Jabar Tingkatkan Kualitas Wartawan Melalui UKW

Rabu, 28 Desember 2022 17:45

Reporter : Siti Ninu Nugraha

top-news

Road Show Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang diselenggarakan di Hotel Salak Heritage, Kota Bogor, Selasa 27 Desember 2022. Dok. Humas Pemprov Jabar

KOTA BOGOR -- Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Jawa Barat dan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Jawa Barat kembali melanjutkan Road Show Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang diselenggarakan di Hotel Salak Heritage, Kota Bogor, Selasa 27 Desember 2022. Sebanyak 103 jurnalis dari daerah Bogor Raya berpartisipasi dalam UKW angkatan 53-34-55.


Melansir laman resmi Pemprov Jabar, Ketua PWI Jabar, Hilman Hidayat mengatakan, UKW merupakan salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas wartawan. Menurutnya, Jabar memiliki penduduk yang padat dan sejajar dengan pertumbuhan media massanya.


"Media banyak, kalau wartawan atau konten kreatornya tidak terkualifikasi baik bagaimana dengan beritanya? Kami ingin jurnalis memenuhi masuk kaidah jurnalistik di Indonesia," ujar Hilman.


Hilman berterima kasih kepada Diskominfo karena telah mewujudkan misi Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil untuk mencetak seribu wartawan Jabar yang berkompeten. Sebelumnya Diskominfo dan PWI sukses menggelar UKW di Kota Bandung pada November 2022 lalu.


"Terima kasih Diskominfo Jabar bisa mewujudkannya," lanjut Hilman.


Sebagai informasi, pelaksanaan UKW di Kota Bogor diikuti oleh 103 peserta dari 3 kategori yaitu, wartawan muda, madya, dan utama. UKW kali ini didominasi oleh wartawan muda dengan 13 kelompok, kemudian madya sebanyak empat kelompok, dan yang terakhir utama sebanyak satu kelompok.


Di sisi lain, Sekretaris Daerah Kota Bogor, Syarifah Sofiah Dwikorawati mengatakan, dengan digelarnya UKW, Pemda merasa lebih tenang untuk bekerja sama karena wartawannya sudah tersertifikasi. Pihaknya mendukung misi Jawa Barat untuk mencetak wartawan tersertifikasi.


"Dengan adanya UKW ini tentunya kami di daerah lebih tenang karena wartawan-wartawannya kompeten, tersertifikasi sehingga kami tenang bermitra. Kami dukung upaya Jabar mencetak wartawan tersertifikasi," ujar Syarifah.


Sementara itu, Kepala Diskominfo Jawa Barat, Ika Mardiah mengatakan, kegiatan UKW mendorong peningkatan SDM wartawan yang berkompetisi dan berdaya saing. Target UKW adalah seribu peserta dan road show akan digelar di sepuluh wilayah di Jawa Barat.


"Target UKW yang digagas adalah seribu peserta digelar secara road show di sepuluh wilayah Jawa Barat. Untuk tahap pertama dilaksanakandi Bandung Raya November lalu dengan seratus peserta semua jenjang yaitu UK Muda, Madya, dan Utama, Kota Bogor road show kedua dengan jumlah peserta seratus orang," ujar Ika.


Ika mengatakan Pemdaprov berharap melalui UKW wartawan bisa menjadi garda terdepan untuk memerangi hoaks. Terutama menjadi filter informasi untuk berita Pilkada 2024 mendatang.


"Jika wartawan kompeten, Jabar kondusif, warga pun tenang," ujar Ika.


Redaktur : Hartifiany Praisra

Berita Terkait


peringati-hari-bumi-fkpdas-kota-tasikmalaya-gelar-aksi-tanam-pohon-serentak-bersama-walikota-tasikmalaya

Peringati Hari Bumi, FKPDAS Kota Tasikmalaya Gelar Aksi Tanam Pohon Serentak Bersama Walikota Tasikmalaya

Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada 22 April, Forum Koordinasi Pengelolaan Daerah Al...

rangkaian-program-csr-pik-2-mendukung-generasi-emas-indonesia

Rangkaian Program CSR PIK 2: Mendukung Generasi Emas Indonesia

PT Pantai Indah Kapuk Dua, Tbk (PIK 2) kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung pembangunan m...

csr-pik-2-dorong-ketahanan-pangan-lewat-budidaya-ikan-teluknaga

CSR PIK 2 Dorong Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Ikan Teluknaga

Teluknaga, Tangerang – Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Re...

jalan-dakwah-bersama-ustaz-hilman-fauzi-di-masjid-al-khairiyah-menara-syariah-pik-2

Jalan Dakwah Bersama Ustaz Hilman Fauzi di Masjid Al-Khairiyah, Menara Syariah PIK 2

Tangerang, Banten – PIK 2 kembali menjadi pusat perhatian dengan diselenggarakannya acara Jalan Dakw...

pik-2-gelar-pelatihan-pik-craft-class-untuk-tingkatkan-keterampilan-ibu-ibu-di-teluknaga

PIK 2 Gelar Pelatihan PIK-Craft Class untuk Tingkatkan Keterampilan Ibu-Ibu di Teluknaga

Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan memberdayakan masyarakat sekitar, Community Development PI...

satrio-sugeng-prayitno-maestro-pembuat-jalan-di-perbatasan-indonesia

Satrio Sugeng Prayitno, Maestro Pembuat Jalan di Perbatasan Indonesia

Semasa mengabdi untuk negara di Kementerian PUPR, hampir semua waktu Ir. Satrio Sugeng Prayitno, M.M...

pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63