Jadi Inspektur Upacara, Kang DS Berikan Pesan pada Anak Muda

Senin, 30 Januari 2023 12:23

Reporter : Rubby Jovan Primananda

top-news

Bupati Bandung, Dadang Supriatna, dan Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo menjadi inspektur upacara di SMAN 1 Baleendah, Kab Bandung. Dok Rubby Jovan.

BANDUNG -- Bupati Bandung, Dadang Supriatna, dan Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo, hadir dalam upacara bendera di SMAN 1 Baleendah, Kabupaten Bandung, Senin, 30 Januari 2023. Pada kesempatan ini, keduanya bertindak selaku pembina upacara.


Dalam sambutannya, Dadang Supriatna mengajak para siswa untuk meningkatkan karakter yang baik dan bergaul dalam lingkungan yang positif.


"Sudah di depan mata cara peningkatan karakter dan akhlakul karimah ini sangat penting tentunya keberhasilan dan kesuksesan masa depan tergantung bagaimana kita pada waktu SMA," ujar pria yang akrab disapa Kang DS ini.


Kang DS juga mengingatkan para siswa untuk memberikan hasil prestasi yang terbaik saat duduk di bangku SMA. Sebab, dia menilai tolak ukur kemajuan bangsa ini dilihat dari pendidikan karakter yang baik sedari dini.


“Tentunya yang paling penting dan saya tekankan dalam kesempatan ini bahwa kemajuan negara kemajuan bangsa dan negara ini tergantung dari pundak anda sekalian,” ungkapnya.


Sementara itu, Kusworo memberikan pesan kepada para siswa untuk bisa menargetkan pencapaian diri. Supaya bisa terhindar dari kegiatan-kegiatan yang bisa mencelakai masa depan mereka kedepan.


“Set garis finishnya adalah bagaimana kita lulus SMA dengan prestasi yang baik dan membanggakan orang tua yang bisa menghasilkan tetesan air mata orang tua dengan bahagia,” ujar Kusworo.


Selain itu, Kusworo mengingatkan kepada para siswa untuk tidak melakukan pernikahan dini. Menurutnya hal tersebut akan berakibat munculnya bayi-bayi stunting yang menjadi penghambat menuju Indonesia Emas pada 2045 mendatang.


“Seandainya yang baru lahir saat ini adalah bayi stunting maka itu akan menjadi penghambat Indonesia untuk bisa menjadi Indonesia Emas,” kata Kusworo.

Redaktur : Anggun N.K Putri

TOP NEWS

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...