Kalahkan Charlton Athletic, MU Maju ke Semifinal

Rabu, 11 Januari 2023 16:30

Reporter : Dery Fitriadi Ginanjar

top-news

Foto: Ant

JAKARTA - Manchester United lolos ke semifinal Piala Liga Inggris (Carabao Cup) 2022/2023 setelah mengalahkan tim divisi tiga Charlton Athletic 3-0 dalam pertandingan perempat final di Old Trafford pada Rabu dini hari WIB.


Meski bermain sebagai pemain cadangan, Marcus Rashford mampu mencetak dua gol. Sedangkan Antony membuka keunggulan MU di babak pertama.


MU langsung menciptakan peluang pertama pada menit ke-7. Alejandro Garnacho melakukan aksi individu dan melewati Sean Clare sebelum melepaskan tendangan dari tepi lotak penalti, sayangnya bola masih melambung tipis.


Tim tuan rumah berhasil membuka keunggulan menjadi 1-0 pada menit ke-21. Antony menerima operan Fred di kotak penalti sebelum melepaskan tendangan kaki kiri yang menjebol sudut atas gawang Maynard-Brewes.


MU terus menekan pertahanan Charlton untuk menambah keunggulan sebelum babak pertama berakhir, sementara itu tim tamu mengandalkan serangan-serangan balik.


Namun, tidak ada gol lain yang terjadi sampai akhir babak pertama.


Setelah turun minum, MU terus meningkatkan intensitas serangan mereka dan berhasil menciptakan sejumlah peluang melalui Garnacho dan Antony. Namun, belum ada yang membuahkan gol.


Charlton sesekali mengancam MU, termasuk pada menit ke-73. Sebuah sepak pojok dari sayap kiri jatuh di kotak penalti, meski Tom Heaton sukses menangkap bola.


Memasuki 10 menit terakhir. Charlton berhasil bertahan dari serangan bertubi-tubi MU, Maynar-Brewer membuat penyelamatan impresif.


Gol kedua yang ditunggu-tunggu MU akhirnya tercipta di menit ke-90. Facundo Pellistri melesat lalu melepaskan umpan kepada Marcus Rashford.


Maynard-Brewer mencoba maju untuk menutup pergerakannya, tetapi Rashford dengan cepat menceploskan bola ke gawang yang kosong. MU unggul 2-0.


MU memperbesar keunggulannya menjadi 3-0 di masa injury time. Rashford mencetak gol keduanya setelah memaksimalkan umpan Casemiro untuk diselesaikan dengan tembakan kaki kiri dari dalam kotak penalti.


Gol tersebut sekaligus mengakhiri pertandingan dan MU menang 3-0 atas Charlton Athletic. (ant)

 

Susunan Pemain: 

Manchester United (4-2-3-1): Tom Heaton, Maguire, Diogo Dalot (Wan-Bissaka 34'), Lisandro Martinez, Malacia, Fred (Fred 61'), McTominay, Mainoo (Casemiro 61'), Antony (Rashford 60'), Elanga (Pellistri 85'), Garnacho
 

Charlton Athletic (4-3-3):Maynard-Brewer, Inniss, Sessegnon (Stockley 82'), Ness, Dobson, Fraser, Blackett-Taylor (O'Connell 61'), Clare, Morgan (Payne 64'), Rak-Saky (Henry 82'), Leaburn

Redaktur : Fadlan Aulia

Berita Terkait


peringati-hari-bumi-fkpdas-kota-tasikmalaya-gelar-aksi-tanam-pohon-serentak-bersama-walikota-tasikmalaya

Peringati Hari Bumi, FKPDAS Kota Tasikmalaya Gelar Aksi Tanam Pohon Serentak Bersama Walikota Tasikmalaya

Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada 22 April, Forum Koordinasi Pengelolaan Daerah Al...

rangkaian-program-csr-pik-2-mendukung-generasi-emas-indonesia

Rangkaian Program CSR PIK 2: Mendukung Generasi Emas Indonesia

PT Pantai Indah Kapuk Dua, Tbk (PIK 2) kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung pembangunan m...

csr-pik-2-dorong-ketahanan-pangan-lewat-budidaya-ikan-teluknaga

CSR PIK 2 Dorong Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Ikan Teluknaga

Teluknaga, Tangerang – Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Re...

jalan-dakwah-bersama-ustaz-hilman-fauzi-di-masjid-al-khairiyah-menara-syariah-pik-2

Jalan Dakwah Bersama Ustaz Hilman Fauzi di Masjid Al-Khairiyah, Menara Syariah PIK 2

Tangerang, Banten – PIK 2 kembali menjadi pusat perhatian dengan diselenggarakannya acara Jalan Dakw...

pik-2-gelar-pelatihan-pik-craft-class-untuk-tingkatkan-keterampilan-ibu-ibu-di-teluknaga

PIK 2 Gelar Pelatihan PIK-Craft Class untuk Tingkatkan Keterampilan Ibu-Ibu di Teluknaga

Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan memberdayakan masyarakat sekitar, Community Development PI...

satrio-sugeng-prayitno-maestro-pembuat-jalan-di-perbatasan-indonesia

Satrio Sugeng Prayitno, Maestro Pembuat Jalan di Perbatasan Indonesia

Semasa mengabdi untuk negara di Kementerian PUPR, hampir semua waktu Ir. Satrio Sugeng Prayitno, M.M...

pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63