika dia masih harus melakukan latihan pembentukan otot yang membosankan dan pelatihan kebugaran individu.


"Kesabaran bukanlah cara menunggu, tetapi mengetahui bagaimana mempertahankan sikap yang baik saat menunggu," demikian postingan filosofis Pogba di Instagram-nya pada akhir Desember lalu.

Pogba adalah anggota kunci tim Prancis yang memenangkan Piala Dunia di Rusia empat tahun lalu. Dia mencetak gol dalam kemenangan 4-2 atas Kroasia di final. (ant)

Redaktur : Fadlan Aulia

TOP NEWS

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...