Liverpool Gulung Toulouse 5-1

Jumat, 27 Oktober 2023 12:52

Reporter : Ekadyana N. Fauzi

top-news

Penampilan Liverpool FC saat melawan Toulouse FC/net

Sport, DigoID--Pesta gol terjadi di Stadion Anfield saat Liverpool menjamu wakil Prancis, Toulouse, pada matchday 3 Grup E Liga Europa, Jumat dini hari WIB 27 Oktober 2023. Tak tanggung-tanggung, klub berjuluk The Reds itu menang telak dengan skor 5-1.


Liverpool tampaknya sudah yakin akan mampu mengatasi Toulouse. Terlihat dari susunan pemain starter yang banyak diisi pemain pelapis. Membuat kiper utama Alisson Becker pun hanya duduk manis di bangku cadangan sepanjang laga.  


Toh, Liverpool tetap mampu unggul lebih dulu melalui gol Diogo Jota pada menit ke-9. Jota melakukan penetrasi apik sebelum melakukan penyelesaian akhir yang sempurna ke pojok gawang Toulouse.


Namun, keunggulan ini tak bertahan lama. Melalui sebuah serangan balik cepat pada menit ke-15, Thijs Dalinga sukses menyamakan kedudukan.


Pasukan besutan Jurgen Klopp itu kembali unggul usai Wataru Endo mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-30. Darwin Nunez menutup babak pertama dengan keunggulan 3-1 bagi Liverpool.


Di babak kedua, dominasi Liverpool masih tetap kuat. Tim tamu hanya sesekali melakukan serangan tanpa mampu kembali menggoyang jala gawang Caoimhin Kelleher.


Meski demikian, Liverpool baru bisa kembali mencetak gol pada menit 65. Berawal dari peluang yang dikreasikan Darwin Nunez, tembakan pemain muda asal Uruguay itu membentur mistar.


Beruntung, Ryan Gravenberch berada di posisi yang tepat untuk mengambil bola liar. Tembakannya membuat Liverpool unggul 4-1.


Pesta gol Liverpool pun ditutup oleh sepakan Mohamed Salah pada masa tambahan waktu babak kedua. Menerima bola dari sisi kiri, Salah dengan tenang mengecoh pemain lawan sebelum melancarkan sepakan keras kaki kanan yang menghujam keras ke gawang Toulouse.


Kemenangan ini membuat Liverpool memantapkan posisi mereka di puncak klasemen Grup E dengan 9 poin. Sementara, Toulouse berada di peringkat ketiga dengan 4 poin.


Liverpool 5-1 Toulouse

(Jota 9', Endo 30, Nunez 34', Gravenberch 65', Salah 90+3' - Dalinga 15')


Liverpool: Caoimhin Kelleher; Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Joel Matip, Luke Chambers; Ryan Gravenberch, Wataru Endo, Curtis Jones; Diogo Jota, Darwin Nunez, Harvey Elliott.


Toulouse: Guillaume Restes; Mikkel Desler, Logan Costa, Rasmus Nicolaisen, Moussa Diarra, Gabriel Suazo; Niklas Schmidt, Vincent Sierro, Cristian Casseres; Aron Donnum, Thijs Dallinga.

Redaktur : seno

TOP NEWS

Berita Terkait


haki-dengan-nama-pribadi-dan-pssi-logo-garuda-di-jersey-timnas-sebenarnya-milik-siapa

HAKI Dengan Nama Pribadi dan PSSI, Logo Garuda di Jersey Timnas Sebenarnya Milik Siapa?

Banyak yang penasaran karena logo Garuda di jersey Timnas ini ternyata sudah terdaftar HAKI yang dim...

media-malaysia-soroti-kesuksesan-timnas-indonesia-siapa-lawan-yang-pantas-di-putaran-selanjutnya

Media Malaysia Soroti Kesuksesan Timnas Indonesia, Siapa Lawan Yang Pantas di Putaran Selanjutnya?

Timnas Indonesia berhasil mencatat sejarah baru dengan lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia...

suporter-dan-prestasi-di-indonesia-open-2024-sepi-siapa-yang-salah

Suporter dan Prestasi di Indonesia Open 2024 Sepi, Siapa Yang Salah?

Nggak ada satupun wakil RI yang berhasil masuk final jadi catatan buruk untuk ajang Indonesia Open 2...

blunder-pemain-timnas-harus-diganjar-kekalahan-peluang-indonesia-lolos-round-3-menipis

Blunder Pemain Timnas Harus Diganjar Kekalahan, Peluang Indonesia Lolos Round 3 Menipis

Hasil pertandingan Timnas Indonesia vs Timnas Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

putra-nababan-pengen-komposisi-timnas-dominan-pemain-lokal-erick-thohir-respon-dingin

Putra Nababan Pengen Komposisi Timnas Dominan Pemain Lokal, Erick Thohir Respon Dingin

Erick Thohir merespons pernyataan Putra Nababan yang meminta agar Timnas Indonesia diisi 60 persen p...

persib-berhasil-menambahkan-satu-gelar-dalam-sejarahnya-membuat-pergerakan-ekonomi-meningkat

Persib Berhasil Menambahkan Satu Gelar Dalam Sejarahnya, Membuat Pergerakan Ekonomi Meningkat

Sejarah unik Persib Bandung yang meraih gelar juara di kandang musuh dan dampak positif terhadap kes...

malik-risaldi-perkuat-timnas-untuk-pertama-kali-dan-alasan-verdonk-muncul-di-pemusatan-latihan

Malik Risaldi Perkuat Timnas Untuk Pertama Kali dan Alasan Verdonk Muncul di Pemusatan Latihan

STY mencoret Yance Sayuri digantikan dengan Malik Risaldi serta alasan Calvin Verdonk Bergabung di p...

perseturuan-dengan-sty-berlanjut-mungkinkah-karir-elkan-baggot-di-timnas-berakhir

Perseturuan Dengan STY Berlanjut, Mungkinkah Karir Elkan Baggot di Timnas Berakhir?

Tidak ada nama Elkan Baggott dalam skuad Timnas Indonesia dan reaksi cuek Shin Tae-young

tiket-laga-indonesia-vs-tanzania-sudah-tersedia-racikan-sty-sebelum-melawan-irak-dan-filipina

Tiket Laga Indonesia vs Tanzania Sudah Tersedia, Racikan STY Sebelum Melawan Irak dan Filipina

Tiket pertandingan uji coba melawan Tanzania resmi dibuka dengan harga Rp 250.000 per lembar, pemana...