Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kamis, 13 Juni 2024 17:10

Reporter : Tim Digo.id

top-news

Ilustrasi Nadiem Makarim Minta Tambahan Anggaran Pendidikan Sebesar 25 Triliun/Digo.id

Jakarta, DigoID-Ada update penting nih dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek). Mereka lagi minta tambahan anggaran sebesar Rp 25 triliun ke DPR RI buat tahun anggaran 2025. 

Sebelumnya, pagu indikatif mereka udah disepakati sebesar Rp 83,187 triliun. Ini disampaikan langsung oleh Sekjen Kemendikbudristek, Suharti, dalam rapat bareng Komisi X DPR RI di gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis, 13 Juni 2024. Rapat ini juga dihadiri sama Mendikbud Nadiem Makarim.

"RAPBN Kemendikbudristek sesuai dengan alokasi pagu indikatif yang totalnya sebesar Rp 83,19 triliun. Kami memprioritaskan kegiatan-kegiatan dengan pembiayaan wajib, baik itu prioritas nasional maupun prioritas kementerian lembaga," ujar Suharti dalam rapat.

Suharti juga bilang kalau pagu indikatif terbaru ini lebih rendah dari anggaran pada 2023. Makanya, mereka minta tambahan anggaran sebesar Rp 25 triliun ke Komisi X DPR RI. Tambahan ini buat memastikan program-program prioritas tetap bisa dilanjutkan dan bahkan dipercepat. Apalagi, mereka juga mau meningkatkan kualitas perguruan tinggi, termasuk swasta, baik akademik maupun vokasi.

Gini Rincian Anggarannya!

Berikut rincian penggunaan tambahan anggaran yang diusulkan oleh Kemendikbudristek:

  1. Program PAUD dan Wajib Belajar 12 Tahun - Rp 3.839.211.824

  2. Program Pemajuan dan Pelestarian Bahasa dan Kebudayaan - Rp 1.370.916.303

  3. Program Kualitas Pengajaran dan Pembelajaran - Rp 7.675.022.010

  4. Program Pendidikan Tinggi - Rp 8.564.014.353

  5. Program Pendidikan dan Pelatihan Vokasi - Rp 2.178.063.934

  6. Program Dukungan Manajemen - Rp 1.385.930.657

Ada Dana 246 Triliun Buat Apa?

Selain itu, ada juga pembahasan soal dana yang ditransfer ke daerah termasuk dana desa, tapi fungsinya buat pendidikan masih dipertanyakan. Anggota DPR RI dari fraksi Gerindra, Nuroji, mengangkat isu ini. “Kalau dilihat ada dana ditransfer ke daerah itu sangat besar, 346 triliun termasuk dana desa. Pertanyaannya di desa fungsi pendidikannya apa itu? Dilaksanakan nggak?” kata Nuroji.

Dia juga cerita kalau di kelurahannya, dana itu nggak jelas penggunaannya buat fungsi pendidikan. “Kalau saya sih, di kelurahan saya gak yakin juga bikin kursus atau apa gitu. Mungkin hanya untuk rapat-rapat barangkali,” lanjutnya.

DPR berharap adanya evaluasi atas anggaran ini, mengingat besarnya anggaran yang dikeluarkan. Nah, gimana nih menurut kalian? Semoga aja anggaran tambahan ini bener-bener bisa dipakai buat ningkatin kualitas pendidikan kita ya.

Redaktur : seno

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...