Pelatih Portugal Benarkan Ronaldo Dihina Pemain Korsel
Sabtu, 03 Desember 2022 23:29
Reporter : Hartifiany Praisra
Pemain Timnas Portugal Cristiano Ronaldo. Dok Reuters
QATAR -- Pertandingan di fase grup H Piala Dunia Qatar yang mempertemukan Portugal versus Korea Selatan telah dilaksanakan pada Jumat, 2 Desember 2022.
Pada laga tersebut, Taeguk Warriors berhasil menang dengan skor akhir 2-1. Atas perolehan ini, Korsel pun dipastikan lolos ke babak 16 besar.
Laga ini pun sarat akan drama yang. Bukan hanya gol yang mengejutkan dari Hwang Hee-Chan di menit ke 91, yang membuat Korsel berhasil lolos babak 16 besar. Pada pertandingan ini pertikaian antara Cristiano Ronaldo dengan Cho Gue Sung.
Manajer Timnas Portugal Fernando Santos, menyebutkan bahwa Ronaldo telah dihina oleh Gue Sung ketika ditarik keluar lapangan saat pergantian pemain.
Kala itu Ronaldo terlihat adu mulut dengan Gue Sung ketika berjalan menuju pinggir lapangan. Nampak dari gesturnya, CR7 memina Gue Sung untuk diam.
"Pemain dari Korea itu (Gue Sung) menghina dan menyuruhnya pergi. Sehingga itu alasan dia marah, semua orang melihat itu," ujar Santos kepada ESPN.
Lebih lanjut, Santos mengatakan bahwa Gue Sung tidak melakukan tindakan agresif. Namun dia sempat terlihat berbicara dalam bahasa Inggris kepada Ronaldo, seperti mengatakan, 'Mungkin dia mengalami hal yang buruk,'" jelas Santos.
Ketika dikonfirmasi, Ronaldo pun membenarkan bahwa dia tampak marah akibat ulah pemain Korsel itu.
"Yang terjadi adalah sebelum pergantian saya, pemain Korea Selatan itu menyuruh saya segera keluar. Saya menyuruhnya tutup mulut karena dia tidak memiliki kewenangan itu. Tidak ada perbedaan pendapat (dengan pelatih)," ucap CR7.
Sementara itu, pemain Korea Selatan masih enggan menanggapi kabar soal Gue Sung yang nampak menghina Ronaldo tersebut.