Operasi SAR Bencana Longsor di Selangor Resmi Berakhir

Senin, 26 Desember 2022 15:51

Reporter : Nadiana Tsamratul Fuadah

top-news

Dok Malay Mail.

SELANGOR -- Operasi pencarian dan penyelamatan (SAR) longsor di Bumi Perkemahan ilegal di Genting Highland, Selangor, Malaysia, resmi berakhir pada Minggu, 25 Desember 2022 siang.


Seperti diberitakan sebelumnya, longsor ini terjadi pada Jumat, 16 Desember 2022 dini hari.


Irjen Pol Tan Sri Acryl Sani Abdullah mengatakan, keputusan itu diambil setelah polisi memastikan tidak ada lagi korban hilang.


"Polisi menyimpulkan jumlah korban akibat longsor adalah 92 orang. Sebanyak 61 korban berhasil diselamatkan sedangkan 31 korban tewas," ungkapnya dalam laman MalayMail.


31 korban tewas terdiri dari 18 orang dewasa dan 13 orang anak-anak.


Menurut Sani, berbagai intansi seperti Departemen Pekerjaan Umum, Departemen Survei dan Pemetaan, Departemen Mineral dan Geosains, dan Dewan Kota Hulu Selangor masih melakukan pekerjaan teknis di lokasi.


Jenazah korban terakhir yang ditemukan diyakini sebagai anak laki-laki berusia antara tujuh hingga 12 tahun, ditemukan pada pukul 16.53 waktu setempat pada hari kesembilan dilakukannya operasi SAR.


Sani berharap operasi ini menjadi contoh untuk operasi SAR kedepannya.


Ia menyampaikan apresiasi kepada seluruh instansi yang terlibat dalam operasi SAR.


Sani juga berharap Badan Nasional Penanggulangan Bencana (Nadma) rutin menggelar diskusi yang melibatkan seluruh instansi di NSC 20 untuk memastikan kelancaran penanganan operasi bencana ke depan.


Operasi ini melibatkan lima lembaga pemerintah utama, Kepolisian Kerajaan Malaysia, Angkatan Bersenjata Malaysia, Departemen Kebakaran dan Penyelamatan, Tim Bantuan dan Penyelamatan Bencana Malaysia Khusus (SMART) dan Pasukan Pertahanan Sipil.


Area Operasi SAR dibagi menjadi tiga sektor pencarian, yaitu sektor A, sektor B (farm view), sektor C (river side), dan melibatkan 250 personel dan penggunaan alat berat.


Secara keseluruhan, 20 jenazah ditemukan di sektor A, satu di sektor B dan 10 di sektor C.

Redaktur : Anggun N.K Putri

Berita Terkait


peringati-hari-bumi-fkpdas-kota-tasikmalaya-gelar-aksi-tanam-pohon-serentak-bersama-walikota-tasikmalaya

Peringati Hari Bumi, FKPDAS Kota Tasikmalaya Gelar Aksi Tanam Pohon Serentak Bersama Walikota Tasikmalaya

Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada 22 April, Forum Koordinasi Pengelolaan Daerah Al...

rangkaian-program-csr-pik-2-mendukung-generasi-emas-indonesia

Rangkaian Program CSR PIK 2: Mendukung Generasi Emas Indonesia

PT Pantai Indah Kapuk Dua, Tbk (PIK 2) kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung pembangunan m...

csr-pik-2-dorong-ketahanan-pangan-lewat-budidaya-ikan-teluknaga

CSR PIK 2 Dorong Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Ikan Teluknaga

Teluknaga, Tangerang – Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Re...

jalan-dakwah-bersama-ustaz-hilman-fauzi-di-masjid-al-khairiyah-menara-syariah-pik-2

Jalan Dakwah Bersama Ustaz Hilman Fauzi di Masjid Al-Khairiyah, Menara Syariah PIK 2

Tangerang, Banten – PIK 2 kembali menjadi pusat perhatian dengan diselenggarakannya acara Jalan Dakw...

pik-2-gelar-pelatihan-pik-craft-class-untuk-tingkatkan-keterampilan-ibu-ibu-di-teluknaga

PIK 2 Gelar Pelatihan PIK-Craft Class untuk Tingkatkan Keterampilan Ibu-Ibu di Teluknaga

Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan memberdayakan masyarakat sekitar, Community Development PI...

satrio-sugeng-prayitno-maestro-pembuat-jalan-di-perbatasan-indonesia

Satrio Sugeng Prayitno, Maestro Pembuat Jalan di Perbatasan Indonesia

Semasa mengabdi untuk negara di Kementerian PUPR, hampir semua waktu Ir. Satrio Sugeng Prayitno, M.M...

pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63