Judul: "Keluarga Nanie Darham Ungkap Kejanggalan Terkait Kematian, Bawa Kasus ke Jalur Hukum
Minggu, 26 November 2023 22:35
Reporter : Tim Digo.id
Nanie Darham meninggal dunia karena sedot lemak (Foto: ist)
Jakarta, DIGO.ID – Kematian Nanie Darham, yang menjalani sedot lemak di sebuah klinik di Cipete, Jakarta Selatan pada 21 Oktober 2021, kini menjadi sorotan keluarga. Kakak Nanie, Indrie Darham, menyatakan adanya kejanggalan di balik kematian adiknya, yang kini tengah diproses sebagai perkara hukum di Polres Metro Jakarta Selatan.
Pihak keluarga berkeras membawa perkara ini ke jalur hukum untuk memperjuangkan keadilan bagi Nanie Darham. Indrie Darham menyatakan bahwa langkah ini dianggap berat, terutama setelah adiknya menjalani autopsi. Keputusan ini diambil dengan harapan agar keadilan bisa terwujud, mengingat Nanie Darham dikenal sebagai sosok baik hati.
Indrie Darham menegaskan bahwa selain memperjuangkan keadilan bagi adiknya, keputusan membawa perkara ini ke jalur hukum juga dimotivasi oleh keinginan memberikan edukasi kepada masyarakat. Mereka ingin menyampaikan pesan agar masyarakat lebih berhati-hati dalam menjalani prosedur sedot lemak.
"Kami tidak ingin ini dianggap sesuatu yang wajar, kami tidak ingin ada korban lagi. Semoga ini menjadi pelajaran untuk masyarakat," ujar Indrie Darham.
Proses hukum ini dimulai dengan pihak keluarga melaporkan kasus ini ke Polres Metro Jakarta Selatan pada 22 Oktober 2023. Hingga saat ini, Polres Metro Jakarta Selatan telah memeriksa 11 saksi terkait, termasuk dokter, perawat, dan pihak keluarga. Kematian Nanie Darham diduga terkait dengan malapraktik dalam prosedur sedot lemak.
Kasus ini terus dipantau untuk mengetahui perkembangan selanjutnya dalam upaya mencari keadilan atas kematian Nanie Darham.
(uc/khn).