Bungkam Parma 2-1,Inter Lolos ke Perempat Final Piala Italia

Rabu, 11 Januari 2023 16:00

Reporter : Dery Fitriadi Ginanjar

top-news

Foto: Net

JAKARTA - Inter Milan melaju ke perempat final Coppa Italia 2022/2023 usai menyingkirkan Parma dan Gianluigi Buffon dengan skor 2-1 di Giuseppe Meazza pada Rabu dini hari WIB.

 

Inter sempat tertinggal terlebih dahulu lewat gol Stanko Juric di babak pertama. Lautaro Martinez menyelamatkan Inter dari kekalahan lewat golnya dan membawa laga ke extra time.

 

Gol kemenangan Inter Milan di laga ini berhasil dicetak oleh Francesco Acerbi. Inter Milan akan menghadapi pemenang dari laga antara Atalanta dan Spezia.

 

Parma mendapat peluang pada menit-menit awal menyusul kesalahan Danilo D'Ambrosio. Namun, sepakan Franco Vazquez terlalu mudah untuk diamankan Andre Onana.

 

Inter nyaris unggul pada menit ke-22. Robin Gosens yang menerima umpan lambung kemudian mengoper kepada Roberto Gagliardini. Tendangannya masih sedikit melebar dari gawang yang dikawal Buffon.

 

Parma membuka keunggulan pada menit ke-38. Stanko Juric mencetak gol fantastis lewat tendangan keras dari luar kotak penalti yang tidak bisa dihentikan Onana. Inter tertinggal 0-1.

 

Parma hampir menggandakan keunggulan satu menit jelang turun minum. Namun, tendangan voli Adrian Benedyczak masih bisa ditepis Onana.

 

Tidak ada gol lain yang tercipta hingga babak pertama berakhir. Skor 1-0 untuk keunggulan Parma.

 

Memasuki babak kedua, Inter terus memberikan tekanan kepada Parma demi mencetak gol penyeimbang. Namun, gawang Buffon masih belum kebobolan.

 

Upaya Inter akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-88. Lautaro Martinez membawa Inter menyamakan kedudukan setelah melepaskan tembakan ke pojok atas gawang Buffon, yang tidak berkutik untuk menghentikan bola masuk. Skor menjadi 1-1.

 

Buffon melakukan penyelamatan penting dua menit kemudian. Kiper berusia 44 tahun itu berhasil menepis tendangan Edin Dzeko.

 

Skor 1-1 bertahan sampai waktu normal habis. Pertandingan pun harus lanjut ke extra time.

 

Francesco Acerbi menjadi pahlawan kemenangan Inter setelah mencetak gol pada menit ke-110. Buffon menepis umpan Dimarco dan bola mengarah ke Acerbi, yang kemudian menyundul bola ke gawang.

 

Buffon yang terlalu maju, hanya bisa melihat bola masuk ke gawangnya untuk kedua kali. Pertandingan berakhir dengan kemenangan 2-1 Inter Milan atas Parma. (ant)

 

Susunan Pemain: 

Inter Milan (3-5-2): Andre Onana; Alessandro Bastoni (DImarco 66'), Stefan de Vrij, Danilo D'Ambrosio (Acerbi 81'); Robin Gosens (Darmian 81'), Henrikh Mkhitaryan (Dzeko 67'), Kristjan Asllani, Roberto Gagliardini, Denzel Dumfries (Bellanova 67'); Joaquin Correa (Skriniar 113'), Lautaro Martinez

 

Parma (4-2-3-1): Gianluigi Buffon; Lautaro Valenti, Yordan Osorio, Botond Balogh, Enrico Del Prato; Nahuel Estevez (Camara 74'), Adrian Bernabe (Hainaut 81'), Simon Sohm (Mihaila 81'); Adrian Benedyczak (Inglese 74'), Franco Vazquez, Dennis Man (Juric 26')

Redaktur : Fadlan Aulia

TOP NEWS

Berita Terkait


pusat-data-nasional-kena-sabotase-netizen-peringatkan-rencana-teror

Pusat Data Nasional Kena Sabotase, Netizen Peringatkan Rencana Teror!

Alfons Tanujaya bilang kalau Kemenkominfo sama BSSN tuh harusnya dipimpin sama orang yang bener-bene...

kapolda-sumbar-bantah-afif-meninggal-dianiaya-polisi-pihak-yang-viralkan-langsung-dicari

Kapolda Sumbar Bantah Afif Meninggal Dianiaya Polisi, Pihak Yang Viralkan Langsung Dicari!

Kapolda Sumbar, Irjen Suharyono, membantah jika Afif Maulana (13), seorang siswa SMP meninggal karen...

hbd-jokowi-kepuasan-publik-sebesar-756-persen-jadi-kado-spesial

HBD Jokowi! Kepuasan Publik Sebesar 75,6 Persen Jadi Kado Spesial

Hari ini ada yang spesial banget nih, Presiden Jokowi ulang tahun yang ke-63

misi-putin-satukan-aliansi-sampai-ke-vietnam-amerika-serikat-dan-nato-meradang

Misi Putin Satukan Aliansi Sampai ke Vietnam, Amerika Serikat dan NATO Meradang!

Vladimir Putin, baru aja mendarat di Vietnam sekaligus jadi destinasi terakhir dalam tur Asia-nya

dicecar-habis-oleh-kpk-hingga-minta-ganti-penyidik-kusnadi-mengaku-pernah-bertemu-harun-masiku

Dicecar Habis Oleh KPK Hingga Minta Ganti Penyidik, Kusnadi Mengaku Pernah Bertemu Harun Masiku

Sudah lebih dari seminggu setelah KPK bilang telah tahu posisi Harun Masiku, staf Hasto dicecar oleh...

ketua-pbnu-jawab-kritik-cak-imin-soal-fasilitas-jamaah-haji-dari-indonesia

Ketua PBNU Jawab Kritik Cak Imin Soal Fasilitas Jamaah Haji Dari Indonesia

Gus Fahrur bilang kalau pelayanan haji 2024 oleh Kementerian Agama udah lebih bagus dan juga angka k...

ada-kelompok-masyarakat-miskin-baru-karena-judi-online-mereka-berhak-dapat-bansos

Ada Kelompok Masyarakat Miskin Baru Karena Judi Online, Mereka Berhak Dapat Bansos?

Menteri PMK, Muhadjir Effendy memasukkan nama-nama korban judi online ke dalam Data Terpadu Kesejaht...

setidaknya-sudah-ada-37202-nyawa-menghilang-akibat-agresi-israel-pbb-bilang-ini-salah-hamas

Setidaknya Sudah Ada 37.202 Nyawa Menghilang Akibat Agresi Israel, PBB Bilang Ini Salah Hamas

COI anggap Israel berupaya memusnahkan Gaza dengan korban 37.202 nyawa telah menghilang namun PBB be...

nadiem-makarim-minta-kenaikan-anggaran-sebesar-25-triliun-dpr-pertanyakan-dana-daerah-untuk-apa

Nadiem Makarim Minta Kenaikan Anggaran Sebesar 25 Triliun, DPR Pertanyakan Dana Daerah Untuk Apa?

Kemendikbudristek meminta tambahan anggaran sebesar RP 25 triliun ke DPR setelah sebelumnya disepaka...