Masinis Bunyikan Klakson Panjang Sebelum Tabrakan Kereta di Cicalengka Terjadi

Jumat, 05 Januari 2024 23:42

Reporter : Tim Digo.id

top-news

Ilustrasi Masinis Membunyikan Semboyan 35 Sebelum Kereta Api (KA) Turangga dan KA Lokal Bandung Raya Tabrakan/TimDigo.id

 

Jakarta, DigoID-Dua kereta api (KA), KA Turangga dan Commuter Line Bandung Raya (Baraya), bertabrakan di Kecamatan Cicalengka, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, pukul 06.03 WIB. Jumat, 05 Januari 2024.

Sebelum terjadi tabrakan masinis membunyikan suara klakson panjang yang terdengar keras sebelum kedua kereta itu beradu. Insiden naas tersebut sempat terekam dari CCTV yang berada di salah satu gudang milik PJKA.

Sesaat setelah bunyi semboyan 35, kemudian disusul suara berdecit terdengar nyaring lalu benturan keras, tabrakan di jalur rel yang sama Kereta Api (KA) Turangga dan KA Lokal Bandung Raya tak terhindarkan.

Dilansir Tribun Jabar, seorang warga terdekat, Pardiman, yang rumahnya berjarak 500 meter dari lokasi kecelakaan, sempat mendengar klakson kencang lokomotif kereta.

"Saya saat kecelakaan kereta terjadi, lokasinya di rumah. Tapi, saya dengar suara klakson kereta yang berbunyi sangat keras, lalu disusul mendengar suara benturan sangat keras," ungkapnya.

Setelah mendengar benturan, kemudian Pardiman segera mungkin mendatangi lokasi sumber suara tersebut. Setibanya di sana, Pardiman melihat penumpang KA Turangga berhamburan keluar dari gerbong. Mereka tampak histeris.

Selain itu warga lainnya, Roma Sukmana (45), juga mengaku mendengar benturan keras. "Sangat keras, bisa dikatakan seperti suara bom," kata pria yang tempat tinggalnya di sekitar lokasi kecelakaan. Dentuman yang disebabkan benturan itu terdengar sampai ke dalam rumah Roma.

"Saya langsung ke luar, dipikir hanya anjlok biasa, saya cek sampai ke ujung sana, ternyata anjlok karena tabrakan," cerita Roma.

Dijelaskan dalam keterangan resmi KAI tertulis Kecelakaan kereta di Bandung ini menewaskan empat orang, yakni masinis, asisten masinis, pramugara, dan sekuriti. 

"Kami sangat berduka atas meninggalnya sejumlah petugas KA akibat kecelakaan tersebut. Kami sangat mengapresiasi jasa mereka yang telah berkontribusi terhadap perusahaan," ungkap EVP of Corporate Secretary KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji dalam rilisnya.

Sementara itu soal kondisi penumpang, Agus mengatakan bahwa semua penumpang KA Turangga dan Commuter Baraya selamat. Namun, terdapat 22 penumpang yang mengalami luka ringan.

Kini para korban telah dibawa ke rumah sakit. Diketahui ketika mengalami kecelakaan di Cicalengka, KA Turangga mengangkut sebanyak 287 penumpang, sedangkan Commuter Line Baraya membawa 191 penumpang.



Redaktur : seno

TOP NEWS

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...