Diskar PB Kota Bandung Terus Buru Kawanan Monyet di Bandung
Rabu, 30 November 2022 20:01
Reporter : Rubby Jovan Primananda
Kepala Bidang Kesiapsiagaan Operasi Pemadaman dan Penyelamatan Diskar PB Kota Bandung, M. Yusuf Hidayat. Dok Rubby Jovan.
BANDUNG -- Beberapa hari lalu warga Bandung dihebohkan dengan adanya kawanan monyet berjumlah 4 ekor yang berada di pemukiman warga. Seperti di wilayah Kiaracondong dan Cipadung. Adapun isu yang beredar di Twitter menyebutkan kawanan monyet itu diduga berasal dari Gunung Manglayang yang merupakan area dari Sesar Lembang.
Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana (Diskar PB) Kota Bandung, masih memburu kawanan monyet yang masuk ke beberapa pemukiman masyarakat. Mengingat banyak dari masyarakat yang resah dengan turunnya para kawanan monyet ini ke pemukiman warga.
Kepala Bidang Kesiapsiagaan Operasi Pemadaman dan Penyelamatan Diskar PB Kota Bandung, M. Yusuf Hidayat mengatakan dalam memburu kawanan monyet ini pihaknya bekerja sama dengan Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA).
“Dalam artian kita tetap melakukan koordinasi dengan intansi vertikal terkait yaitu BKSDA,” ujar Yusuf saat ditemui di Bakali Kota Bandung, Rabu 30 November 2022.
Yusuf mengaku pihaknya kesulitan untuk menangkap kawanan monyet ini, karena sifatnya yang dinamis dan tidak diam. Jadi memungkinkan untuk berpindah-pindah tempat.
“Karena ternyata hewan-hewan ini sifatnya dinamis tidak statis (diam), belum bisa juga di evakuasi karena berpindah-pindah jam sekian pernah kesana tapi sudah tidak ada,” kata Yusuf.
Dia meminta masyarakat agar tidak resah dengan adanya kawanan monyet liar. Pihaknya siap siaga akan mengevakuasi bila kawanan monyet itu muncul kembali.
"Masyarakat jangan ragu menghubungi Diskar PB untuk melakukan evakuasi hewan liar termasuk monyet, ular dan lainnya. Agar cara penanganan lebih tepat dan tidak membahayakan masyarakat," pungkasnya.