Jokowi: Kawasan Wisata Bunaken Jadi Wisata Prioritas Manado
Jumat, 20 Januari 2023 22:53
Reporter : Nadiana Tsamratul Fuadah
Dok. Setkab RI
MANADO -- Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo meninjau Kawasan Wisata Bunaken di Pulau Bunaken, Sulawesi Utara pada Jumat, 20 Januari 2023. Perbaikan infrastruktur Kawasan Wisata Bunaken dilakukan agar Manado menjadi tujuan wisata prioritas.
Selain melakukan peninjauan Kawasan Wisata Bunaken, Jokowi juga meninjau penataan hunian wisata atau homestay yang ada di kawasan tersebut. Jokowi menuturkan, pihaknya telah memperbaiki kawasan tersebut dan ada 50 rumah yang telah dibangun oleh pemerintah.
"Ini kita telah perbaiki. Paling tidak mukanya sudah kelihatan, homestay untuk turis juga sudah disiapkan, ada 50 rumah yang telah dibangun pemerintah untuk masyarakat," kata Jokowi dalam laman resmi Sekretariat Kabinet, Jumat, 20 Januari 2023.
Kemudian seiring dengan penataan dan pengembangan yang dilakukan, Jokowi berharap jumlah kunjungan wisatawan ke Sulawesi Utara kembali meningkat.
“Kita harapkan turis mancanegara bisa kembali lagi ramai dan masuk ke Manado, ke Sulawesi Utara, khususnya juga di Bunaken,” kata Presiden.
Jokowi optimis, dengan membuka kawasan wisata untuk wisatawan mancanegara, mereka akan berbondong-bondong datang ke Sulawesi pada Februari 2023 mendatang.
Meski begitu Jokowi menuturkan ia tidak akan khawatir karena para turis telah melalui sejumlah protokol kesehatan sejak di negaranya. Selain itu, kekebalan komunal masyarakat Indonesia pun dinilai sudah sangat tinggi.
Selain itu, Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Diana Kusumastuti, menuturkan bahwa pemerintah melalui Kementerian PUPR telah melakukan penataan Kawasan Wisata Bunaken yang meliputi pembangunan dermaga, galeri wisata, panggung teater budaya, tempat pengolahan sampah (TPS), hingga penataan kawasan kumuh. Anggaran untuk penataan di Kawasan Wisata Bunaken mencapai 24 miliar.
Diana menuturkan selain ada dermaga dan juga galeri, dilengkapi juga dengan homestay untuk mendukung wisata tersebut.
“Mudah-mudahan dengan adanya dermaga dan juga galeri, teater budaya dan di sini juga dilengkapi juga untuk mendukung wisata itu adalah homestay," kata Diana.
Diana menambahkan, terdapat 52 Homestay di kawasan tersebut.
"Homestay yang dibangun di sini itu ada 49 unit, kemudian homestay yang sekaligus untuk tempat berdagang kafe itu ada tiga sehingga totalnya ada 52 unit homestay,” tutup Diana.