Gunung Ungaran Terbakar Api Mencapai Puncak

Jumat, 13 Oktober 2023 10:23

Reporter : Tim Digo.id

top-news

Ilustrasi Kebakaran/net

Semarang, DigoID--Kebakaran hutan terjadi di jalur pendakian Gunung Ungaran via Candi Gedong Songo, Kabupaten Semarang, api terlihat mencapai sekitar Puncak Butak Jalur Pendakian Gunung Ungaran, tepatnya di sisi kiri dan kanan lokasi. Pada Jumat malam, 11 Oktober 2023.


Informasi yang dihimpun Kantor Berita RMOLJateng, lokasi terjadinya kebakaran didominasi tanaman vegetasi dan ilalang cukup tebal yang kering. Sehingga api dapat dengan cepat merambat ke lokasi lainnya.


"Sampai saat ini tidak ada penutupan jalur pendakian. Kami selaku pengelola jalur pendakian Pos Mawar sudah melayangkan surat permohonan penutupan jalur ke Perhutani sejak dua bulan lalu, namun sampai kini belum ada instruksi mengenai penutupan jalur, kata Ketua Umum Solidaritas Anak Kluihan Peduli Alam (SAKPALA), Bandungan, Muhtarom.

Muhtarom menambahkan, dari pengamatan yang dilakukan, area lahan yang terbakar masih terbilang jauh jaraknya dengan Puncak BR atau Puncak Gunung Ungaran.


Meskipun jalur pendakian tidak ditutup dan saat bersamaan masih ada aktivitas pendakian, pihaknya yakin keamanan para pendaki masih terjamin. "Kondisinya ada pendaki, tetapi kalau dilihat, dari area yang terbakar dengan Puncak BR jaraknya sangat jauh,pungkasnya.


Lebih lanjut jelas Muhtarom, api terlihat jelas dari wilayah Ambarawa, Lemah Ireng Bawen, Bandungan dan Sumowono, lahan yang terbakar berada di sisi selatan gunung.


"Dari pengamatan kami, itu tidak mungkin sampai ke wilayah utara, karena api harus melewati jurang. 


Di konfirmasi secara terpisah, Kalakhar BPBD Kabupaten Semarang, Heru Subroto mengatakan, sejauh ini pihaknya bersama warga dan sukarelawan sebatas memantau dari kejauhan.


Hingga kini upaya proses pemadaman terus dilakukan mengingat areal hutan yang terbakar, masih jauh dari pemukiman. lokasi yang terjal dan berbahaya bagi sukarelawan. 


Heru menambahkan, "Pemukiman warga dan area Candi Gedong Songo aman dari pengamatan awal, lokasi kebakaran di lereng punggung Gunung Ungaran,tutupnya.

Redaktur : seno

Berita Terkait


peringati-hari-bumi-fkpdas-kota-tasikmalaya-gelar-aksi-tanam-pohon-serentak-bersama-walikota-tasikmalaya

Peringati Hari Bumi, FKPDAS Kota Tasikmalaya Gelar Aksi Tanam Pohon Serentak Bersama Walikota Tasikmalaya

Dalam rangka memperingati Hari Bumi yang jatuh pada 22 April, Forum Koordinasi Pengelolaan Daerah Al...

rangkaian-program-csr-pik-2-mendukung-generasi-emas-indonesia

Rangkaian Program CSR PIK 2: Mendukung Generasi Emas Indonesia

PT Pantai Indah Kapuk Dua, Tbk (PIK 2) kembali membuktikan komitmennya dalam mendukung pembangunan m...

csr-pik-2-dorong-ketahanan-pangan-lewat-budidaya-ikan-teluknaga

CSR PIK 2 Dorong Ketahanan Pangan Lewat Budidaya Ikan Teluknaga

Teluknaga, Tangerang – Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan atau Corporate Social Re...

jalan-dakwah-bersama-ustaz-hilman-fauzi-di-masjid-al-khairiyah-menara-syariah-pik-2

Jalan Dakwah Bersama Ustaz Hilman Fauzi di Masjid Al-Khairiyah, Menara Syariah PIK 2

Tangerang, Banten – PIK 2 kembali menjadi pusat perhatian dengan diselenggarakannya acara Jalan Dakw...

pik-2-gelar-pelatihan-pik-craft-class-untuk-tingkatkan-keterampilan-ibu-ibu-di-teluknaga

PIK 2 Gelar Pelatihan PIK-Craft Class untuk Tingkatkan Keterampilan Ibu-Ibu di Teluknaga

Dalam upaya meningkatkan keterampilan dan memberdayakan masyarakat sekitar, Community Development PI...

satrio-sugeng-prayitno-maestro-pembuat-jalan-di-perbatasan-indonesia

Satrio Sugeng Prayitno, Maestro Pembuat Jalan di Perbatasan Indonesia

Semasa mengabdi untuk negara di Kementerian PUPR, hampir semua waktu Ir. Satrio Sugeng Prayitno, M.M...

pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63