Oknum Bobotoh yang Nyalakan Flare Dilarang Nyetadion Seumur Hidup

Sabtu, 21 Januari 2023 22:08

Reporter : Hartifiany Praisra

top-news

Dok Persib Official.

BANDUNG -- Persib Bandung memberikan sanksi terhadap oknum Bobotoh yang menyalakan flare ketika laga tunda pekan ke 11 Liga 1 periode 2022-2023 kontra Persija Jakarta yang dilaksanakan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, pada Rabu, 11 Januari 2023.


Selain itu, terdapat pula pelanggaran yang dilakukan oknum Bobotoh yang membentangkan spanduk yang berisi ucapan provokatif serta diskriminatif.


Dari dua pelaku yang didapati menyalakan flare dalam laga tersebut, seorang di antaranya berhasil diketahui atas nama Agi Nurpadilah (22).


Persib pun menjatuhkan sanksi pada oknum Bobotoh yang menyalakan flare itu berupa larangan menyaksikan langsung laga tim Maung Bandung di stadion.


"Sanksi yang diberikan Persib kepada oknum suporter tersebut berupa larangan menyaksikan pertandingan Persib secara langsung di stadion," ujar Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB), Teddy Tjahjono dalam keterangan resminya, Sabtu, 21 Januari 2023.


"Untuk itu, Persib juga menutup akses oknum suporter tersebut untuk membeli tiket dan memblokir akunnya seumur hidup," ungkapnya.


Hukuman itu sengaja diberikan oleh Persib pada oknum Bobotoh yang menyalakan flare, agar mendapatkan efek jera. Supaya ke depannya, tak ada lagi yang melakukan tindakan yang dapat merugikan tim serta Bobotoh sendiri.


Di sisi lain, oknum Bobotoh itu dalam surat pernyataan yang telah ditandatanganinya mengakui kesalahannya telah menyalakan flare dan meminta maaf kepada Persib serta Bobotoh. Sebab, tindakannya mencoreng nama baik Persib serta Bobotoh.


"Saya tidak akan mengulangi perbuatan tersebut dan saya juga bersedia memohon maaf secara terbuka di media sosial," kata oknum Bobotoh tersebut dalam keterangannya.


"Apabila di kemudian hari saya mengulangi perbuatan tersebut atau melanggar pernyataan ini, maka saya bersedia menerima sanksi hukum sesuai dengan perundang-undangan yang berlaku di Negara Kesatuan Republik Indonesia," jelasnya.


Atas pelanggaran flare yang dinyalakan oknum Bobotoh pada laga melawan Persija, Persib Bandung pun mendapatkan sanksi dari Komite Disiplin (Komdis) PSSI berupa denda dengan total 120 juta rupiah.

Redaktur : Anggun N.K Putri

Berita Terkait


peringati-hari-bumi-fkpdas-kota-tasikmalaya-gelar-aksi-tanam-pohon-serentak-bersama-walikota-tasikmalaya

Peringati Hari Bumi, FKPDAS Kota Tasikmalaya Gelar Aksi Tanam Pohon Serentak Bersama Walikota Tasikmalaya

Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada 22 April, Forum Koordinasi Pengelolaan Daerah Al...

rangkaian-program-csr-pik-2-mendukung-generasi-emas-indonesia

Rangkaian Program CSR PIK 2: Mendukung Generasi Emas Indonesia

PT Pantai Indah Kapuk Dua, Tbk (PIK 2) kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung pembangunan m...

csr-pik-2-dorong-ketahanan-pangan-lewat-budidaya-ikan-teluknaga

CSR PIK 2 Dorong Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Ikan Teluknaga

Teluknaga, Tangerang – Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Re...

jalan-dakwah-bersama-ustaz-hilman-fauzi-di-masjid-al-khairiyah-menara-syariah-pik-2

Jalan Dakwah Bersama Ustaz Hilman Fauzi di Masjid Al-Khairiyah, Menara Syariah PIK 2

Tangerang, Banten – PIK 2 kembali menjadi pusat perhatian dengan diselenggarakannya acara Jalan Dakw...

pik-2-gelar-pelatihan-pik-craft-class-untuk-tingkatkan-keterampilan-ibu-ibu-di-teluknaga

PIK 2 Gelar Pelatihan PIK-Craft Class untuk Tingkatkan Keterampilan Ibu-Ibu di Teluknaga

Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan memberdayakan masyarakat sekitar, Community Development PI...

satrio-sugeng-prayitno-maestro-pembuat-jalan-di-perbatasan-indonesia

Satrio Sugeng Prayitno, Maestro Pembuat Jalan di Perbatasan Indonesia

Semasa mengabdi untuk negara di Kementerian PUPR, hampir semua waktu Ir. Satrio Sugeng Prayitno, M.M...

pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63