Gunung Ungaran Terbakar Api Mencapai Puncak

Jumat, 13 Oktober 2023 10:23

Reporter : Tim Digo.id

top-news

Ilustrasi Kebakaran/net

Semarang, DigoID--Kebakaran hutan terjadi di jalur pendakian Gunung Ungaran via Candi Gedong Songo, Kabupaten Semarang, api terlihat mencapai sekitar Puncak Butak Jalur Pendakian Gunung Ungaran, tepatnya di sisi kiri dan kanan lokasi. Pada Jumat malam, 11 Oktober 2023.


Informasi yang dihimpun Kantor Berita RMOLJateng, lokasi terjadinya kebakaran didominasi tanaman vegetasi dan ilalang cukup tebal yang kering. Sehingga api dapat dengan cepat merambat ke lokasi lainnya.


"Sampai saat ini tidak ada penutupan jalur pendakian. Kami selaku pengelola jalur pendakian Pos Mawar sudah melayangkan surat permohonan penutupan jalur ke Perhutani sejak dua bulan lalu, namun sampai kini belum ada instruksi mengenai penutupan jalur, kata Ketua Umum Solidaritas Anak Kluihan Peduli Alam (SAKPALA), Bandungan, Muhtarom.

Muhtarom menambahkan, dari pengamatan yang dilakukan, area lahan yang terbakar masih terbilang jauh jaraknya dengan Puncak BR atau Puncak Gunung Ungaran.


Meskipun jalur pendakian tidak ditutup dan saat bersamaan masih ada aktivitas pendakian, pihaknya yakin keamanan para pendaki masih terjamin. "Kondisinya ada pendaki, tetapi kalau dilihat, dari area yang terbakar dengan Puncak BR jaraknya sangat jauh,pungkasnya.


Lebih lanjut jelas Muhtarom, api terlihat jelas dari wilayah Ambarawa, Lemah Ireng Bawen, Bandungan dan Sumowono, lahan yang terbakar berada di sisi selatan gunung.


"Dari pengamatan kami, itu tidak mungkin sampai ke wilayah utara, karena api harus melewati jurang. 


Di konfirmasi secara terpisah, Kalakhar BPBD Kabupaten Semarang, Heru Subroto mengatakan, sejauh ini pihaknya bersama warga dan sukarelawan sebatas memantau dari kejauhan.


Hingga kini upaya proses pemadaman terus dilakukan mengingat areal hutan yang terbakar, masih jauh dari pemukiman. lokasi yang terjal dan berbahaya bagi sukarelawan. 


Heru menambahkan, "Pemukiman warga dan area Candi Gedong Songo aman dari pengamatan awal, lokasi kebakaran di lereng punggung Gunung Ungaran,tutupnya.

Redaktur : seno

TOP NEWS

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...