Persib Resmi Lepas Tiga Pemainnya untuk Pemusatan Pelatihan Timnas U-20
Kamis, 16 Februari 2023 12:40
Reporter : Rubby Jovan Primananda
Bos PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB). Dok digo.ID.
BANDUNG -- Dua pemain Persib, Kakang Rudianto dan Ferdiansyah Cecep langsung memenuhi panggilan PSSI untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas U-20 Indonesia, setelah tampil di pertandingan kontra PSM Makassar di Stadion Pakansari Cibinong, Kabupaten Bogor, Selasa, 14 Februari 2023.
Kakang dan Ferdiansyah menyusul Robi Darwis yang sudah bergabung di pemusatan latihan Tim Nasional U-20 sejak awal bulan Februari ini.
"Setelah pertandingan menghadapi PSM Makassar, Kakang dan Ferdi sudah diberangkatkan untuk mengikuti TC bersama Tim Nasional," ujar Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono, dikutip dari laman resmi Persib Bandung, Kamis, 16 Februari 2023
Teddy mengatakan, Persib akan selalu mendukung karier pemain untuk bermain bersama Tim Nasional. Sebab, bermain untuk Timnas merupakan puncak karier tertinggi seorang pemain.
Selain untuk karier pemain, Teddy memastikan, Persib pun senantiasa mendukung program PSSI dan juga Tim Nasional Indonesia. Termasuk untuk persiapan menghadapi Piala Dunia U-20 2023, 20 Mei hingga 11 Juni 2023 mendatang.
"Kita berharap, ketiga pemain Persib tersebut dapat memberikan kontribusi positif agar Timnas bisa meraih prestasi terbaik di Piala Dunia U-20 2023 nanti," katanya.
Sementara itu, Timnas Indonesia U-20 berencana akan menggelar turnamen mini yang melibatkan tiga negara kontestan Piala Dunia U-20 2023, yaitu Selandia, Fiji dan Guatemala yang akan diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta pada 17-21 Februari mendatang.