Ketua Sioux Ular Indonesia Meninggal Dunia Usai Dipatuk Ular Kobra

Selasa, 14 Februari 2023 21:45

Reporter : Dinni Kamilani

top-news

Pendiri sekaligus pendiri Yayasan Sioux Ular Indonesia, Aji Rachmat Purwanto. Dok Instagram @aji_rachmat.

BANDUNG -- Pendiri sekaligus pendiri Yayasan Sioux Ular Indonesia, Aji Rachmat Purwanto, meninggal dunia pada Selasa, 14 Februari 2023 dini hari.


Hal tersebut diumumkan langsung oleh akun Instagram resmi Sioux, yakni @ular_indonesia.


"Innalillahi wa inna illahi rajiun. Telah berpulang ke rahmatullah kakak kami, saudara kami, pendiri Sioux Yayasan Ular Indonesia, founder lareangon Indonesia," begitu tulis caption akun tersebut.


Dalam keterangan tersebut tertulis Aji Rachmat berpulang pada 14 Februari 2023 pukul 01.32 WITA di Rumah Sakit Ulin, Banjarmasin, Kalimantan Selatan.


Menurut pembina Sioux, Edwin Firdiansyah, Aji meninggal dunia akibat digigit ular king cobra pada saat mengisi acara basic training muscle pada 12 Februari 2023 lalu. Saat itu Aji langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat.


"Pengurus yayasan, rekan-rekan Muscle (anggota Sioux), kolega, dan jejaring lain telah berusaha sekuat tenaga membantu keluarga dalam proses penanganan kondisi beliau baik secara personal maupun organisasi melalui berbagai macam cara dan upaya," ucap Edwin.


Setelah dua hari dirawat di ruang ICU di rumah sakit setempat, dengan didampingi oleh keluarga serta teman-teman seorganisasi, Aji pun akhirnya mengembuskan napas terakhirnya pada Selasa dini hari.


Sebagai informasi, Sioux adalah sebuah lembaga penanganan dan evakuasi ular yang seringkali menyosialisasikan soal ular kepada masyarakat.

Redaktur : Anggun N.K Putri

Berita Terkait


peringati-hari-bumi-fkpdas-kota-tasikmalaya-gelar-aksi-tanam-pohon-serentak-bersama-walikota-tasikmalaya

Peringati Hari Bumi, FKPDAS Kota Tasikmalaya Gelar Aksi Tanam Pohon Serentak Bersama Walikota Tasikmalaya

Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada 22 April, Forum Koordinasi Pengelolaan Daerah Al...

rangkaian-program-csr-pik-2-mendukung-generasi-emas-indonesia

Rangkaian Program CSR PIK 2: Mendukung Generasi Emas Indonesia

PT Pantai Indah Kapuk Dua, Tbk (PIK 2) kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung pembangunan m...

csr-pik-2-dorong-ketahanan-pangan-lewat-budidaya-ikan-teluknaga

CSR PIK 2 Dorong Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Ikan Teluknaga

Teluknaga, Tangerang – Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Re...

jalan-dakwah-bersama-ustaz-hilman-fauzi-di-masjid-al-khairiyah-menara-syariah-pik-2

Jalan Dakwah Bersama Ustaz Hilman Fauzi di Masjid Al-Khairiyah, Menara Syariah PIK 2

Tangerang, Banten – PIK 2 kembali menjadi pusat perhatian dengan diselenggarakannya acara Jalan Dakw...

pik-2-gelar-pelatihan-pik-craft-class-untuk-tingkatkan-keterampilan-ibu-ibu-di-teluknaga

PIK 2 Gelar Pelatihan PIK-Craft Class untuk Tingkatkan Keterampilan Ibu-Ibu di Teluknaga

Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan memberdayakan masyarakat sekitar, Community Development PI...

satrio-sugeng-prayitno-maestro-pembuat-jalan-di-perbatasan-indonesia

Satrio Sugeng Prayitno, Maestro Pembuat Jalan di Perbatasan Indonesia

Semasa mengabdi untuk negara di Kementerian PUPR, hampir semua waktu Ir. Satrio Sugeng Prayitno, M.M...

pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63