Pemrov Jabar Gelar Apel Kesiapsigaan Bencana
Sabtu, 19 November 2022 02:28
Reporter : Rubby Jovan Primananda
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum, di Gedung Sate, Bandung, Jumat (18/11 2022)
BANDUNG -- Pemerintah Provinsi Jawa Barat mengadakan apel kesiapsiagaan bencana darurat hidrometerologi di halaman Gedung Sate Bandung, Jumat, 18 November 2022.
Berkolaborasi bersama TNI, Polri, PMI, BPBD, SAR, dan unsur terkait lainnya. Dalam menghadapi segala bentuk bencana yang tidak diinginkan.
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum, mewakili Gubernur sebagai inspektur dalam kegiatan apel tersebut mengatakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Pemprov Jabar ini bertujuan untuk mempersiapkan segala resiko terjadinya bencana di Jawa Barat.
“Di mana kegiatan ini bukan menantang adanya bencana, tapi sedia payung sebelum hujan. Karena hidup ini serba tiba-tiba termasuk bencana. Seperti menabung kan gunanya untuk pengeluaran yang tiba-tiba,” kata Wakil Gubernur.
Uu berharap kepada masyarakat dalam kondisi saat ini untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana dengan cara tindakan preventif kepada masyarakat khususnya di Jawa Barat.
“Nah harapan kami terhadap masyarakat adalah dari hati-hati, ditingkatkan lagi menjadi waspada. Pertama kewaspadaan jangan melakukan hal-hal yang membuat bencana. Misalnya jangan buang sampah sembarangan, tebang pohon sembarangan,” ungkapnya.
Ia meminta pula kepada masyarakat untuk berbenah diri dengan mencintai lingkungan, agar terjauh dari segala bahaya bencana.
“Jadi kepada masyarakat mulai sekarang ya berbenah diri. Dulu memang jarang bencana seperti itu. tapi sekarang sering. tapi kita jangan berburuk sangka kepada Allah dan tetap cintai alam,” ujar Uu.