HUT Jabar ke-78, Bumi Aki Menggelar Pameran Karya Foto Tentang Jawa Barat
Rabu, 30 Agustus 2023 09:45
Reporter : Tim Digo.id

×
Dokumentasi Digo ID
BANDUNG – Dalam menyambut HUT Jabar ke-78, Bumi Aki menyelenggarakan pameran foto yang bertema “Rekam Jejak Bumi Parahyangan” di Bumi Aki Heritage Bandung, Jalan Riau, Senin (28/8/2023).
Pada agenda ini, Bumi Aki yang merupakan rumah makan bertemakan keluarga yang telah berdiri hampir empat dekade, mengangkat beragam keindahan panorama serta berbagai tempat ikonik yang ada di Jawa Barat. Seperti beberapa visual wajah Jawa Barat, sebut saja Gedung Sate.
Pameran foto ini mengajak para fotografer lintas disiplin untuk menunjukkan karya-karya terbaiknya. Para juri dalam ajang ini berasal dari perwakilan Bumi Aki serta Jonas Photo.
Bukan hanya sebagai apresiasi bagi para fotografer, agenda ini pun sekaligus kita akan besarnya potensi pariwisata dari Jawa Barat.
Mengingat keanekaragaman yang dimiliki Jawa Barat, tak heran provinsi ini menjadi salah satu destinasi favorit dari wisatawan. Hingga kini pun sector pariwisata menjadi salah satu sector ekonomi yang berpengaruh pada pembangunan Jabar.
Direktur Utama Bumi Aki, Anisha Desiliana Resti mengatakan potensi wisata Jabar memang amat besar. Sehingga Bumi Aki sebagai restoran autentik Jawa Barat akan terus berupaya mendukung perkembangan pariwisata.
“Khususnya dari segi kuliner. Dirgahayu Jawa Barat, semoga tetap juara,” ujarnya.
Nantinya dari pameran foto ini dipilih tiga pemenang dengan hasil karya foto terbaiknya. Masing-masing pemenang akan mendapatkan hadiah dari Bumi Aki.
Sebagai informasi, Bumi Aki merupakan restoran keluarga di Jawa Barat yang belum lama membuka cabang barunya di Kota Bandung, yaitu Bumi Aki Heritage Bandung.
Terletak di Jalan Riau No. 51 Bandung, Bumi Aki mengusung kelestarian autentik Jawa Barat melalui hangatnya pelayanan, hidangan, dan keelokan budaya Jawa Barat yang dikemas dengan pengalaman berbeda menikmati sajian autentik Jawa Barat.
Redaktur :
Nisrina Kartika