Menpora: Akan Ada Opening dan Closing Ceremony di Piala Dunia U-20
Senin, 06 Februari 2023 15:30
Reporter : Rubby Jovan Primananda
Menpora Zainudin Amali. Dok Rubby Jovan.
BANDUNG -- Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali menyampaikan bahwa progres kesiapan penyelenggaraan perhelatan Piala Dunia U-20 berjalan baik.
Sebelumnya, Indonesia terpilih menjadi tuan rumah penyelenggaraan Piala Dunia U-20 yang rencanannya akan berlangsung di Indonesia, 20 Mei sampai 11 Juni 2023 mendatang.
Zainudin mengungkapkan berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Piala Dunia U-20 nanti akan ada acara upacara pembukaan dan penutupannya. Kedua perhelatan tersebut rencananya akan diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
“Nah ini pertama kali (Piala Dunia) U-20 ada opening dan closing. Tetapi tentu kita akan jaga supaya tidak boleh lebih meriah dari seniornya,” ujar Zainudin saat ditemui di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Minggu, 5 Februari 2023 usai laga Persib Bandung melawan PSS Sleman.
Lebih lanjut, Zainudin menyebut sudah ada lebih dari 100 ribu pendaftar untuk menjadi relawan pada ajang yang digelar 4 tahunan ini.
Hanya saja dia mengatakan hanya 1.500 orang yang akan terpilih menjadi bagian dari relawan Piala Dunia U-20 nanti. Hal tersebut membuat dirinya cukup senang dengan antusias yang luar biasa dari masyarakat untuk menyambut event internasional ini.
“Ini luar biasa, kita itu sampai terkaget-kaget dalam waktu yang sekitar 2 minggu 100 ribu yang mendaftar. Padahal volunteer yang dibutuhkan hanya 1.500 orang,” ungkapnya.