Pemprov Jabar Upayakan Percepatan Nol Kasus PMK pada Hewan Ternak

Minggu, 29 Januari 2023 21:38

Reporter : Dinni Kamilani

top-news

Dok ant.

BANDUNG -- Pemprov Jabar tengah mengupayakan percepatan nol kasus untuk penyakit mulut dan kuku (PMK) pada hewan ternak.


"Kami juga berharap PMK di Jabar segera zero case atau nol kasus, maka penandaan dan pendataan hewan ternak perlu terus digenjot," kata Plh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Taufik Budi Santoso pada keterangan resminya, Minggu, 29 Januari 2023.


Menurutnya, satgas PMK di tingkat provinsi Jabar dan di kabupaten/kota se-Jabar serta unsur terkait lainnya siap untuk melaksanakan vaksinasi dan penandaan hewan ternak ini.

 

"Mudah-mudahan untuk penandaan kita bisa lebih baik lagi dan meningkat dalam pengendalian PMK," katanya.

 

Sebelumnya, Taufik telah menghadiri acara Kick Off Vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku Tahun 2023 di UPTD BPTSP dan HPT Cikole Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

 

Kick Off Vaksinasi PMK berpusat di Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan dan berlangsung serentak di 29 provinsi melalui sambungan virtual, termasuk di Jawa Barat.

 

Kegiatan dipimpin langsung Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo guna mempercepat Indonesia bebas wabah PMK sekaligus melakukan penandaan dan pendataan hewan ternak agar lebih akurat.

 

Pada rangkaian acara ini dilakukan vaksinasi kepada hewan ternak sapi dan kerbau, kemudian penyerahan bantuan vaksin, obat-obatan, disinfektan serta penandaan ternak yang dilakukan secara serentak dan massal.

 

Bukan hanya itu, dialog interaktif secara virtual juga dilakukan antara para Pimpinan Pemerintah Daerah Provinsi dan Kabupaten/ Kota di Indonesia bersama Menteri Syahrul Yasin Limpo.

 

"Alhamdulillah, telah dilaksanakan_kick off untuk penandaan maupun vaksinasi, dan ini adalah langkah yang perlu terus dilakukan secara koordinatif," ujar Taufik.

 

Dia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih tak terhingga kepada Menteri Pertanian dan jajaran yang telah bertindak cepat dan strategis dalam pelaksanaan pengendalian PMK secara nasional, termasuk di Jabar.

 

"Terima kasih kepada Pak Menteri Syahrul Yasin Limpo dan Direktur dari Kementan yang telah menyiapkan vaksin dan lain sebagainya, termasuk sistim informasi yang membanggakan," ucapnya.

 

Sementara itu, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Peternakan (DKPP) Jabar Moh. Arifin Soedjayana yang turut hadir dalam acara tersebut mengatakan terkait vaksin PMK, saat ini terdapat 270.000 dosis.

 

Dengan jumlah populasi sapi perah berdasarkan data Gabungan Koperasi Susu Indonesia (GKSI) sekitar 100.000 ekor dan populasi sapi potong fluktuatif.

 

"Jika (vaksin PMK) kurang, maka akan dilakukan pengajuan lagi ke Kementan," ujar Arifin. 

Redaktur : Anggun N.K Putri

TOP NEWS

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...