Islamic Centre Canteen Rekomendasi Kuliner Halal saat Berkunjung ke Hong Kong

Sabtu, 18 Februari 2023 10:11

Reporter : Antara

top-news

Kantin halal ini direkomendasikan untuk wisawatan saat di Hong Kong. (Dok. Antara)

HOG KONG — Islamic Centre Canteen menjadi salah satu tempat makan halal yang direkomendasikan untuk para wisatawan Indonesia khususnya muslim saat berkunjung ke Hong Kong, menurut pemandu tur Hong Kong Carolus Chui.



Kantin ini terletak di lantai lima gedung Masjid Ammar and Osman Ramju Sadick Islamic Centre, 40 Oi Kwan Road, Wan Chai. 


Untuk sampai ke sini, wisatawan dapat menggunakan Mass Transit Railway (MTR) dan turun di Wan Chai Station.


"Teman-teman dari Indonesia kalau pergi ke Hong Kong khususnya muslim ini tempat yang sangat direkomendasikan. Dari Wan Chai Station bisa jalan kaki lima menit," ujar Carolus dalam perjalanan "Hello Hong Kong bersama Hong Kong Tourism Board (HKTB) pada Jumat, 17 Februari 2023.


Kantin yang dulunya dikelola seorang bernama Mr. Ma ini dibuka bukan hanya untuk muslim tetapi juga masyarakat Hong Kong pada umumnya atau bahkan wisatawan non-muslim.


Ada berbagai menu yang disajikan antara lain dim sum aneka isi dengan rentang harga 20-28 Hong Kong Dollar (HKD) per porsi, sup dengan harga 61-66 HKD, kare yang dibanderol 56-128 HKD dan hidangan ayam dengan harga 106-200 per porsi.


Ada juga boga bahari, tahu dan telur, daging sapi dan domba, aneka olahan sayuran, nasi serta mi dengan harga masing-masing kurang dari 160 HKD.


"Crispy Chicken, salah satu menu spesial di sana," kata Carolus.

 

Menurut Carolus, sebelum pandemi COVID-19 pengelola kantin rutin membagikan nasi setiap hari Jumat namun ini tak lagi mereka lakukan saat ini karena khawatir menjadi pusat kerumunan.


Dia menambahkan, tak banyak rumah makan di Hong Kong yang memiliki sertifikat halal karena sulit mengurusnya.


"Agak sulit mengambil sertifikat halal di Hong Kong. Mesti dari segi dapurnya, pancinya segala macam baru bisa ambil sertifikat halal," demikian ujar dia.


Wan Chai yang merupakan salah satu dari 18 distrik di Hong Kong berada di Hong Island terkadang dikatakan mewakili lambang gaya hidup Hong Kong. 


Di sana, terdapat pusat seni kompleks pameran dan tempat konferensi besar, apartemen mewah, hotel, pusat perbelanjaan dan cluster gedung pemerintah.

Redaktur : Dinni Kamilani

TOP NEWS

Berita Terkait


gagal-konser-berujung-panggung-dibakar-ketua-panitia-tng-lenfest-2024-diburu

Gagal Konser Berujung Panggung Dibakar, Ketua Panitia TNG Lenfest 2024 Diburu

Polisi lagi gencar memburu ketua panitia Tangerang Lentera Festival (TNG Lenfest) 2024 yang diduga n...

kai-buka-lowongan-kerja-dimulai-dari-lulusan-sma-cek-persyaratannya-sekarang

KAI Buka Lowongan Kerja Dimulai Dari Lulusan SMA, Cek Persyaratannya Sekarang!

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI lagi buka lowongan kerja eksternal nih buat lulusan SMA/s...

udara-jakarta-tetap-tak-sehat-meski-saat-hari-libur-penyebabnya-apa

Udara Jakarta Tetap Tak Sehat Meski Saat Hari Libur, Penyebabnya Apa?

Belakangan ini kualitas udara di Jakarta lagi jelek banget, terutama selama libur Idul Adha

debatin-aja-x-meet-the-politician-live-ngobrolin-ruu-penyiaran-bareng-komedian-bikin-lo-nggak-culun

Debatin Aja! x Meet The Politician Live! Ngobrolin RUU Penyiaran Bareng Komedian, Bikin Lo Nggak Culun?

Acara ini gak cuma diskusi biasa, tapi juga unik dan segar. Dengan tema “Ngobrolin Politik Bar-bar a...

workout-berujung-hilang-nyawa-berikut-sederet-fakta-wanita-jatuh-dari-lantai-3

Workout Berujung Hilang Nyawa, Berikut Sederet Fakta Wanita Jatuh Dari Lantai 3

Kisah tragis wanita inisial FN berusia 22 tahun di Pontianak yang terjun dari lantai 3

citarum-kembali-penuh-sampah-setelah-3-hari-dibersihkan-pandawara-pemerintah-ngapain

Citarum Kembali Penuh Sampah Setelah 3 Hari Dibersihkan Pandawara, Pemerintah Ngapain?

Sungai Citarum sudah bersihin oleh Pandawara Group tapi baru tiga hari dibersihin, sampahnya udah ba...

ep-yang-bisa-bikin-kawula-muda-terjebak-imajinasi-berbeda-dari-karya-stereowall-sebelumnya

EP Yang Bisa Bikin Kawula Muda “Terjebak Imajinasi”, Berbeda Dari Karya Stereowall Sebelumnya?

Stereowall, band alternative rock yang sudah ngebuktiin eksistensinya sejak 2012, baru aja ngeluarin...

lamunan-di-kota-itu-lagu-akustik-yang-enak-didengar-di-telinga-manusia-terindukan

“Lamunan di Kota Itu”, Lagu Akustik Yang Enak Didengar di Telinga Manusia Terindukan

Difki Khalif, singer-songwriter asal Jakarta baru aja ngerilis single terbarunya yang berjudul “Lamu...

italia-obral-rumah-seharga-rp50-ribuan-tertarik-untuk-pindah-negara

Italia Obral Rumah Seharga Rp50 Ribuan, Tertarik Untuk Pindah Negara?

Upaya pemerintah Italia untuk menghidupkan kota-kota kecilnya dengan menjual rumah dengan harga mula...