Nggak Nyangka, Ada 17 Proyek Prioritas Gibran Membangun Kota Solo

Rabu, 25 Oktober 2023 10:52

Reporter : Tim Digo.id

top-news

Gibran Rakabuming Raka (tengah) meninjau proyek penataan kawasan koridor Jl Gatot Subroto hingga Ngarsopuro nantinya menawarkan produk kuliner tanpa limbah atau sampah. /Net.


SOLO, DIGOID--Dua tahun silam Gibran dan Teguh dilantik pada 26 Februari 2021 sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surakarta untuk masa periode 2021–2024. Di usianya yang masih terbilang muda, 33 tahun, Gibran menjadi orang nomor satu di kota Surakarta. Namun ditengah Keseriusanya membangun Kota Solo dengan Gayanya layaknya  seorang CEO yang langsung mengeksekusi kebijakan, sehingga tidak terlalu banyak kajian yang bisa membuat proyek batal, memiliki 17 Program Prioritas. Program ini dijalankan bersama tandemnya Wakil Wali Kota Solo, Teguh Prakosa. 


Perjalanan selama dua tahun memimpin Kota Solo, Gibran langsung diusung menjadi bakal calon presiden oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) dan dipasangkan dengan Prabowo dalam Pilpres 2024. Lantas apakah 17 Program Prioritas. yang sedang di jalankan kini berhasil rampung dikerjalan ataukah masih menjadi pekerjaan rumah pemerintaan di era Gibran, berikut 17 titik prioritas pembangunan di Kota Solo : 


1. Masjid Raya Sheikh Zayed

Berlokasi di bekas Depo Pertamina, Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Gilingan, Kecamatan Banjarsari, Solo, masjid ini didirikan sebagai simbol persahabatan antara Indonesia dan Uni Emirat Arab (UEA). Masjid ini menghabiskan anggaran sekitar Rp 300 miliar yang bersumber dari hibah Pemerintah Uni Emirat Arab (UEA). Proyek ini telah selesai dikerjakan dan dibuka untuk umum 1 Maret 2023.


2. Koridor Ngarsopuro dan Gatot Subroto

Pekerjaan dimulai dari kawasan pedestarian Jalan Dipenogoro Ngarsopuro, Kelurahan Keprabon, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo, dengan pembongkaran paving. Penataan kawasan koridor ini ditargetkan selama enam bulan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR). Proyek ini menelan anggaran Rp30,3 miliar yang bersumber dari APBN.


3. Taman Balekembang


Revitalisasi Kawasan Taman Balekambang yang berada di Jalan Ahmad Yani, Surakarta.  bertujuan untuk  mengembalikan fungsi awal Taman Balekambang seperti kebon rojo atau kebun raja yang elok, indah dan menawan. Taman peninggalan Puro Mangkunegaran ini, merupakan taman yang dibangun sebagai bentuk cinta dan kasih sayang KGPAA Mangkunegoro VII untuk kedua putrinya GRAy Partini dan GRAy Partinah. Proyek ini menelan Rp 159,4 miliar yang bersumber dari APBN. Ditargetkan pada 18 Desember 2023 mendatang proyek ini selesai dikerjakan.


4. Museum of Culture and Technology


Museum Budaya, Sains dan Teknologi Bengawan Solo yang didirikan di kawasan Pedaringan, Jebres, tepatnya di Jalan Ki Hajar Dewantara, Solo. Pembangunan museum itu didanai oleh Tahir Foundation senilai Rp 400 miliar hingga 600 miliar. Prosesnya telah dimulai pada Rabu, 25 Januari 2023 yang ditandai dengan ground breaking oleh Gibran dan Founder Tahir Foundation, Dato Sri Tahir. Museum Budaya Sains dan Teknologi Bengawan Solo itu dibangun di lahan seluas 60 ribu meter persegi. Museum akan memiliki solarium taman botani yang akan mengoleksi berbagai tumbuhan dari berbagai negara di belahan dunia. 


5. Solo Culture Center (Islamic Center)


Proyek ini akan didanai dari hibah Pemerintah Uni Emirat Arab sebagai kelanjutan dari pembangunan Masjid Raya Sheikh Zayed. Pembangunan dilakukan di atas lahan Denbekang IV-44-04 Surakarta.


6. Solo Safari

Pembangunan destinasi wisata ini telah menelan anggaran Rp 35 miliar untuk fase 1. Diperkirakan total anggaran yang harus dikeluarkan menurut kajian Taman Safari sebagai operator yakni sebesar Rp 175 miliar. Destinasi wisata ini telah dibuka untuk umum pada 26 Januari 2023.


7. Sentra IKM Mebel Gilingan

Proyek pembangunan ini menelan anggaran Rp 43 miliar bersumber dari APBN. Diperkirakan pada Agustus 2023 mendatang proyek ini selesai dikerjakan.


8. PLTSA Putri Cempo

Total anggaran yang dibutuhkan untuk membangun PLTSA ini yakni Rp 718 miliar yang bersumber dari dana investasi. Ditargetkan bulan Oktober 2023 mendatang pembangkit listrik ini mulai beroperasi.


9. Elevated Rail Simpang Joglo

Proyek ini membutuhkan total anggaran Rp 980 miliar yang bersumber dari APBN. Proyek ini ditargetkan selesai pada 30 November 2023 mendatang.


11. Pasar Jongke

Pembangunan pasar ini menelan anggaran Rp142 miliar yang bersumber dari APBN. Ditargetkan tahun 2024 pasar ini selesai dibangun.


12. GOR Indoor Manahan

Pembangunan gedung ini menelan anggaran Rp 49 miliar. Pemerintah berencana menggunakan dana hibah dari Pemerintah Uni Emirat Arab (UEA) untuk membiayai pembangunan tempat ini. 


13. Solo Techno Park

Bangunan ini telah selesai dikerjakan, hanya saja sempat mangkrak dan bahkan menjadi tempat karantina pasien Covid-19. Namun, pada era kepemimpinan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka banyak mitra yang sudah masuk sehingga tempat ini sesuai dengan fungsinya.


14. Lokananta

Tempat ini menelan anggaran Rp 50 miliar dengan sumber dana dari BUMN. Pengerjaan telah selesai dilakukan dan diluncurkan pada 3 Juni 2023 lalu.


15. Pracima Tuin Pura Mangkunagaran

Pembangunan taman ini dilakukan dengan menarik dana dari berbagai Corporate Social Responsibility (CSR). Salah satu destinasi wisata ini telah diluncurkan 21 Januari 2023 lalu.


16. Penataan Kawasan Kumuh Semanggi-Mojo

Pembangunan pemukiman di Mojo menelan APBN sebesar Rp 13,6 miliar. Nantinya pengentasan kawasan kumuh akan terus berlanjut menggunakan dana lain termasuk hibah dari Pemerintah UEA.


17. Alun-Alun Keraton Kasunanan Surakarta

Tahap pertama Revitalisasi Keraton Kasunanan Surakarta dimulai dari pembangunan Alun-Alun Utara dan Selatan yang menelan APBN sebesar 35 miliar.

Redaktur : seno

TOP NEWS

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...