DPRD Jabar Minta Hentikan Polemik APBD Masjid Raya Al Jabbar

Minggu, 08 Januari 2023 03:39

Reporter : Antara

top-news

Masjid Raya Al Jabbar. Dok. Rubby Jovan Primananda

BANDUNG -- Wakil Ketua Komisi V DPRD Jawa Barat Abdul Hadi Wijaya mengajak seluruh warga Jawa Barat memakmurkan Masjid Al Jabbar  di Gedebage Kota Bandung. Dia pun meminta polemik soal anggaran masjid tersebut diakhiri.

 

"Seharusnya hari ini kita bicara bukan ke belakang tapi bagaimana memakmurkannya. Jadi kita harus memikirkan kesana seperti rencana belanja-belanja, dan nilai pemeliharaannya berapa," kata Abdul Hadi Wijaya di Bandung, Sabtu, 7 Januari 2023.

 

Dia menilai karena Masjid Al Jabbar sudah berdiri dan masyarakat antusias menyambutnya sehingga polemik soal anggaran tidak perlu diperpanjang.

 

Ia menuturkan aspek memakmurkan masjid tersebut kini menjadi fokus penting banyak pihak.

 

Abdul Hadi Wijaya mengatakan Masjid Raya Al Jabbar adalah hasil kerja banyak pihak termasuk warga Jawa Barat.

 

Menurut dia, sejak dicetuskan oleh Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan lalu dibahas bersama DPRD Jawa Barat serta pihak terkait kemudian disepakati lalu pembangunan dimulai merupakan hasil kesepakatan bersama.

 

"Masjid Al Jabbar ini merupakan sebuah kesepakatan kalau berbicara politik kami di dewan dan orang-orang politik sudah memutuskan dan kemudian direalisasikan," ujarnya.

 

Pihaknya mengetahui proses pembangunan Al Jabbar karena sudah duduk di DPRD Jawa Barat sejak tahun 2013.

 

Meskipun dicetuskan oleh Ahmad Heryawan, kata Abdul Hadi, saat itu pihaknya juga menerima aspirasi dari elemen masyarakat.

 

"DPRD Jawa Barat lembaga menerima aspirasi, jadi kami dengarkan aspirasi dari semua masyarakat, kita tanya, butuh enggak ini, iya butuh karena selama ini kita nebeng Masjid Agung Bandung. Terus berada di tengah kota dan tidak bisa dikembangkan ke mana," katanya.

 

Dia mengatakan proses penganggaran saat itu sangat dinamis bahkan membutuhkan waktu cukup panjang hingga muncul kesepakatan.

 

"Kami masih ingat DPRD waktu itu menyetujui anggaran untuk masjid ini. Ini artinya ketika ada pengusulan juga Pemprov tidak main-main, dan DPRD menyetujui juga bukan main-main karena angka besar sekali," katanya.

 

Dia juga menuturkan bahwa anggaran Rp1 triliun tidak turun sekaligus namun dianggarkan secara bertahap dan sejak awal dewan dan pihak provinsi sudah menghitung secara detil.

 

"Untuk sebuah masjid yang megah dan ada pembebasan tanah sekian hektar pasti ini akan besar sekali. Tapi Alhamdulillah dulu bisa dibebaskan jadi kita bisa bangun," kata dia.

 

"Saya ikut di periode yang lalu kami sering sekali mendapatkan laporan terkait dengan bagaimana progresnya, kesulitannya apa," lanjutnya.

 

Menurutnya, pembangunan Masjid Al Jabbar terus dilanjutkan ketika terjadi peralihan kepemimpinan dari Ahmad Heryawan ke Ridwan Kamil.

 

Dia menuturkan secara norma aturan sudah baku bahwa ketika ada kebutuhan masyarakat, ormas semua menyatakan ingin ada sebuah masjid yang representatif di Jawa Barat.

 

Maka Gubernur Ridwan Kamil kembali menganggarkan dan DPRD Jawa Barat menyetujui.

 

"Sehingga prosesnya buat kami jangan terpaku kepada siapa gubernurnya nanti itu tidak akan selesai. Kalau orang akan menimbulkan polemik. Jadi ketika Ridwan Kamil menjadi gubernur, ya Gubernur Jabar," katanya.

 

 

Redaktur : Hartifiany Praisra

TOP NEWS

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...