Pelaku Pembacokan Di Riung Bandung Diringkus di Jakarta

Kamis, 12 Januari 2023 21:10

Reporter : Fitri Sekar Putri

top-news

Kapolrestabes Kota Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung. Dok Fitri Sekar.

BANDUNG -- Polrestabes Kota Bandung berhasil menangkap pelaku dugaan pembacokan korban hingga tewas yang terjadi di Jalan Raya Riung Bandung, Kecamatan Rancasari, Kota Bandung pada 3 Januari 2023. Sampai saat ini pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan motif dari pembacokan tersebut. 


Kapolrestabes Kota Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung mengungkapkan jika korban berinisal MSI tewas ditempat usai dibacok oleh pelaku berinisial BS dibagian leher, pinggang dan punggung. 


“Pada 3 Januari 2023 jam 16.00 WIB, di pinggir Jalan Riung Bandung telah terjadi penganiayaan dugaan pembunuhan dilakukan pelaku BS dengan cara membacok korban menggunakan sebilah celurit yang mengait di leher sebanyak dua kali dan mengenai pinggang dan punggung hingga meninggal di tempat,” ungkap Aswin pada Kamis, 12 Januari 2023. 


Koban MSI merupakan warga Kampung Rajagoa, Cipamokolan, Kota Bandung. Sementara itu, pelaku BS adalah warga Kecamatan Panyileukan Kota Bandung. Berdasarkan keterangan Aswin, korban dan pelaku saling kenal. 


Lebih lanjut, pihak kepolisian telah mengamankan 18 barang bukti. Salah satunya ialah jaket yang dikenakan korban terdapat tulisan salah satu kelompok motor yang ada di Bandung. 


“Barang bukti yang disita di antaranya pisau stainles, sarung tangan kain warna hitam, bercak darah di TKP, tas selendang hitam, topi warna hitam pada korban, jaket bertuliskan XTC Indonesia yang dipakai korban, dan lain-lain,” ujar Aswin. 


Ia pun mengungkapkan jika BD melarikan diri usai melakukan pembacokan dan ditemukan pada Selasa, 10 Januari 2023 pukul 09.00 WIB di sebuah hotel daerah Mangga Besar Jakarta.


Adapun dari dugaan tindak pidana ini, pelaku telah melanggar Undang-Undang pasal 351 ayat 3 KUHP dan atau 338 KUHP sebagaimana disebut penganiayaan yang merampas nyawa orang lain dan atau dengan sengaja menghilangkan nyawa orang lain.


“Hingga saat ini dugaan pembacokan masih dalam penyidikan jika berkas sudah P21 diterima jaksa,” tutup Aswin. 

Redaktur : Anggun N.K Putri

Berita Terkait


peringati-hari-bumi-fkpdas-kota-tasikmalaya-gelar-aksi-tanam-pohon-serentak-bersama-walikota-tasikmalaya

Peringati Hari Bumi, FKPDAS Kota Tasikmalaya Gelar Aksi Tanam Pohon Serentak Bersama Walikota Tasikmalaya

Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada 22 April, Forum Koordinasi Pengelolaan Daerah Al...

rangkaian-program-csr-pik-2-mendukung-generasi-emas-indonesia

Rangkaian Program CSR PIK 2: Mendukung Generasi Emas Indonesia

PT Pantai Indah Kapuk Dua, Tbk (PIK 2) kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung pembangunan m...

csr-pik-2-dorong-ketahanan-pangan-lewat-budidaya-ikan-teluknaga

CSR PIK 2 Dorong Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Ikan Teluknaga

Teluknaga, Tangerang – Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Re...

jalan-dakwah-bersama-ustaz-hilman-fauzi-di-masjid-al-khairiyah-menara-syariah-pik-2

Jalan Dakwah Bersama Ustaz Hilman Fauzi di Masjid Al-Khairiyah, Menara Syariah PIK 2

Tangerang, Banten – PIK 2 kembali menjadi pusat perhatian dengan diselenggarakannya acara Jalan Dakw...

pik-2-gelar-pelatihan-pik-craft-class-untuk-tingkatkan-keterampilan-ibu-ibu-di-teluknaga

PIK 2 Gelar Pelatihan PIK-Craft Class untuk Tingkatkan Keterampilan Ibu-Ibu di Teluknaga

Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan memberdayakan masyarakat sekitar, Community Development PI...

satrio-sugeng-prayitno-maestro-pembuat-jalan-di-perbatasan-indonesia

Satrio Sugeng Prayitno, Maestro Pembuat Jalan di Perbatasan Indonesia

Semasa mengabdi untuk negara di Kementerian PUPR, hampir semua waktu Ir. Satrio Sugeng Prayitno, M.M...

pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63