Jabar dan Sulteng Kompak Gali Potensi untuk Pelayanan Publik
Sabtu, 21 Januari 2023 10:41
Reporter : Fitri Sekar Putri

Dok Humas Pemprov Jabar.
BANDUNG -- Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan Sulawesi Tengah bersama-sama menggali potensi daerah demi meningkatkan pelayanan publik.
Selain itu, juga kedua daerah ini sepakat melakukan kerja sama di bidang sumber daya mineral, perikanan, pariwisata kebudayaan dan beberapa bidang lainnya.
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil bersama Gubernur Sulawesi Tengah, Rusdy Mastura telah menandatangani Nota Kesepakatan Bersama di Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung pada Jumat, 20 Januari 2023.
Kang Emil sapaan akrab Ridwan Kamil menyampaikan jika Gubernur Sulteng ini tertarik untuk mempelajari Reformasi Birokrasi yang ada di Jabar.
“Saya kedatangan Gubernur Sulawesi Tengah, Pak Rusdy Mastura yang ingin mempelajari reformasi birokrasi. Merit system kita juara satu terbaik se Indonesia,” tutur Kang Emil dalam keterangan resminya pada Jumat, 20 Januari 2023.
“Saya kira semua ilmu yang dianggap baik silahkan, gratis, didukung termasuk bersekolah di BPSDM kita,” ujar Kang Emil.
Ia pun berharap semoga secepatnya akan ada pengusaha dari Jabar yang berbisnis di Sulteng.
“Kami harap dibukakan pintu investasi. Jangan hanya pengusaja nasional yang ke Sulteng. Urusan nikel kami juga ada perusahaan, ada pengusaha-pengusaha. Cuma karena kurang informasi jadi tidak masik (ke daerah) lain,” ucap Kang Emil.
Adapun target kerja sama dalam sinergi program dan perencanaan pembangunan yaitu untuk memaksimalkan potensi kedua daerah.
Sehingga, Kang Emil berharap penandatanganan kesepakatan ini dapat bermanfaat bagi Pemerintah Daerah (Pemda) dan kesejahteraan bagi masyarakat kedua provinsi.