Persib Siap Hadapi Persik Kediri
Rabu, 07 Desember 2022 02:29
Reporter : Nadiana Tsamratul Fuadah
Pelatih Persib, Luis Milla. Dok. Persib
BANDUNG -- Persib Bandung akan melawan Persik Kediri pada Liga 1 2022/2023 pekan ke-12. Kedua tim akan bertemu di Stadion Manahan Solo pada Rabu, 7 Desember 2022.
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla menuturkan bahwa pemain cukup antusias dan membuat persiapan terbaik timnya.
"Kita hanya bisa mengikuti dan mencoba membuat persiapan terbaik tim kita. Pemain juga tau keadaan kompetisi mereka dan mereka sejauh ini cukup antusias dan fokus," ungkap Milla dalam konferensi pers virtual pada Selasa, 6 Desember 2022.
Pertandingan akan berjalan dengan menggunakan sistem bubble, dimana pertandingan ini akan berlangsung tanpa adanya penonton. Meski begitu, menurut Milla, yang terpenting ia memiliki tim yang siap untuk bermain.
"Yang paling penting saya punya tim yang semuanya penting, semua pemain siap untuk bermain," kata Luis Milla.
Sementara itu kapten tim Persib, Ahmad Jufriyanto merasa bahwa sistem bubble ini tidak ideal. Namun pemain yang biasa disapa Jupe ini akan tetap mengikuti apa yang sudah diupayakan oleh stakeholder sepak bola dan tetap menjalankan apa yang sudah dilakukan saat latihan.
"Kita menjalankan apa yang sudah kita lakukan saat latihan, kita akan berusaha melakukan yang terbaik. Menurut kami tidak ideal (sistem bubble) setelah melakukan sistem home away sudah baik, tapi bagi kami akan mengikuti apa yang sudah diupayakan," ungkap Jupe.